Rekomendasi 5 Fine Dining Tangerang Dengan Budget Terjangkau Hingga Mahal

January 26, 2024

Share to:

Fine Dining Tangerang

Daftar Isi

Mau menikmati pengalaman fine dining dengan budget beragam? Ya, siapa bilang makan mewah harus mahal. Beberapa restoran fine dining Tangerang ini juga bisa kamu nikmati dengan budget terjangkau.

Tentu saja ada pilihan lain yang benar-benar mewah dengan harga yang juga tidak murah. Setidaknya pilihan rekomendasi fine dining Tangerang ini akan menjadi pilihan yang bagus, saat kamu ingin makan malam romantis dengan pasangan.

Sudah siap untuk melihat daftar rekomendasi fine dining Tangerang berikut ini?

1. COPAS – Suburban Dining

Fine Dining Tangerang

Google Review / PSD

Terletak di daerah yang ramai di Gading Serpong, Copas Suburban Dining yang baru dengan cepat menjadi tempat yang tepat untuk fine dining casual atau makan siang yang menyenangkan bersama teman-teman.

Di lantai pertama, saat pertama masuk kamu akan langsung terpesona dengan dekorasinya. Pada saat yang sama, mata kamu akan langsung tertuju pada tangga spiral yang menakjubkan menghubungkan bangunan dua lantai ini.

Restoran fine dining Tangerang ini menjadi sangat mencolok dengan warna terakota yang mendominasi interiornya. Menunya menyoroti perpaduan cita rasa Asia dan Barat, dengan hidangan utama seperti Bebek Goreng Bali dan Nasi Goreng Kampung (nasi goreng tradisional Indonesia) atau Dimsum dan Karage Baos bagi kamu yang mencari pilihan makanan ringan.

Alamat: Scientia Boulevard Barat, Ruko Jl. Maxwell Raya No.23 Blok RMXB, Gading, Kec. Serpong
Jam Buka: Senin – Minggu, Pukul 08.00 – 11.00
Telepon: 0851-9589-5678
Harga: Rp40.000 – Rp125.000 / orang
Menu Favorit: Calamari Salad, Pad Thai

2. Convoi Restaurant and Bar

Fine Dining Tangerang

Google Review / Convoi Restaurant

Pilihan fine dining selanjutnya adalah Convoi. Restoran fine dining Tangerang ini berlokasi strategis di daerah Bintaro. Sangat mudah diakses oleh mereka yang tinggal di daerah Jakarta Selatan dan Tangerang Selatan.

Restoran fine dining Tangerang ini memiliki ruang makan dan bar utama, dua ruang terbuka, lantai mezanin, dan ruang pribadi untuk 16 orang. Secara keseluruhan, restoran ini dapat menampung hingga 210 tamu. Mewah dan megah.

Convoi menawarkan berbagai macam makanan khas Asia dan Barat yang memadukan cita rasa tradisional dan teknik modern. Untuk hidangan utama ada Spaghetti Sambal Matah, ikan cakalang asap enam jam, kecombrang, jeruk nipis, rebon goreng, minyak kelapa, dan sambal matah khas Bali.

Alamat: Jl. Kesehatan Raya No.87, Bintaro, Kec. Pesanggrahan
Jam Buka: Senin – Minggu, Pukul 10.00 – 24.00
Telepon: 0812-8787-0020
Harga: Rp100.000 – Rp250.000 / orang
Menu Favorit: Spaghetti Sambal Matah, Creamy Chicken Mushrooms

3. Mangan All Day Dining

Fine Dining Tangerang

Google Review / Santi Liu

Bertempat di hotel di kawasan Gading Serpong ini, restoran fine dining Tangerang satu ini menawarkan service terbaik dengan ambience yang mewah. Restoran Mangan All Day Dining yang berlokasi di area lantai dua JHL Solitaire Gading Serpong menyediakan menu lezat dan nikmat dari culinary team yang berpengalaman.

Kemewahan menjadi nuansa utama yang kamu rasakan saat memasuki restoran ini. Desain interior yang modern dan minimalis membuat pengalaman fine dining kamu semakin spesial.

Untuk merayakan momen spesial seperti lamaran atau sekadar dinner romantis sebaiknya kamu melakukan reservasi. Menu yang dihidangkan sangat beragam, tapi menu khas Indonesianya sangat patut untuk kamu coba.

Alamat: JHL Solitaire, Jl. Gading Serpong Boulevard Barat Blok S No. 5, Gading, Kec. Serpong
Jam Buka: Senin – Minggu, Pukul 06.00 – 22.00
Telepon: 021-39503000
Harga: Rp150.000 – Rp500.000 / orang
Menu Favorit: Nasi Bebek Madura, Sup Iga

4. Red Door Le Bistro

Fine Dining Tangerang

Google Review / Red Door le Bistro

Dari luar pemandangan restoran fine dining Tangerang in begitu unik karena mengingatkan kamu akan restoran-restoran di Italia dan Prancis. Terlihat jelas interior khas French Italian dari jendela dan pintu masuknya. Ketika melangkah masuk ke dalam Red Door Le Bistro, kesan restoran Eropa itu semakin kuat dengan meja dan kursinya yang ditata romantis dengan taplak dan vas bunga.

Makanan yang dihidangkan juga terinspirasi dari makanan Italia dan Prancis. Namun menu yang patut kamu coba adalah varian steaknya. Harganya memang agak pricey tapi rasanya sangat enak.

Welcome Reward Horego

Jika ingin makan malam romantis dengan pasangan, lakukan reservasi terlebih dahulu supaya kamu bisa memilih spot yang kamu mau. Sedikit bocoran, mintalah tempat duduk di samping jendela di lantai dua. Di malam hari, kesannya akan semakin romantis karena kamu bisa makan malam dengan pemandangan area Gading Serpong di malam hari.

Alamat: Ruko New Jasmine Blok HA16 No 36, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua
Jam Buka: Senin – Minggu, Pukul 10.00 – 22.00. Selasa tutup
Telepon: (021) 22225262
Harga: Rp100.000 – Rp300.000 / orang
Menu Favorit: Flat Iron Steak, Fillet Mignon Steak

5. B’Steak Grill & Pancake

Fine Dining Tangerang

Google Review / B’Steak Grill & Pancake

Restoran fine dining Tangerang ini punya lokasi yang luas untuk makan. B’Steak Grill & Pancake cocok untuk momen spesial seperti perayaan ulang tahun atau lamaran.

Kamu juga bisa booking ruang VIP jika ingin makan malam romantis secara privat dengan pasangan kamu. Menu yang dihadirkan sangat beragam, mulai dari Japanese, Mexican, hingga Italian food. Harga makanannya semua masih masuk akal dengan porsi yang cukup besar.

Alamat: Ruko Golden 8, Gading Serpong Jl. Ki Hajar Dewantara No.3, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Du
Jam Buka: Senin – Minggu, Pukul 10.00 – 22.00
Telepon: (021) 29419075
Harga: Rp75.000 – Rp350.000 / orang
Menu Favorit: Chicken Ranch Platter

Menarik bukan deretan restoran fine dining Tangerang di atas? Kalau kamu butuh rekomendasi lainnya seputar restoran fine dining, bisa kamu temukan di Horego. Mulai dari fine dining Jogja, fine dining Semarang, hingga fine dining BSD ada di aplikasi Horego!

Cek juga tempat makan enak di daerah Tangerang lainnya, kayak steak Bintaro hanya di Horego!

Download aplikasi Horego di App Store dan Google Play Store untuk pengalaman kuliner yang terbaik.