7 Rekomendasi Cafe di Solo Baru Yang Bagus dan Instagramable

January 31, 2024

Share to:

cafe di Solo Baru

Daftar Isi

Kawasan Solo Baru kini menjadi salah satu pusat bisnis dan hiburan di Solo Raya. Gak heran, banyak bermunculan cafe di Solo Baru dengan berbagai konsep yang fresh dan unik.

Mau hangout ke kawasan ini tapi bingung mau kemana? Cek dulu rekomendasi cafe di Solo Baru dari Horego berikut.

1. Blooms Coffee & Eatery

cafe baru di Solo Baru

Google Review/Non May

Yang satu ini adalah cafe di Solo Baru. Lokasinya ada di seberang Grand Mercure Hotel. Dari luar sih Blooms Coffee & Eatery ini nampak mungil. Tapi ternyata cafe di Solo Baru yang satu ini punya area indoor, outdoor, dan semi outdoor yang cukup luas.

Spot terbaiknya sih di area outdoor yang menghadap jalan raya. Oh iya, Blooms juga menyediakan beberapa permainan kartu lho. Pastinya bisa buat waktu nongkrongmu bisa jadi lebih seru.

Sajian di cafe ini juga komplit. Ada menu Asian, Indonesia, dan Western. Kalau bingung mau makan apa, cobain aja Signature Dish dari Blooms yaitu Philly Steak dan Salmon Teriyaki.

Alamat: Ruko Saraswati Jln.Ir. Soekarno No.12, Madegondo, Kec. Grogol, Kab. Sukoharjo Solo Baru
Jam Buka: Senin – Kamis, 10.00 – 22.00; Jumat – Sabtu 10.00 – 23.00; Minggu 09.00 – 22.00
Telepon: 081362727278
Harga: Rp12.000 – Rp110.000
Menu Favorit: Nasi Goreng Kampoeng, Sausage & Beef Gratin, Spaghetti White Blooms

2. Mi Queso Cafe

cafe instagramable di Solo Baru

Google Review/Fendi Kemawon

Buat yang nyari cafe di Solo Baru yang Instagramable, cobain main ke Mi Queso Cafe. Baik area indoor maupun outdoornya bisa jadi spot foto keren lho.

Gak cuma ngandelin tempat yang estetik, Mi Queso Cafe di Solo Baru juga menyajikan menu yang enak dan variatif lho. Pilihan menunya ada burger, quesadilla, pasta, dan aneka olahan ayam.

Kalau lagi gak begitu laper, kamu bisa pesan snacks seperti Croquette atau Churros. Sementara itu, pilihan minuman di Mi Queso juga cukup lengkap. Ada aneka kopi kekinian, non kopi, teh, dan juga mojito.

Alamat: Jln.Diponegoro IC 7, Dusun III Madegondo, Grogol, Sukoharjo
Jam Buka: Senin – Kamis, 10.00 – 22.00; Jumat – Minggu, 10.00 – 23.00
Telepon: 081904575757
Harga: Rp20.000 – Rp38.000
Menu Favorit: Buttermilk Chicken, Saikoro Beef Teriyaki, Black Cheesy Burger

3. Hippusuta Coffee

cafe di Solo Baru yang bagus

Google Review/Ginger Cats

Gak berlebihan rasanya kalau memasukkan Hippusuta Coffee ke dalam daftar cafe di Solo Baru yang bagus. Cafe ala Jepang ini benar-benar sejuk karena banyak tanaman dan ada kolam ikannya juga.

Spot paling favorit di cafe ini sudah pasti di halaman belakangnya. Suasananya adem seperti nongkrong di halaman rumah sendiri.

Menu andalan Hippusuta udah pasti kopi ya. Buat yang suka kopi dengan rasa otentik wajib cobain Artisanal Cold Brew. Tapi, kalau kamu gak biasa minum kopi yang terlalu strong, pesan aja Oreo Iced Coffee atau Strawberry Coffee.

Alamat: Jln.Letjen S. Parman, Madegondo, Grogol, Kab. Sukoharjo
Jam Buka: Senin – Minggu, 07.30 – 20.30
Telepon: 085793123230
Harga: Rp17.000 – Rp34.000
Menu Favorit: Banoffee Tiramisu, Kudamono Sando, Choco Short Cake

4. Kopi Titik Koma

cafe di Solo Baru

Google Review/Arif Widoseno

Coffee shop ini bisa kamu jadiin alternatif tempat nongkrong atau nugas. Selain tempatnya yang nyaman, variasi menu kopinya juga banyak.

Misalnya, buat yang lactose intolerant bisa pesan Non-Dairy Coffee. Selain itu, ada juga varian no sugar, avocado, tea latte, plant based, dan chocolate. Pokoknya komplit deh.

Nah, kalau perut mulai keroncongan, kamu bisa order makanan berat seperti Chicken Kung Pao, beef Curry, atau Roti Bakar. Buat camilan, di sini tersedia Mix Platter, chicken wings, kentang goreng, dan masih banyak menu lainnya.

Alamat: Jln. Ir.Soekarno No.25, Madegondo, Kec. Grogol, Kab. Sukoharjo
Jam Buka: Senin – Jumat, 07.00 – 22.00, Sabtu – Minggu, 07.00 – 23.00
Harga: Rp18.000 – Rp35.000
Menu Favorit: Chicken Teriyaki, Seasalt Caramel Oat Latte, Tiger Pandan Macchiato

5. Namu Korean Cafe di Solo Baru

tempat nongkrong di Solo Baru

Google Review/Budi Santoso

Kpopers dan pecinta drakor mari merapat. Tempat nongkrong di Solo Baru ini memang menyuguhkan aneka makanan khas Negeri Ginseng.

Selain itu, dalam Namu Cafe juga terdapat minimarket yang menjual snacks, makanan, dan minuman asli Korea lho. Tenang, untuk produk halal dan non halal udah ada labelnya kok. Jadi, kamu gak perlu was-was lagi.

Sementara itu, untuk menu makanan di cafenya semuanya tidak mengandung alkohol dan babi. Dari sekian banyak menu, yang paling jadi favorit di sini adalah Tteokbokki, Kimbap, dan juga Korean Ramyon.

Alamat: Jln.Kantil Raya, Grogol, Kec. Grogol, Kab. Sukoharjo
Jam Buka: Senin – Minggu, 08.00 – 00.00
Telepon: 085803753035
Harga: Rp12.000 – Rp43.000
Menu Favorit: Korean Spicy Chicken Wings, Kimchi Odeng Udon, Bulgogi Bibimbap

6. Oxyco Coffee Shop

cafe di Solo Baru estetik

Google Review/Naufal Rizky

Kamu yang suka ngopi-ngopi cantik pasti udah familiar dengan cafe di Solo Baru estetik yang bernama Oxyco. Meskipun bangunannya gak terlalu besar, tapi cafe suasananya cozy. Cocok banget buat yang mau nugas, brunch, atau ngopi sore.

Welcome Reward Horego

Soal menu gak perlu ditanya lagi karena pilihannya beragam. Oxyco menyediakan pizza, salad, pastry, pasta, burger, nasi, hingga dessert.

Untuk harga makanannya masih tergolong terjangkau lah. Selain itu, Oxyco juga sering memberikan promo sehingga kamu bisa nongkrong hemat.

Alamat: Soba Bisnis Square Ruko Narendra JD-23 Solo Baru
Jam Buka: Senin – Sabtu, 07.30 – 22.00; Minggu, 10.00 – 22.00
Telepon: 08112658332
Harga: Rp16.000 – Rp42.000
Menu Favorit: Meat Lovers Pizza, All Day Breakfast, Fettuccini Carbonara

7. Bento Kopi

cafe di Solo Baru murah

Google Review/Jolipop Channel

Kalangan pelajar dan mahasiswa pasti nyari tempat nongkrong yang ramah di kantong. Nah, kalau butuh rekomendasi cafe di Solo Baru murah, dateng aja ke Bento Kopi.

Coffee shop ini emang jadi langganan mahasiswa UMS buat nongkrong atau nugas. Meskipun menu di sini murah meriah, tempatnya nyaman dan rasa makanannya juga enak lho.

Kalau gak percaya cobain aja Nasi Telur Sambal Matah yang harganya cuma Rp13.000 aja. Untuk harga segitu, porsinya lumayan banyak lho. Jadi udah pasti bikin kenyang.

Alamat: Jln.Menco Raya No.109, Nilagraha, Gonilan, Kec. Kartasura, Kab. Sukoharjo
Jam Buka: Senin – Minggu, 09.00 – 00.30
Harga: Rp5.000 – Rp22.000
Menu Favorit: Chicken Katsu Teriyaki, Ayam Penyet Bento, Roti Bakar Choco Cheese

Setelah mengetahui beberapa opsi tempat nongkrong di kawasan Solo Baru, kini kamu gak perlu bingung lagi mau hangout kemana akhir pekan nanti.

Tapi, kalau mau menjajal suasana yang baru selain cafe di Solo Baru, kamu bisa coba main ke beberapa cafe di Semarang, cafe di Magelang atau cafe di Salatiga.

Cek juga rekomendasi makanan enak lainnya yang ada di Solo, seperti gelato di Solo hanya melalui Horego.

Nah, biar gak ribet buat cari rekomendasi cafe di Solo atau kota lainnya, gunakan saja aplikasi Horego. Segera download aplikasinya di Google Play Store dan App Store.