5 Restoran Di Mall Alam Sutera, Cocok Di Saat Lapar

January 25, 2024

Share to:

Restoran Di Mall Alam Sutera

Daftar Isi

Jalan-jalan di mall dan tiba-tiba lapar? Kalau di area Tangerang, kamu bisa ke deretan restoran di mall Alam Sutera ini untuk mengobati rasa lapar. Restoran tersebut punya beragam menu, porsi yang banyak, dan ada juga yang harganya murah, loh.

Sebagai kawasan hot di Tangerang, Alam Sutera memang bisa dibilang punya banyak hidden gem kuliner. Banyak juga hiburan yang disediakan di kawasan tersebut. Nah, mall Alam Sutera menjadi pilihan one step destination untuk hiburan dan juga kuliner.

Sudah keburu lapar? Oke deh, ini dia rekomendasi restoran di mall Alam Sutera yang enak dan bikin kenyang.

1. Steak 21

Restoran Di Mall Alam Sutera

Google Review / Yohanes Jusuf

Mau makan steak enak dengan harga terjangkau? Di Indonesia ada Steak 21 yang konsisten menghadirkan pilihan daging steak enak tapi harganya terjangkau. Daging yang dihidangkan tak kalah premium. Dengan daging yang diimport langsung dari New Zealand, dijamin hidangan di Steak 21 memberikan kualitas steak terbaik untuk para pelanggannya.

Sudah terbukti kan jika harga murah bukan berarti kualitasnya buruk. Nah, selain steak ada juga pilihan daging lain di restoran di Mall Alam Sutera ini. Kamu yang suka daging ayam bisa memesan Chicken Steak yang dihadirkan di atas hot plate sehingga tetap panas dan enak ketika disantap.

Untuk hidangan pelengkapnya ada kentang dan kamu bisa pilih model kentang yang mau disajikan seperti apa. Misalnya mashed potato, wedges potato, atau French fries. Kalau masih kurang kenyang juga bisa tambah nasi.

Restoran di Alam Sutera ini cukup luas dan bersih. Kamu bisa makan dengan nyaman dengan keluarga atau teman.

Alamat: Mall Alam Sutera, Jl. Jalur Sutera Barat No.16, Mall Alam Sutera Lt. 2 / F, RT.002/RW.003
Jam Buka: Senin – Minggu, Pukul 10.00 – 22.00
Telepon: (021) 30448342
Harga: Rp50.000 – Rp70.000 / orang
Menu Favorit: Sirloin Steak

2. Solaria

Restoran Di Mall Alam Sutera

Google Review / Mas Way

Nah, ini dia restoran di Mall Alam Sutera yang penggemarnya dari semua usia, baik tua maupun muda. Semua orang pasti sudah tidak asing dan pernah makan di Solaria.

Banyak yang belum tahu bahwa tempat makan di Mall Alam Sutera ini sudah ada sejak tahun 1995, loh. Sekarang semakin banyak cabang dan salah satunya di Alam Sutera.

Restoran di Alam Sutera ini menyediakan menu beragam, mulai dari menu Indonesia hingga western food. Satu hal yang membuat banyak orang suka dengan Solaria adalah porsi makanannya yang besar. Cocok banget dimakan pas lapar-laparnya.

Ada beberapa menu Solaria terfavorit, seperti Mie Ayam, Nasi Goreng hingga Kwetiau. Oh ya, menu Chicken Cordon Bleu juga termasuk populer karena porsinya yang besar. Untuk harganya sangat masuk akal. Bahkan banyak yang mengatakan jika harga Solaria cukup murah.

Jadi kalau ada rencana mau ke mall Alam Sutera, bisa nih makan dulu di restoran di Alam Sutera satu ini.

Alamat: Mall Alam Sutera, Jl. Alam Utama No.9 Lantai 2, RT.001/RW.006, Pakualam, Kec. Serpong Utara
Jam Buka: Senin – Minggu, Pukul 10.00 – 22.00
Telepon: (021) 14099
Harga: Rp25.000 – Rp65.000 / orang
Menu Favorit: Nasi Goreng, Chicken Cordon Bleu

3. Gion The Sushi Bar

Restoran Di Mall Alam Sutera

Google Review / Gion Sushi Bar

Bagi yang mencari makanan Jepang khususnya sushi bisa mampir ke restoran di mall Alam Sutera satu ini. Gion The Sushi Bar menyediakan makanan Jepang dengan spesialisasi sushi yang terbuat dari bahan segar.

Restoran di mall Alam Sutera ini masih terbilang baru sehingga masih banyak yang penasaran. Kalau di jam makan siang dan makan malam, siap-siap saja untuk mengantri. Tempatnya cukup besar, cantik, rapi, bersih, banyak meja duduk, bisa duduk di bar, Ada ruangan VIP juga yang bisa kamu book dengan minimum spending dalam nominal tertentu.

Pilihan sushinya banyak dan disajikn dalam plating yang menarik. Kalau tak suka sushi ada pilihan ramen dan juga gyudon. Harganya cukup pricey tapi masuk akal untuk kualitas makanannya.

Alamat: Mall Alm Sutera LG, Jl. Jalur Sutera Bar. No.Kav. 16 floor 26-28, Panunggangan Tim., Kec. Pinang
Jam Buka: Senin – Minggu, Pukul 10.00 – 22.00
Telepon: 0812-2285-1151
Harga: Rp75.000 – Rp250.000 / orang
Menu Favorit: Salmon Aburi Roll

4. Bakso Lapangan Tembak Senayan

Restoran Di Mall Alam Sutera

Google Review / Angelina V

Bakso Lapangan Tembak Senayan punya menu khas Indonesia yang pastinya cocok dengan lidah masyarakat Indonesia. Restoran di Mall Alam Sutera ini juga dikenal dengan pelayanan yang cepat, sehingga kamu tak perlu menunggu lama sampai makanan datang. Wah, cocok banget buat yang lagi lapar dan ingin makan dengan segera.

Welcome Reward Horego

Dari namanya bisa ditebak jika salah satu menu jagoan restoran di mall Alam Sutera ini adalah bakso. Dan memang kamu harus coba baksonya. Bakso uratnya sangat terasa dagingnya dan rasa kuahnya juga gurih. Ditambah dengan mie dan tetelan, dijamin kamu juga akan kenyang makan seporsi baksonya.

Alamat: Mall @ Alam Sutera, Jl. Jalur Sutera Bar. No.16 Lt.2, Unit 2H, RT.002/RW.003, Panunggangan Tim.
Jam Buka: Senin – Minggu, Pukul 10.00 – 22.00
Telepon:
Harga: Rp30.000 – Rp60.000 / orang
Menu Favorit: Bakso Campur Spesial

5. Mie Tarik Laiker

Restoran Di Mall Alam Sutera

Google Review / Ellen Cie

Di area foodcourt banyak makanan yang murah dengan rasa tak kalah enak. Kamu bisa coba Mie Tarik Laiker yang dikenal selalu menyajikan porsi besar dalam mangkuk yang tidak kecil. Di sini kamu bisa pilih mau mie kuah atau mie goreng. Tenang, keduanya tetap dalam porsi yang besar kok.

Restoran di mall Alam Sutera ini juga punya bumbu yang kaya. Bahkan kalau kamu pesan mie kuah rasanya sudah cukup gurih tanpa perlu ditambahkan kecap ataupun sambal. Harganya juga menarik karena terhitung murah untuk sebuah restoran di dalam mall. Jadi, kalau budget kamu terbatas tapi mau makan kenyang, mampir deh ke restoran di mall Alam Sutera ini.

Alamat: Mall @ Alam Sutra Lt. LG, JL. Kyai Maja , Pakulonan, Bumi Serpong Damai, RT.002/RW.003, Panunggangan Tim.
Jam Buka: Senin – Minggu, Pukul 10.00 – 22.00
Telepon: (021) 30449186
Harga: Rp25.000 – Rp50.000 / orang
Menu Favorit: Mie Tarik Goreng

Gimana udah ngga lapar lagi, kan? Jadi dari deretan restoran di mall Alam Sutera ini kamu paling suka yang mana?

Kalau butuh rekomendasi tempat makan terdekat di mall-mall Tangerang, misalnya restoran di Summarecon Mall Serpong atau restoran di AEON BSD, semuanya bisa kamu cek di aplikasi Horego.

Tulis review di Horego banyak untungnya, lho! Dapatkan voucher makanan sampai smartphone terbaru cuma dengan bikin review yang bagus. Yuk, download Horego dan buat review sebanyak-banyaknya!