9 Kuliner Boyolali yang Terkenal dan Wajib Kamu Coba

Februari 2, 2024

Share to:

9 Kuliner Boyolali yang Terkenal dan Wajib Kamu Coba

Daftar Isi

Kota Boyolali menyimpan beberapa pilihan kuliner yang menarik untuk dikunjungi. Kuliner Boyolali terkenal dengan soto yang khas. Ada beberapa pilihan soto yang bisa kamu nikmati bagi warga lokal maupun wisatawan saat berada di Boyolali.

Berikut ini rekomendasi pilihan kuliner yang beragam di kota susu Boyolali di mana kamu wajib coba nikmati.

1. Kuliner Bu Yoso

Kuliner Boyolali

Dewi Lestari/Google Review

Saat kamu butuh tempat makan dengan menu yang lengkap dan enak, datang saja ke Kuliner Bu Yoso. Salah satu rumah makan yang ada di Boyolali ini jadi salah satu rekomendasi tempat wisata makan Anda yang punya banyak menu.

Coba pesan menu Brongkos Iga yang jadi salah satu pilihan hidangan favorit di rumah makan ini. Kuliner Bu Yoso punya tempat makan nyaman, lokasinya strategis, fasilitasnya lengkap, dan cocok untuk acara atau kegiatan.

Alamat: Galihasri, Mojosongo, Kec. Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah
Jam buka: Senin – Minggu, 08.00 – 21.00
Harga: Rp50.000 – Rp75.000 per Orang
Menu favorit: Brongkos Iga, Sop Iga, Lele Bakar
Telepon:

2. Soto Segeer Mbok Giyem

Kuliner Boyolali

Chelsia Amarilla/Google Review

Soto daging sapi yang sudah legendaris di Boyolali ini layak jadi daftar kunjungan wisata kuliner Anda. Sotonya punya cita rasa segar dan enak di mana bisa kamu kombinasikan beberapa hidangan pelengkap seperti sate usus, satu telur puyuh, dan hidangan pelengkap lainnya.

Selain soto daging sapi, kamu juga bisa pilih soto ayam yang rasanya juga sama enaknya tergantung selera daging saja. Harga makanan di soto Mbok Giyem ini murah dan masih terjangkau.

Alamat: Jl. Pandanaran No.293, Sidoharjo, Banaran, Kec. Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah
Jam buka: Senin – Minggu, 06.30 – 19.00
Harga: Rp15.000 – Rp25.000 per Orang
Menu favorit: Soto Mbok Giyem
Telepon: –

3. Waroeng Iga Pak Wid

Kuliner Boyolali

Partono Luminto/Google Review

Salah satu Kuliner Boyolali yang menjadikan Iga sebagai menu utama ini selalu ramai pengunjung. Rasa masakannya memang benar-benar enak dan harga makanan masih cukup terjangkau sehingga selalu ramai pengunjung.

Kamu wajib coba berbagai olahan iga yang punya cita rasa paling enak, lembut, dan empuk di Boyolali. Semua masakan di Waroeng Iga Pak Wid disajikan dalam kondisi panas sehingga menambah rasa nikmatnya.

Alamat: Jalan Merapi No. 1, Pulisen, Siswodipuran, Bayanan, Siswodipuran, Kec. Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah
Jam buka: Senin – Minggu, 08.30 – 22.00
Harga: Rp25.000 – Rp50.000 per Orang
Menu favorit: Iga Bakar, Iga Gongso, Iga Goreng
Telepon: –

4. Soto Ndelik Boyolali

Kuliner Boyolali

Tyas WWM/Google Review

Satu lagi hidangan soto yang legendaris yang bisa Anda nikmati ketika berkunjung ke Boyolali yakni Soto Ndelik. Menu utamanya soto daging sapi dengan berbagai tambahan hidangan pelengkapnya seperti tahu tempe goreng, sate usus, uritan, dan lainnya.

Tempatnya sederhana dengan parkir yang masih bisa dikatakan cukup luas. Tempat makan ini ada di pinggir jalan sehingga mudah kamu temukan. Ramainya tempat makan ini waktu jam makan siang.

Alamat: Jl. Jatinom – Boyolali, Area Sawah/ Kebun, Manggis, Kec. Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah
Jam buka: Senin – Minggu, 06.00 – 18.00
Harga: Rp10.000 – Rp25.000 per Orang
Menu favorit:
Telepon: (0276)320689

5. Waroeng Spesial Susu Segar

Kuliner Boyolali

Pur Nining/Google Review

Boyolali terkenal sebagai penghasil susu sapi di Indonesia sehingga pastinya ada kuliner susu segar yang cukup banyak pilihannya. Kamu bisa mencoba menikmati susu segar serta berbagai hidangan lainnya di Waroeng Spesial Susu Segar.

Tempat ini bukan mulai siang hari hingga tengah malam dan selalu ramai pengunjung. Menu utamanya tentu susu segar dengan berbagai varian rasa. Anda bisa memesan juga menu jajanan mulai dari roti bakar, sate-satean, hingga Indomie dan makanan berat lainnya.

Alamat: Jalan Perintis Kemerdekaan Bangun Harjo, RT.07/RW.02, Pulisen, Kec. Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah
Jam buka: Senin – Minggu, 12.00 – 22.30
Harga: Rp10.000 – Rp40.000 per Orang
Menu favorit: Susu Segar, Roti Bakar, Nasi Goreng
Telepon: 083841810786

6. Kedai Matmoen

Kuliner Boyolali

Kedai Matmoen/Google Review

Pilihan kuliner Boyolali yang wajib Anda datang ini terkenal di kalangan anak muda kota susu tersebut. Tempat makannya cocok untuk nongkrong bareng teman, keluarga, maupun pacar. Tempat makannya bersih dan nyaman serta sering ada live music.

Harga berbagai menu dan makanan di sini bisa dikatakan terjangkau sehingga selalu banyak pengunjung. Menunya merupakan kombinasi antara makanan nusantara dan Western. Kamu bisa makan besar atau hanya sekedar menikmati jajanan di Kedai Matmoen.

Alamat: Jl. Pisang No.1, Susiloharjo, Siswodipuran, Kec. Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah
Jam buka: Senin – Minggu, 09.00 – 23.00
Harga: Rp25.000 – Rp50.000 per Orang
Menu favorit: Nasi Bakar, Ayam Bakar, Roti Bakar
Telepon: (0276)321466

7. Bakso Malang Pak Slamet 2

Kuliner Boyolali

Ethan Connor155/Google Review

Bakso Pak Slamet juga jadi salah satu pilihan kuliner di Boyolali yang patut kamu coba. Tempat makan ini sangat dekat dengan Monumen Susu Tumpah Boyolali. Rumah makan ini cukup luas dan punya area parkir yang memudahkan pengunjung.

Selain Bakso sebagai hidangan utamanya, Anda juga bisa menemukan berapa pilihan menu lain seperti Mie Ayam dan Soto. Baksonya enak dan kuah kaldunya nendang banget rasanya. Kamu bisa menambahkan pangsit dan tahu sebagai pelengkap untuk makan Baksonya.

Alamat: Jl. Pandanaran No.43a, rancah wetan, Tegalsari, Siswodipuran, Kec. Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah
Jam buka: Senin – Minggu, 07.00 – 20.30
Harga: Rp25.000 – Rp50.000 per Orang
Menu favorit: Bakso, Mie Ayam
Telepon: (0276)324483

8. Star Steak Boyolali

Kuliner Boyolali

Nashrun Min Robbi/Google Review

Kalo kamu ingin makan Steak dengan harga yang masih ramah dikantong, mampir ke Star Steak Boyolali. Ada banyak pilihan Steak Ayam, Daging Sapi, dan lainnya yang bisa kamu pesan sesuai dengan keinginan. Rasanya nikmat dengan bumbu khasnya meskipun harganya terjangkau.

Tempat makan ini punya suasanya yang nyaman, bersih, dan cukup memiliki ornamen menarik. Lokasi tempat makan ini strategis dan mudah untuk Anda temukan. Tema bambu jadi pilihan yang bisa kamu lihat pada kursi , meja, jendela, tiang, dan atap tempat makan ini.

Alamat: Pusung, Banaran, Kec. Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah 57313
Jam buka: Senin – Minggu, 11.00 – 21.00
Harga: Rp25.000 – Rp50.000 per Orang
Menu favorit: Steak Doubel Chicken Crispy, Tuna Black Pepper
Telepon:

9. Susu Segar & Nasi Tumpang Pak Suprih

Kuliner Boyolali

Hans Photography/Google Review

Nasi Tumpang Pak Suprih jadi salah satu kuliner legendaris yang ada di kota Boyolali. Tempat makan sederhana ini menyajikan Nasi Tumpang sebagai menu utamanya. Kamu bisa menambahkan beberapa hidangan pelengkap seperti gorengan.

Susu segar dengan aneka rasa juga jadi satu hidangan yang harus kamu pilih saat berkunjung ke tempat makan legendaris ini. lokasinya strategi dengan tempat makan yang kecil sederhana tapi masih nyaman.

Alamat: Jalan Tentara Pelajar No. 107, Kiringan, Dusun 2, Kiringan, Kec. Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah
Jam buka: Senin – Minggu, 06.00 – 14.00
Harga: Rp10.000 – Rp25.000 per Orang
Menu favorit:
Telepon: 085728114212

Informasi lengkap mengenai kuliner bisa kamu temukan di aplikasi Horego. Segera Download aplikasi Horego di di Google Play Store dan Apple Appstore  untuk mendapatkan informasi Kuliner Boyolali maupun kota lainnya.