7 Restoran di Tasikmalaya yang Wajib Dicoba

January 29, 2024

Share to:

Restoran di Tasikmalaya

Daftar Isi

Tasikmalaya, jadi lokasi yang menyediakan banyak pilihan wisata kuliner. Banyak restoran di Tasikmalaya yang berlomba-lomba menciptakan keunikan dan otentisitasnya masing-masing. 

Merebaknya tempat makan, membuat setiap pemilik restoran bersaing untuk menyediakan makanan unik, terbaik, dengan tambahan interior pendukung yang bisa menarik pengunjung. 

Mulai dari makanan modern sampai tradisional, ada di Tasikmalaya. Mau cobain? Cek dulu rekomendasi dari kami. 

Mau tahu restoran di Tasikmalaya yang bikin lidahmu nggak bakal lupa sama cita rasa makanannya? Cek sini: 

1. Rumah Makan Saung Ranggon

Restoran di Tasikmalaya

Google Review/Hikmat Gumilar

Pertama, kami merekomendasikan Rumah Makan Saung Ranggon. Restoran ini sudah berdiri sejak tahun 2004 dan bertahan hingga saat ini. 

Berkembang pesat, kini restoran di Tasikmalaya RM. Saung Ranggon sudah berdiri di atas tanah seluas 5.000 meter dengan 60 karyawan. 

Melalui tempat makan di Tasikmalaya yang murah ini, kamu bisa menikmati berbagai hidangan khas Sunda, sembari menikmati pemandangan yang begitu indah. 

Alamat: Jl. Leuwi Dahu No.81, Indihiang, Kec. Indihiang, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46151
Jam Buka: Setiap hari, jam 09.00 – 20.00 WIB
Telepon: 0813-2057-4300
Harga: Rp25.000 – Rp100.000
Menu Favorit: Gurame Asam Pedas

2. Nini Anteh Warung Sangu Tasik

Restoran di Tasikmalaya

Google Review/Kesima Jaya

Salah satu tempat makan keluarga di Tasikmalaya yang kami rekomendasikan adalah Nini Anteh Warung Sangu Tasik. 

Berada di sini, serasa lagi makan di rumah nenek. Cita rasanya khas rumahan banget. Melalui tempat ini, kamu bisa memesan berbagai jenis makanan khas Sunda. 

Restoran di Tasikmalaya satu ini sudah dipilih dan direkomendasikan oleh banyak orang. Terutama untuk masakan tradisionalnya. 

Harganya affordable, furniture dan interiornya begitu unik, dan konsep rumah makan yang begitu nostalgik. Itu semua, bisa kamu peroleh di Nini Anteh Warung Sangu Tasik. 

Alamat: Jl. Dewi Sartika No.14, Empangsari, Kec. Tawang, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46113
Jam Buka: Setiap hari, jam 08.00 WIB – 21.00 WIB
Telepon: (0265) 314410
Harga: Rp25.000 – Rp45.000
Menu Favorit: Nila Bakar Spesial Kampung

Baca juga: 10 Restoran Sunda di Sentul yang Nyaman dan Makanannya Enak

3. RM. Saung Jembar

Restoran di Tasikmalaya

Google Review/May Sree

Rumah makan ini, menghadirkan konsep menikmati hidangan dengan tempat layaknya saung lesehan. Nyaman, asri, dan sejuk menjadi hal yang bakal kamu rasakan ketika berada dalam restoran di Tasikmalaya ini. 

Saung yang mereka bangun, sangat khas dengan saung Sunda. Ada taman yang sejuk karena pepohonan, ada kolam ikan yang bergemericik, dan suasana yang begitu khas dengan daerah pedesaan. 

Saung Jembar, termasuk salah satu tempat makan lesehan di Tasikmalaya. Cocok untuk makan bersama teman-teman kantor, pasangan, bahkan keluarga besar. Pengalaman makan terbaik, bisa kamu dapetin di sini!

Alamat: Jl. Gubernur Sewaka No.89, Sambongjaya, Kec. Mangkubumi, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46181
Jam Buka: Setiap hari, jam 09.00 WIB – 21.00 WIB
Telepon: (0265) 346598
Harga: Rp10.000 – Rp75.000
Menu Favorit: Gurame Goreng Kering, Tumis Sayur, Nasi Liwet

4. Woody Kitchen

Restoran di Tasikmalaya

Google Review/Woody Kitchen

Ingin tahu tempat makan romantis di Tasikmalaya? Woody Kitchen solusinya. Menciptakan momen yang begitu hangat bersama pasangan, bisa kamu dapetin di sini. 

Ada banyak alasan mengapa restoran di Tasikmalaya ini jadi tempat yang begitu romantis. Salah satunya, karena ornamen kayu yang mendominasi restorannya. 

Kesan hangat, santai, dan nyaman bisa diperoleh di sini. Menunya, tentu bervariasi. Ada Chicken Cordon Bleu yang jadi favorit, hingga Nasi Goreng Kambing dengan cita rasa yang begitu kaya. Mau ngedate? Bawa ke sini aja. 

Alamat: Jl. BKR No.9, Kahuripan, Kec. Tawang, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46115
Jam Buka: Setiap hari, jam 11.00 WIB – 23.00 WIB
Telepon: 0812-1412-7712
Harga: Rp18.000 – Rp110.000
Menu Favorit: Chicken Cordon Bleu, T-Bone Steak

Baca juga: Jelajahi 6 Restoran di Ciwalk Bandung Yang Menggugah Selera

5. Mutiara Seafood Restaurant

Restoran di Tasikmalaya

Google Review/Nana Aja

Mutiara Seafood Restaurant merupakan salah satu restoran di Tasikmalaya yang menawarkan berbagai hidangan makanan laut ala Chinesee Food. Kombinasi yang sempurna untuk suatu masakan. 

Sangat kami rekomendasikan buat kamu yang lagi nyari olahan cumi dan kepiting yang ciamik. Sajian masakan di sini lengkap, jadi Mutiara Seafood Restaurant sangat pas buat didatengin bersama keluarga dan beramai-ramai. 

Di sini, ada sejumlah item yang hitungannya per kilogram. Biar lebih terjangkau, datang rame-rame aja, ya!

Alamat: Jl. Yudanegara No.25, Yudanagara, Kec. Cihideung, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46121
Jam Buka: Setiap hari, jam 09.00 WIB – 21.00 WIB
Telepon: (0265) 334151
Harga: Rp50.000 – Rp100.000 per orang
Menu Favorit: Gurame Asam Manis, CapCay, Steamboat Seafood

Welcome Reward Horego

6. Liwet Asep Stroberi Tasikmalaya

Restoran di Tasikmalaya

Google Review/Dwi W.L.

Asep Stroberi adalah restoran di Tasikmalaya untuk makanan Sunda yang cukup terkenal untuk wilayah Garut dan Nagreg. 

Rumah makan ini tergolong unik. Mereka menyediakan nasi liwet dengan berbagai macam lauk plus segarnya jus buah. 

Menariknya lagi, restoran ini terletak di lingkungan yang begitu asri, sehingga bikin udara di sini sangat segar. Cocok nih buat yang mau habisin weekend bareng keluarga. 

Alamat: Jl. R. Ikik Wiradikarta No.9, Yudanagara, Kec. Cihideung, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46112
Jam Buka: Setiap hari, jam 07.00 WIB – 22.00 WIB
Telepon: 0812-2031-7111
Harga: Rp32.000 – Rp192.000 per paket liwet
Menu Favorit: Nasi Liwet

7. RM. Lembur Konang

Restoran di Tasikmalaya

Google Review/AM Ramadhan

Restoran di Tasikmalaya dengan gaya Sunda memang begitu terkenal. Salah satunya adalah RM. Lembur Konang. Restoran ini begitu pas buat kamu yang ingin menikmati ragam hidangan lezat lengkap dengan suasana alamnya. 

Saung, jadi sebutan yang cocok untuk tempat satu ini. Ada berbagai fasilitas yang tersedia. Kolam ikan yang begitu menenangkan, sampai tempat yang aman untuk bermain bagi anak-anak. 

Berbagai jenis menu khas Sunda bisa kamu temukan di sini. Contohnya olahan gurame dengan berbagai pilihan bumbu, serta pilihan lain seperti Ayam Kampung Ungkeb. 

Alamat: Jalan Letjen Mashudi No. 354, Setiajaya, Cibeureum, Setiajaya, Kec. Cibeureum, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46115
Jam Buka: Setiap hari, jam 09.00 WIB – 21.00 WIB
Telepon: 0822-6222-2974
Harga: Rp25.000 – Rp100.000 WIB
Menu Favorit: Olahan Gurame, Ayam Ungkeb

Banyak banget, kan? Sekarang, kamu tinggal pilih deh restoran di Tasikmalaya yang emang sesuai dengan preferensimu. 7 Rekomendasi Cafe di Garut: Hangout Zone Asik & Kekinian bisa juga Anda coba ketika sedang berada di Jawa Barat.

Jika masih merasa referensinya kurang, yuk install Horego! Lewat Horego, kamu bisa dapetin banyak referensi tempat yang unik dan menarik. Bisa instal melalui Apple App Store dan Google Play Store!