Berburu Oleh-Oleh Khas Sumbawa, Jarang Ada di Daerah Lain!

March 3, 2024

Share to:

oleh-oleh khas Sumbawa

Daftar Isi

Berburu oleh-oleh khas Sumbawa adalah hal yang wajib kamu lakukan ketika berkunjung atau berlibur ke pulau di Nusa Tenggara Barat ini. Sebab, ada banyak makanan khas Sumbawa yang bisa kamu eksplorasi. Beberapa di antaranya bahkan akan sangat jarang untuk kamu temukan di daerah lainnya.

Ingin tahu apa saja oleh-oleh khas Sumbawa yang unik dan authentic? Mari kita ulik sama-sama!

1. Susu Kuda Liar – Oleh-Oleh Khas Sumbawa Terpopuler

minuman khas Sumbawa

Wikimedia Commons/Firespeaker

Meminum susu sapi mungkin udah gak asing lagi untuk kamu. Sebagian dari kamu juga mungkin pernah mengonsumsi susu kambing. Lalu, bagaimana dengan susu kuda liar? Apa kamu berani mencoba?

Susu kuda liar adalah salah satu oleh-oleh khas Sumbawa yang wajib kamu coba. Sebab kandungannya sangat kaya akan gizi, bahkan hampir menyerupai asi. Dengan muatan asam amino yang hampir lengkap, susu ini bisa membantu mengatasi berbagai penyakit, seperti asam urat, stroke, tipes, dan lain-lain.

Selain kandungan gizinya, terutama protein berbentuk asam amino, yang hampir sempurna susu kuda liar juga termasuk oleh-oleh khas Sumbawa yang tahan lama. Meski berbentuk susu, namun minuman ini bisa tahan 5-6 bulan. Berbeda dengan susu sapi dan kambing yang hanya bisa tahan beberapa jam.

Lokasi: Toko Oleh-Oleh Khas Sumbawa, Tolonggeru Desa Monggo Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima
Harga: Rp100.000 (500 ml)

2. Madu Hutan Sumbawa

oleh-oleh khas Sumbawa yang tahan lama

Wikimedia Commons/Merdal

Sebenarnya, madu memang bukan merupakan makanan aneh bagi sebagian besar masyarakat. Kamu bisa menemukannya di mana mana. Bahkan, kini sudah ada madu instan yang tersebar di warung, minimarket, hingga supermarket. Namun, perlu kamu tahu jika madu hutan Sumbawa itu berbeda.

Alih-alih mengambil madu dari lebah ternak, masyarakat Pulau Sumbawa mengambilnya langsung dari hutan. Jadi, rasanya lebih authentic dan unik. Bahkan, kamu sama sekali gak akan menemukan kandungan gula tambahan dan pengawet di dalam madu ini. Karena itu, makanan ini juga menyehatkan.

Lokasi: Pusat Oleh-Oleh Khas Sumbawa, Jalan Garuda Gg Keramat 1, Desa, RT.02/RW.08, Labuan Sumbawa, Kecamatan Labuhan Badas, Kabupaten Sumbawa
Harga: Rp110.000 (500 ml)

3. Baso Siong

apa saja makanan khas Sumbawa

Website/KSB Mall UMKM

Jika kamu sedang mencari camilan khas Sumbawa, baso siong sangat layak untuk kamu coba. Meskipun namanya baso, namun kudapan ini bukan terbuat dari daging sapi atau daging ayam. Namun, bahan baku pembuatannya adalah jagung. Jagung ini akan disangrai dengan tambahan bumbu spesial.

Dengan tekstur yang renyah dan rasa yang asin serta gurih, jajanan khas Sumbawa bisa membuatmu gak mau berhenti mengunyah. Biasanya, kamu akan menemukan camilan ini di banyak toko oleh-oleh khas Sumbawa yang tersebar di hampir setiap sudut pulau, seperti di Toko New Dinasty Sumbawa.

Lokasi: Toko Oleh-Oleh Khas Sumbawa, Jalan Garuda Nomor 1, Brang Biji, Kecamatan Sumbawa, Kabupaten Sumbawa
Harga: Rp15.000 (200 gram)

4. Permen Susu

camilan khas Sumbawa

Website/Permen Susu Barokah

Lalu, permen susu khas Sumbawa juga perlu kamu buru ketika menginjakkan kaki di Tana Intan Bulaeng. Sebab, permen susu ini terbuat dari susu kuda, yang jelas akan sulit kamu temukan di daerah lainnya. Rasanya manis dan sedikit gurih, sedangkan teksturnya agak chewy.

Bila kamu belum berani untuk mengonsumsi susu kuda, ada juga pilihan permen susu lainnya untuk kamu bawa pulang ke rumah sebagai buah tangan. Pilihannya adalah susu kerbau dan susu sapi. Kedua varian ini juga gak kalah enak. Rasanya akan sedikit berbeda, namun secara tekstur pasti akan sama.

Jika tertarik membeli permen susu ini, kamu bisa datang langsung ke rumah produksinya untuk mendapat harga termurah.

Lokasi: GFH8+G78, Penyaring, Kecamatan Moyo Utara, Kabupaten Sumbawa
Harga: Rp17.000 – Rp80.000 (tergantung ukuran)

5. Manjareal 

toko oleh-oleh khas Sumbawa

Shopee/Produk Senampar Store

Kudapan ini merupakan kue kering khas Sumbawa yang memiliki bentuk unik, yaitu seperti keriting di kartu remi. Hal inilah yang menjadi daya tarik manjareal dan membuatnya menjadi salah satu buah tangan paling populer ketika kamu datang ke Pulau Sumbawa.

Gak cuma bentuknya yang unik, kue kering tradisional ini juga punya rasa yang authentic. Sekilas, rasanya agak mirip dengan kue kacang, namun ada rasa lain yang subtle dan gak bisa terdefinisikan.

Di zaman dulu, hanya bangsawan saja yang bisa menyantap kudapan ini. Namun, sekarang kamu bisa dengan mudah menemukannya di berbagai pusat oleh-oleh Sumbawa.

Lokasi: Jalan Garuda Nomor 1, Brang Biji, Kecamatan Sumbawa, Kabupaten Sumbawa
Harga: Rp70.000 (500 gram)

6. Plecingan Tempe

jajanan khas Sumbawa

Wikimedia Commons/Midori

Welcome Reward Horego

Ketika berbicara tentang keripik tempe, rasanya di semua daerah kamu bisa menemukannya. Namun, kamu hanya bisa menemukan keripik tempe dengan campuran sambal plecing di Pulau Sumbawa. Nama produknya adalah plecingan tempe, yang populer sebagai buah tangan khas Tana Intan Bulaeng.

Karena popularitasnya yang cukup tinggi, kamu bisa menemukan plecingan tempe di hampir semua sudut Pulau Sumbawa. Keripik ini tersedia di warung kecil, restoran, cafe, hingga pusat oleh-oleh.

Lokasi: Jalan Garuda Nomor 1, Brang Biji, Kecamatan Sumbawa, Kabupaten Sumbawa
Harga: Rp20.000 (250 gram)

7. Dodol Rumput Laut

toko oleh-oleh khas Sumbawa

Lazada/allicdn

Beberapa daerah di Indonesia punya dodol versinya tersendiri. Pulau Sumbawa pun gak mau ketinggalan. Namun bedanya, dodol tersebut gak terbuat dari tepung ketan, melainkan dari rumput laut. Jadi, teksturnya lebih kering dan gak lengket saat digigit.

Selain dari tekstur, perbedaannya juga terlihat dari rupa dan rasa. Hal ini karena warna dodol rumput laut warna-warni, gak seperti dodol pada umumnya yang berwarna coklat. Rasanya pun bervariasi, namun yang paling umum adalah rasa buah, seperti nanas, melon, stroberi, dan anggur.

Lokasi: Desa Wisata Lb Kertasari Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat
Harga: Mulai dari Rp35.000

8. Kue Babingka

kue kering khas Sumbawa

Wikipedia Commons/Kguirnela

Campuran tepung ketan dan kelapa memang gak pernah salah. Pun begitu dengan kue babingka. Kue tradisional dari Sumbawa ini punya rasa yang manis dengan sedikit sentuhan gurih dari santan dan parutan kelapa. Kamu pun bisa menyantapnya dengan teh atau kopi agar lebih nikmat.

Lokasi: Jalan Hasanudin Nomor 40, Bugis, Kecamatan Sumbawa, Kabupaten Sumbawa
Harga: Mulai dari Rp35.000

Itulah beberapa oleh-oleh khas Sumbawa yang unik, authentic, dan jarang kamu temukan di daerah lain. Selain itu, masih ada banyak kuliner khas Sumbawa yang bisa kamu buru. Temukan rekomendasinya di aplikasi Horego. Segera unduh aplikasinya di Play Store atau App Store!