Update Menu Doner Kebab 2024, Cita Rasa Kebab Asli Khas Turki
Share to:
Daftar Isi
Kelaperan tapi gak punya waktu buat makan berat? Tenang aja, Doner Kebab bisa jadi pilihan. Waralaba asal Australia yang menghadirkan hidangan khas turki, kebab. Selain menu utamanya, kebab dengan cita rasa autentik, menu Doner Kebab juga menyediakan aneka hidangan lezat lainnya. Yuk, cek rangkuman dari tim Horego berikut ini.
Menu dan Harga Doner Kebab 2024
Kalau kamu lihat, menu Doner kebab ini ternyata gak cuma kebab lho. Kamu juga bisa menikmati pocket pita, ayam goreng, spaghetti, juga Doner Kebab steak. Ini dia daftar lengkap menu makanan dan minumannya.
Menu Doner Kebab Paket dan Karaage
- Beef/Mixed Kebab: Rp34.000 (R); Rp38.000 (L)
- Chicken Kebab: Rp28.000 (R); Rp32.000 (L)
- Lamb Kebab: Rp37.000 (R); Rp41.000 (L)
- Vegetarian Kebab: Rp23.000 (R); Rp25.000 (L)
- Paket Chicken Karaage: Rp26.000
Menu Doner Kebab Paket Pita & Pocket Kebab
Pocket Mozzarella
- Paket: Rp49.000
- A la Carte: Rp33.000 (Beef); Rp29.000 (Chicken); Rp36.000 (Lamb)
Pocket Meat Lover
- Paket: Rp44.000 (Beef); Rp39.000 (Chicken); Rp47.000 (Lamb)
- A la Carte: Rp31.000 (Beef); Rp27.000 (Chicken); Rp34.000 (Lamb)
Pita Beef Patty
- Paket: Rp44.000
- A la Carte: Rp31.000
Pita Fried Chicken
- Paket: Rp35.000
- A la Carte: Rp24.000
Pita Cheese Toast
- Paket: Rp36.000 — Rp42.000
- A la Carte: Rp25.000 — Rp31.000
Menu Paket Doner
Paket Pita Fries
- Paket: Rp43.000 (Beef); Rp38.000 (Chicken); Rp46.000 (Lamb)
- A la Carte: Rp36.000 (Beef); Rp32.000 (Chicken); Rp39.000 (Lamb)
Paket Beef Grill
- Paket: Rp47.000
- A la carte: Rp41.000
Paket Nasi Kebuli
- Paket: Rp41.000 (Beef); Rp38.000 (Chicken); Rp44.000 (Lamb)
- A la Carte: Rp35.000 (Beef); Rp31.000 (Chicken); Rp38.000 (Lamb)
Paket Istimewa
- Boneless Chicken Fries + Nestea: Rp40.000
- Chicken Steak Fries + Nestea: Rp42.000
- Boneless Chicken Rice + Nestea: Rp34.000
- 2 Boneless Chicken Rice + Nestea: Rp46.000
- Chicken Katsu Rice + Nestea: Rp35.000
- Boneless Chicken + Rice + Water: Rp26.000
Menu Doner Kebab Side Order
- Fried Chicken: Rp15.000
- 2 Fried Chicken: Rp29.000
- French Fries: Rp13.000
- Grill Beef: Rp22.000
- Rice: Rp7.000
- Spaghetti Chicken: Rp30.000 (A La Carte); Rp36.000 (Paket)
- Spaghetti Bolognese: Rp27.000 (A La Carte); Rp33.000 (Paket)
Beverages
- Coca Cola Can: Rp12.000
- Fanta Can: Rp12.000
- Sprite Can: 12.000
- Nestea Lemon Tea (Regular): Rp12.000
- Nestea Lemon Tea (Large): Rp14.000
Sebagian besar daftar makanan dan minuman juga ada di menu Doner Kebab Surabaya dan menu Doner Kebab Grand Indonesia. Tinggal pilih saja outlet terdekat dengan lokasi kamu.
Menu Doner Kebab Terfavorit di Indonesia
Setelah dapat info menu Doner Kebab dan harga terbarunya, sekarang cek juga menu Doner Kebab paling recommended yang mungkin bisa jadi inspirasi kamu. Terpopuler pertama tentu aja menu Dner Kebab yang sepsial kebabnya, selain itu ada juga nasi biryani, dan paket ayam goreng.
1. Lamb Kebab
Yang istimewa dari menu Lamb Kebab Reguler adalah isiannya yang melimpah dan pakai daging asli. Teksturnya lembut, gampang dikunyah, dan bumbu-bumbunya mantap banget. Porsinya sendiri bisa dibilang pas, gak terlalu besar atau kecil tapi mengenyangkan.
Harga: Rp37.000 (R); Rp41.000 (L)
2. Chicken Kebab
Buat yang kurang suka daging merah, kamu bisa pilih Chicken Kebab. Rasanya dijamin sama lezatnya karena pakai semua komponen yang sama, bedanya cuma isiannya aja yang pakai daging ayam lembut. Bagian luar kebabnya juga lembut, sama sekali gak kering, apalagi sampai bikin seret.
Gak heran kalau anak-anak juga suka menu yang satu ini.
Harga: Rp28.000 (R); Rp32.000 (L)
3. Chicken Steak
Satu lagi menu ayam di Doner Kebab yang wajib banget kamu coba, yaitu steak ayam. Kamu bakal dapat daging ayam besar yang digoreng setelah sebelumnya dilumuri tepung krispi. Lalu yang istimewa dari menu ini adalah saus barbeque yang gurih dengan sedikit sentuhan pedas.
Kamu juga bakal semakin kenyang dengan tambahan kentang goreng yang renyah.
Harga: Rp42.000
4. Vegetarian Kebab
Para Vegan juga bisa menyantap Doner Kebab lho, karena ada menu vegetarian di sini. Alih-alih daging sapi atau ayam, vegetarian kebab pakai isian sayuran segar. Cita rasanya dijamin tetap gurih dan lezat, sehingga yang bukan vegan pun bakal tetap suka.
Harga: Rp23.000 (R); Rp25.000 (L)
5. Boneless chicken fries + Nestea
Menu yang juga termasuk best seller di Doner Kebab adalah paket Boneless chicken fries + Nestea yang cocok banget kalau mau makan siang praktis. Selain itu buat kamu yang lebih suka menyantap comforting food lezat daripada coba-coba menu lain, paket ini paling recommended.
Harga: Rp40.000
6. Paket Nasi Kebuli Beef
Rekomendasi menu berikutnya yang juga banyak penggemarnya adalah Nasi Kebuli Beef. Nasi kebulinya gurih dengan toping daging lezat nan lembut yang melimpah, sampai sekali gak pelit. Bumbu rahasia ala Doner Kebab terasa medok dan khas sekali, dijamin bikin ketagihan.
Harga: Rp35.000 (A La Carte); Rp41.000 (Paket)
Cabang Doner Kebab di Indonesia
Doner Kebab sendiri memiliki lebih dari 30 outlet di Indonesia. Jadi gak sulit menemukan cabang Doner Kebab terdekat apalagi kalau kamu tinggal di Ibukota.
Berikut daftar outlet dan alamatnya:
Doner Kebab Jakarta
- Mall Taman Anggrek lT. 3 Kav. 21, Jl Let. Jend. S. Parman, Tanjung Duren Selatan, Grogol Petamburan, Jakarta Barat
- Grand Indonesia Shopping Town Food Print, Jl. M.H. Thamrin No.1, Menteng
- Kalibata City Square, Rawajati, Jakarta Selatan
- Jl. Raya Casablanca No.88 16, Menteng Dalam, Jakarta Selatan,
- Aeon Mall, Jalan Boulevard Raya Lt. 3, Cakung Timur, Jakarta Timur
Doner Kebab Surabaya
- Jl. Rkt Asri Tengah X No.23, Rungkut Kidul, Surabaya
- Food Wave Food Court, Ciputra World, Jl. Mayjen Sungkono, Gn. Sari, Kec. Dukuh Pakis, Surabaya
- Supermal Pakuwon Indah Food Court L1, Jl. Puncak Indah Lontar II, Babatan, Surabaya
- Galaxy Mall. 343, Jl. Dharmahusada Indah Timur No.37 Lt. 3 35, Mulyorejo, Surabaya
Apa Kata Horegeng Tentang Doner Kebab
Berikut adalah beberapa testimoni dari pengguna Horego seputar Doner Kebab.
“Nasi kebulinya enak,kebab nya juga enak,apa lagi klo lg promo, enak bgt haha. Ada macam pilihan mkanan disini dengan ciri khas nya mereka. Pelayanan oke, tempatnya tidak terlalu besar tp cukup.” – Dyan
“Doner Kebab at Grand Indonesia offers a satisfying meal with their beef kebab and pita cheese toast beef. The beef kebab is flavorful and well-seasoned, providing a delicious, hearty bite…” – mango the pom
Sudah gak sabar menikmati aneka menu Doner Kebab di atas? Untuk mencari lokasi outlet terdekat kamu bisa pakai aplikasi Horego.
Selain menu Doner Kebab, kamu juga bisa cek daftar menu di tempat lainnya yang ingin kamu kunjungi, seperti menu Subway, menu Kabobs, menu The Halal Guys, menu Taco Bell, dan menu SaladStop hanya di Horego.
Tulis review di Horego banyak untungnya, lho! Dapatkan voucher makanan cuma dengan bikin review yang bagus. Yuk, download Horego dan buat review sebanyak-banyaknya!