5 Resep Kimbap yang Enak dan Simple, Mudah Dicoba di Rumah

February 22, 2024

Share to:

resep kimbap

Daftar Isi

Siapa yang gak kenal dengan kimbap? Makanan satu ini jadi salah satu hidangan Korea yang populer di Indonesia. Menggunakan bahan dasar nasi yang dipadukan dengan berbagai bahan lezat lainnya, gak heran kalau kimbap disukai banayk orang. Yuk, simak ulasan singkat soal fakta menarik dan resep kimbap berikut ini!

Apa Itu Kimbap?

Kimbap (gimbap) adalah makanan khas Korea berupa nasi yang dilapisi dengan nori (rumput laut kering) dan diisi dengan berbagai bahan, mulai dari sayuran, telur, daging, hingga seafood yang kemudian digulung.

Gulungan tadi kemudian dipotong dengan ukuran yang pas di mulut sebelum disajikan. Kombinasi rasanya cocok di lidah orang Indonesia dan pastinya bikin kenyang. Makanan ini cocok dihidangkan untuk sarapan, bekal makan siang, atau bahkan makan malam.

Perbedaan Kimbap dan Sushi

Kimbap sering disebut sebagai sushi versi Korea. Meski punya tampilan yang sama, keduanya punya beberapa perbedaan yang menjadi ciri khas masing-masing. Yuk langsung aja simak ulasannya berikut ini!

1. Bahan Utama

Kimbap biasannya terdiri dari nasi yang dicampur dengan minyak wijen dan garam lalu digulung dengan berbagai bahan, kayak daging, sayuran, telur, dan kadang-kadang kimchi.

Sedangkan sushi menggunakan nasi yang dicampur dengan cuka, garam, dan gula sebagai bahan utamanya. Topping atau isian sushi juga biasanya terdiri dari potongan ikan segar atau mentah (tuna atau salmon), telur, atau sayuran.

2. Rasa dan Tekstur

Dalam hal rasa, kimbap punya rasa yang lebih ringan dan tekstur yang lebih padat. Ini karena nasi yang digunakan biasanya lebih kering dan padat. Kalau rasa dari sushi cenderung lebih kompleks karena nasi yang digunakan dicampur dengan cuka, garam, dan gula. Teksturnya juga lebih bervariasi karena isiannya merupakan ikan segar.

3. Pelengkap

Kimbap biasanya dimakan tanpa pelengkap khusus. Sedangkan sushi biasanya disajikan dengan pelengkap, kayak kecap, wasabi, dan jahe.

Variasi Resep Kimbap

Bingung dan masih belum tau bagaimana cara membuat kimbap sendiri di rumah? Coba ikuti ragam variasi resep kimbap berikut ini!

1. Resep Kimbap Biasa

Bahan:

  • 3 gelas nasi beras.
  • 1 sdm minyak wijen.
  • 1/2 sdt garam.
  • 5 lembar rumput laut panggang.
  • 1 wortel ukuran sedang.
  • 1/2 mentimun.
  • 5 lembar telur dadar.
  • 5 lembar daging panggang (opsional).

Cara Membuat:

1. Campur nasi dengan minyak wijen dan garam. Aduk rata.
2. Potong wortel, mentimun, telur dadar, dan daging panggang menjadi stik tipis.
3. Letakkan selembar rumput laut di atas matras kimbap. Ratakan nasi di atasnya, lalu letakkan wortel, mentimun, telur dadar, dan daging panggang di bagian tengah.
4. Gulung kimbap perlahan-lahan sambil ditekan agar padat. Potong sesuai selera.

2. Resep Kimbap Tuna

Bahan:

  • 3 gelas nasi beras.
  • 1 sdm minyak wijen.
  • 1/2 sdt garam.
  • 5 lembar rumput laut panggang.
  • 1 kaleng tuna.
  • 1 sdm mayones.
  • 1 sdm saus pedas.
  • 1 wortel ukuran sedang.
  • 1/2 mentimun.

Cara Membuat:

1. Campur nasi dengan minyak wijen dan garam. Aduk rata.
2. Campur tuna dengan mayones dan saus pedas.
3. Potong wortel dan mentimun menjadi stik tipis.
4. Letakkan selembar rumput laut di atas matras kimbap. Ratakan nasi di atasnya, lalu letakkan campuran tuna, wortel, dan mentimun di bagian tengah.
5. Gulung kimbap perlahan-lahan sambil ditekan agar padat. Potong sesuai selera.

3. Resep Kimbap Salmon

Bahan:

  • 3 gelas nasi beras.
  • 1 sdm minyak wijen.
  • 1/2 sdt garam.
  • 5 lembar rumput laut panggang.
  • 200 gram salmon panggang, potong tipis.
  • 1/2 wortel ukuran sedang.
  • 1/2 mentimun.
  • 5 lembar telur dadar.

Cara Membuat:

1. Campur nasi dengan minyak wijen dan garam. Aduk rata.
2. Potong salmon, wortel, mentimun, dan telur dadar menjadi stik tipis.
3. Letakkan selembar rumput laut di atas matras kimbap. Ratakan nasi di atasnya, lalu letakkan salmon, wortel, mentimun, dan telur dadar di bagian tengah.
4. Gulung kimbap perlahan-lahan sambil ditekan agar padat. Potong sesuai selera.

4. Resep Kimbap Kimchi

Bahan:

Welcome Reward Horego

  • 3 gelas nasi beras.
  • 1 sdm minyak wijen.
  • 1/2 sdt garam.
  • 5 lembar rumput laut panggang.
  • 1 mangkok kecil kimchi, dicincang halus.
  • 5 lembar telur dadar.
  • 1/2 wortel ukuran sedang.
  • 1/2 mentimun.

Cara Membuat:

1. Campur nasi dengan minyak wijen dan garam. Aduk rata.
2. Potong wortel, mentimun, dan telur dadar menjadi stik tipis.
3. Letakkan selembar rumput laut di atas matras kimbap. Ratakan nasi di atasnya, lalu letakkan kimchi, wortel, mentimun, dan telur dadar di bagian tengah.
4. Gulung kimbap perlahan-lahan sambil ditekan agar padat. Potong sesuai selera.

5. Resep Kimbap Bulgogi

Bahan:

  • 3 gelas nasi beras.
  • 1 sdm minyak wijen.
  • 1/2 sdt garam.
  • 5 lembar rumput laut panggang.
  • 200 gram daging sapi bulgogi.
  • 1/2 wortel ukuran sedang.
  • 1/2 mentimun.
  • 5 lembar telur dadar.

Cara Membuat:

1. Campur nasi dengan minyak wijen dan garam. Aduk rata.
2. Potong daging bulgogi, wortel, mentimun, dan telur dadar menjadi stik tipis.
3. Letakkan selembar rumput laut di atas matras kimbap. Ratakan nasi di atasnya, lalu letakkan daging bulgogi, wortel, mentimun, dan telur dadar di bagian tengah.
4. Gulung kimbap perlahan-lahan sambil ditekan agar padat. Potong sesuai selera.

Itu dia ulasan menarik dan juga resep kimbap yang bisa kamu ikuti di rumah. Selamat mencoba!

Selain kimbap, kamu juga bisa cek ragam resep makanan enak lainnya di Horego Guide, kayak tangsuyuk, jjampong, dan bulgogi.

Mau cari tempat makan enak di sekitarmu? Cek dulu di Horego, ya! Download aplikasinya di Google Playstore dan Apple Appstore.