5 Steak Blok M Terenak, Sudah Pernah Coba?

December 20, 2023

Share to:

Sir Loin

Daftar Isi

Siapa nih yang suka nongkrong di Blok M? Apa kamu juga sudah coba mengunjungi berbagai restoran dengan menu steak yang enak? Pasalnya, ternyata di Blok M terdapat cukup banyak steak lezat yang sayang dilewatkan. Kamu bisa langsung kunjungi steak Blok M berikut ini langsung, deh.

1. Tokyo Skipjack

Tokyo Skipjack steak blok m


Hyejin was the definition of very kind kid/ Google Review

Kalau ke Blok M sayang banget deh kalau kamu gak mengunjungi Tokyo Skipjack yang menjual berbagai varian steak enak. Restoran yang satu ini bahkan mendapatkan lebih dari 4000 ulasan di Google Review.

Menu steaknya cukup banyak, beberapa menunya seperti AUS Beef Striploin, NZ Prime Striploin, NZ Prime Steer Rib Eye, dan berbagai pilihan daging premium lainnya. 

Untuk dagingnya sendiri sangat tender dan juicy. Enak sekali saat memotong dagingnya. Saat dikunyah juga enak dan tidak membuat sakit. Salah satu menu yang bisa kamu pilih adalah NZ Prime Steer Tenderloin. Steak Blok M yang satu ini juga dilengkapi dengan Green Salad with Japanese Dressing, sausnya juga enak, yakni menggunakan Honey Mustarad. 

Kamu juga bisa kunjungi Tokyo Skipjack yang berlokasi di Blok M ini pada alamat berikut.

Alamat: M Bloc Space, Jl. Sisingamangaraja No. 37, Blok M
Jam Buka: Minggu (11:00 – 23:00
Harga: Rp150.000 – Rp250.000/ orang
Menu Favorit: NZ Prime Steer Tenderloin

2. Super Steak Blok M

Super Steak Blok M

Endrick Lo/ Google Review

Restoran steak yang satu ini mungkin cukup sulit untuk ditemukan. Pasalnya, tempatnya tidak terlalu besar dan berada di antara komplek perumahan. Tapi, pilihan daging dan rasanya gak perlu diragukan.

Beberapa menu steak yang mereka sediakan seperti Black Angus, Beef Grass Fed, hingga Premium Black Angus. Mereka juga menyediakan berbagai pilihan saus yang menarik. Beberapa pilihan sausnya seperti butter garlic, lemon herbs, asian flair, hingga cajun. 

Plattingnya sendiri sangat cantik. Bahkan, untuk kamu yang pesan steak dengan lemon herbs, kamu akan mencium wangi yang menggugah selera. 

Steaknya sendiri juga dilengkapi dengan jagung, wortel, buncis, onion, hingga french fries. Rasa steaknya sendiri enak dan sesuai dengan tingkat kematangan yang kamu inginkan. Ketebalan dagingnya juga pas, warna dagingnya juga cantik. Saat masuk ke mulut, dagingnya seperti meleleh. Seasoningnya juga pas dan enak sekali. 

Untuk kualitas daging dan rasa yang jempolan, harga steaknya sendiri tergolong murah, bahkan ada menu dengan harga di bawah 200 ribu.

Buat kamu yang cari steak Jakarta Selatan, kamu bisa langsung kunjungi alamat Super Steak berikut.

Alamat: Jl. Dempo IV No. 2, Blok M
Jam Buka: Senin – Minggu, 17:00 – 23:00)
Telepon: 085711665292
Harga: Rp100.000 – Rp200.000
Menu Favorit: Black Angus Rib Eye

3. Steak 21 Blok M Plaza

Steak 21 Blok M Plaza

Indra R/ Google Review

Buat kamu yang lagi nongkrong di daerah Blok M, kamu bisa langsung kunjungi Steak 21 yang berlokasi di Blok M Plaza. Jadi, kamu bisa kunjungi restoran yang satu ini sekalian jalan-jalan, deh. 

Ini merupakan salah satu restoran steak dengan pilihan daging yang cukup banyak tapi dengan harga yang lebih terjangkau. 

Porsinya juga cukup besar dan sausnya juga gak pelit. Jadi puas sekali suapan demi suapannya.

Sayurannya juga enak dan segar, cocok saat dipadukan dengan steak daging mereka. Seperti melengkapi rasa steaknya itu sendiri. Tempatnya juga nyaman. 

Alamat: Lokasi unit, UG 41 ( upper ground floor, Jl. Bulungan No.76, RT.11/RW.7, Kramat Pela, Kebayoran Baru
Jam Buka: Senin – Minggu, 11.00 – 21.00
Telepon: (021) 27095133
Harga: Rp150.000 – Rp200.000/ orang
Menu Favorit: Premium Tenderloin

4. Outback Steakhouses

Outback Steakhouses

Stephen Tjahyadi/ Google Review

Buat kamu yang sedang mencari steak di Blok M yang enak, kamu bisa coba kunjungi Outback Steakhouses. 

Restoran yang satu ini juga menyediakan berbagai menu steak yang enak. Kamu bisa coba menu signature mereka, yakni Outback Spesial yang menggunakan daging sirloin. 

Welcome Reward Horego

Lalu, ada juga New York Strip dengan bumbu rahasia khas Outback Steakhouses yang enak.

Bukan hanya itu, di sini juga ada Ribeye yang tak kalah enak.  Dagingnya juicy dan berkualitas, meskipun harganya cukup terjangkau.

Daging yang mereka sediakan merupakan daging premium dengan rasa daging yang lezat. 

Alamat: Pasaraya Grande, Lantai Ground, Jl. Iskandarsyah II, Blok M
Jam Buka: Senin – Minggu, 11.30 – 22.00
Telepon: 021 7226073
Menu Favorit: Outback Special
Harga: Rp260.000 – Rp450.000/ orang

5. Sir Loin

Sir Loin steak blok m

Jennifer Adelia Latif/ Google Review

Satu lagi rekomendasi restoran steak Blok M yang bisa jadi pilihan ketika kamu sedang mencari restoran steak Jakarta yang enak. Sir Loin menyediakan banyak menu steak favorit yang banyak disukai pengunjung. 

Buat kamu yang ingin menjajal daging premium, ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Beberapa menu steak yang mereka hidangkan, seperti Parmesan Butter Aged Sir Loin yang menggunakan Australian Wagyu Sirloin mb7+, lalu ada Flat Iron yang menggunakan sumatran wagyu oyster blade m5, Filet Mignon yang menggunakan Australian wagyu Tenderloin m5, dan berbagai menu lainnya. 

Buat kamu yang ingin mencicipi kelezatan dari tiap gigitan steak Blok M ini, kamu bisa kunjungi alamat berikut. 

Alamat: Jl. Bumi No. 20, Blok M
Jam Buka: Senin – Minggu, 11.30 – 22.00
Telepon: 081210683471
Harga: Rp210.000 – Rp500.000/ orang
Menu Favorit: Flat Iron

Itulah sejumlah rekomendasi steak di Blok M yang enak. Kamu juga bisa temukan steak Jakarta atau kuliner terdekat lainnya seperti ramen Blok M melalui Horego. Temukan rekomendasi restoran hingga berbagai jenis makanan terbaik lainnya dengan lebih mudah.