7 Rekomendasi Cafe di Lamongan yang Hits, Asik, dan Murah

January 31, 2024

Share to:

Cafe di Lamongan

Daftar Isi

Potensi wisata yang terus berkembang, membuat daerah ini makin banyak dikunjungi wisatawan dari luar kota. Terutama karena cafe di Lamongan murah-murah dan seru.

Nah, bagi yang lagi di Lamongan, yuk duduk sebentar sambil menikmati hidangan kopi khas asal Lamongan ini. Penasaran apa saja? Berikut 7 rekomendasi cafe Lamongan murah beserta informasi tentang harga, menu, jam buka, dan lokasinya!

1. Berlian Cafe

Berlian Cafe

Google Review/Tonduk

Kalau ke cafe ini, kamu pasti bakalan suka sama racikan kopi hitam di Berlian Cafe atau Liek Coffee, karena selalu pas. Tempat ini menjadi salah satu tempat minum kopi yang enak di kota Lamongan, dengan suasana yang cocok untuk santai.

Lokasinya juga strategis, dekat dengan Balai Kabupaten Lamongan. Cafe di Lamongan yang satu ini ramai dengan berbagai kalangan, mulai dari anak-anak sampai dewasa.

Di sini, kamu bisa menikmati berbagai jenis kopi, kue basah, kue kering, usus, roti, tahu goreng, mie goreng, serta minuman lainnya seperti Es Joss Jumbo Susu, Cleo Dingin, Es Jeruk Manis, Kopi Susu Top, Jus Alpukat Es Susu Coklat, dan masih banyak lagi. Harganya paling mahal cuma Rp15.000. Murah banget, kan?

Alamat: Jln. Lamongrejo No.112, Dapur Barat, Sidokumpul, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan
Jam Buka: Senin – Minggu, Buka 24 jam
Telepon: 0812-3310-4007
Harga: Rp4.000 – Rp15.000
Menu Favorit: Tahu Tek, Nasi Goreng, Tahu Campur, Nasi Boran, Kopi Aceh Gayo, Arabica Susu, Wedang Sereh, Wedang Uwuh

2. Hi Pals Cafe di Lamongan

Hi Pals

Google Review/Wanda

Kalau kamu lagi nyari cafe di Lamongan yang strategis dan mudah dicari di pinggir jalan dekat Alun-alun Lamongan, cafe di Lamongan yang satu ini sangat aesthetic ini tempatnya.

Fasilitasnya lengkap, ada mushola dan toilet yang bersih. Ruangannya bisa pilih indoor dan outdoor, keduanya nyaman, dan setiap meja dilengkapi dengan colokan untuk ngecas.

Harganya standar dengan pilihan menu yang cukup banyak, mulai dari kopi hingga fast food. Beberapa minuman recommended, seperti caramel latte, v60, dan ice choco. Kalau makanannya juga patut dicoba, seperti sampler dan red velvet cake.

Alamat: Jln. Kombes Pol Moh. Duryat No.6, Kauman, Jetis, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan
Jam Buka: Senin – Minggu, 09.00 – 22.00
Harga: Rp13.000 – Rp29.000
Menu Favorit: Nasi Paru Sambal Matah, Nasi Goreng Ayam, Paru Cabe Garam, Matcha, Mochacino, Caramel Latte, Es Kopi Gula Aren, Red Velvet

3. Terakota.co

Terakota.co

Google Review/Eko

Kalau kamu lagi cari tempat makan yang oke di Lamongan, cafe di Lamongan Kota yang sedang hits ini bisa jadi pilihan. Lokasinya gak jauh dari alun-alun Lamongan.

Menu cafe di Lamongan ini juga cukup oke, crispy chicken steak-nya dengan bechamel yang sangat enak. Cappucino dan kulit ayam krispi juga wajib kamu coba. Oh iya, bagian rooftop cocok buat yang mau kerja di laptop karena lebih sepi dan ada stop kontak di bawah meja.

Jadi, buat kamu yang lagi cari tempat nongkrong atau makan-makan di Lamongan, coba aja dateng ke sini. Suasana dan pilihan menunya cukup bikin betah.

Alamat: no.30, Jetis, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan
Jam Buka: Senin – Minggu, 08.00 – 22.00
Telepon: 0813-3233-3221
Harga: Rp8.000 – Rp35.000
Menu Favorit: Es Kip Tera, Lemonade Tera, Javanese Panama, Cappuccino, Nasi Paru, Asem Asem Iga, Chicken Salted Egg, Spaghetti Carbonara

4. Lik Kopi Pahlawan Cafe di Lamongan

Lik Kopi Pahlawan

Google Review/Suwito Bali

Kalau lagi cari cafe di Lamongan yang juga tempat ngopi  sederhana tapi asyik, kamu bisa coba warung kopi ini. Meskipun sederhana, tapi makanan, minuman, dan pelayanannya top banget.

Lokasi cafe di Lamongan yang satu ini ada di jalan protokol kota, lumayan luas dan lega, banyak meja dan kursi. Kopinya bervariasi dengan harga yang terjangkau, cocok buat ngopi di sore atau malam hari.

Kalau mau ngopi bisa pesan Es Kopi Susu. Sedangkan untuk makanan, soto dan lontong balap jadi favorit, pokoknya rekomen banget deh! Jangan lupa cobain hidangan favorit lainnya, seperti lumpia, cireng mantap, mie goreng, kopi big, dan martabak telor.

Alamat: Jln. Pahlawan, Sukomulyo, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan
Jam Buka: Senin – Minggu, 24 Jam
Telepon: 0812-3310-4007
Harga: Rp3.000 – Rp10.000
Menu Favorit: Es Kopi Susu,Kopi Kasar Susu, Kopi Giras, Coklat Hangat, Chicken Nugget, Cireng, Nasi Goreng, Bakso, Omelet Mie + Sosis

5. Garasi Coffee

Garasi Coffee 

Google Review/Hendra

Kalau kamu lagi cari tempat ngopi di Lamongan, bisa nih coba cafe outdoor Lamongan ini. Lokasinya di sebelah jalan Kadet Soewoko, luas banget, ada meja dan tempat lesehan. Ditambah lagi ada parkiran mobil yang ditutupi kanopi, jadi nggak kepanasan atau kehujanan.

Meskipun tergolong baru, tempatnya asyik dan menu fokus ke aneka jus dan kopi dengan harga Rp3.000 – Rp20.000. Jadi, kalau suka suasana kekinian, bisa banget nongkrong di sini.

Alamat: Jln. Soewoko No.147, demangan,sidoharjo, Pasir mas, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan
Jam Buka: Senin – Minggu, 07.30 – 00.00
Harga: Rp3.000 – Rp20.000
Menu Favorit: Indomie Dengan Toping, Indomie Dengan Toping, Thai Tea, Chocolate Milk, Cappucino, Kopi Tubruk

6. Tebing Cafe di Lamongan

Tebing Cafe Paciran

Google Review/Siti Choirunnisa

Kalau lagi pengen makan enak dengan view bagus, kamu bisa coba mampir ke Tebing Cafe Paciran. Suasana di sana nyaman banget, cocok untuk keluarga.

Welcome Reward Horego

Banyak spot foto kece, udaranya sejuk dan dingin. Pemandangan alam dari ketinggian juga oke banget, apalagi kalau datang sore bisa lihat sunset, pasti seru!

Ada beberapa rekomendasi menu yang bisa kamu cicipi di sini, di antaranya Iga Bakar, Nasgor Ijo Tebing Cafe, Ayam Geprek, Kakap Asam manis, Kopi Tebing, Kopi Kasar, Cappuccino, Bubblegum, Orange Mojito.

Alamat: Paciran, Kec. Paciran, Kabupaten Lamongan
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 22.00
Telepon: 0858-5028-7494
Harga: Rp5.000 – Rp60.000
Menu Favorit: Iga Bakar, Nasgor Ijo Tebing Cafe, Ayam Geprek, Kakap Asam manis, Kopi Tebing, Kopi Kasar, Cappuccino, Bubblegum, Orange Mojito

7. Pink Coffee Lapas

Pink Coffee Lapas 

Google Review/Aji Rusanto

Pink Coffee Lapas, tempat ngopi paling nyaman di Lamongan dengan harga yang bersahabat. Selain itu, suasananya oke, meskipun di pinggir jalan raya, dan lokasi yang pas untuk nongkrong yang sejuk, nyaman, dan santai.

Makanan dan minumannya juga enak banget. Cocok buat semua kalangan, dari anak muda, orang tua, bahkan anak-anak, semuanya bisa menikmati suasana mantap di sini. Harganya standar untuk cafe, dan jaringan wifi-nya cepat.

Kamu bisa cicipi beberapa menu andalan di sini seperti Kopi Susu Kasar, Es Kopi Gula Are, Robusta, Jahe Gula Merah, Es Blewah, Sosis Bakar, Pentol Goreng, Kentang, Cireng.

Alamat: Jln. Sumargo, Tlogoanyar, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan
Jam Buka: Senin – Minggu, 24 Jam
Harga: Rp3.000 – Rp10.000
Menu Favorit: Kopi Susu Kasar, Es Kopi Gula Are, Robusta, Jahe Gula Merah, Es Blewah, Sosis Bakar, Pentol Goreng, Kentang, Cireng

Nah, itulah beberapa cafe di Lamongan yang punya ciri khas tersendiri. Kamu gak perlu ragu ke cafe tersebut karena dijamin bikin betah.

Kalau kamu lagi nyari cafe-cafe kece di kota-kota lainnya seperti cafe di Malang atau cafe di Surabaya, bisa lewat Horego.

Kamu bisa download aplikasi Horego ini di PlayStore dan App Store. Di aplikasi ini ada banyak rekomendasi cafe yang bisa kamu pilih. Yuk, download sekarang juga!