8 Coffee Shop di Cinere, Cozy dan Menarik!

December 25, 2023

Share to:

Coffee shop di Cinere

Daftar Isi

Zaman sekarang, memang paling nyaman nongkrong atau kerja di coffee shop. Kalau kamu suka kerja atau tinggal di daerah Cinere, di sana banyak sekali rekomendasi tempat yang bagus dan nyaman. Nah, berikut adalah rekomendasi coffee shop di Cinere yang bisa kamu jadikan pilihan nongkrong!

1. Ol’ Pops Coffee Cinere

Dzul Renaldy/Google Review

Coffee shop di Cinere yang satu ini agaknya tidak asing. Terletak di daerah Cinangka, tokonya nyaman dan juga asri. Kalau kamu suka coffee shop yang outdoor atau ada ruangan terbuka, kamu bisa banget mampir ke sini. Kenalkan, Ol’ Pops Coffee Cinere.

Menu yang dihidangkan juga beragam. Dari berbagai macam kopi sampai makanan berat ada disini. Tinggal kamu sesuaikan dengan selera kamu.

Kalau kamu berkunjung kesini, kamu boleh coba Salted Caramel Lattenya. Atau kalau kamu lapar, ada juga Fish n Chips untuk mengisi perutmu. Jangan lupa berkunjung!

Alamat: Jalan Ciloto III B2 No 17, Puri, Kota Depok
Jam buka: Senin – Jumat, pukul 10.00 – 22.00, Sabtu – Minggu, pukul 09.00 – 22.00
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Salted Caramel Latte, French Fries, Festa de Almond
Telepon: 08111818208

2. Tamani Cafe Cinere

Martono/Google Review

Coffee shop di Cinere yang satu ini tempatnya cukup besar. Kamu bisa berkumpul dengan banyak teman atau bahkan bersama keluarga di sini. Cocok untuk dijadikan tempat brunch. Bukan itu saja, tempatnya juga kids-friendly dengan tersedianya playground untuk anak-anak. Kalau kamu hendak berkunjung, nama coffee shopnya Tamani Cafe Cinere.

Untuk menu, Tamani Cafe Cinere punya banyak ragam dan variasi. Kamu bisa pilih mau minum kopi atau sekalian makan berat di sini. Beberapa pengunjung suka merekomendasikan Thai Tea dari Tamani.

Kalau kamu berkunjung kesini, kamu bisa cobain Cordon Bleu atau Steaknya untuk pilihan brunch kamu di sini!

Alamat: Jl. Cinere Raya No.12A, Cinere, Kota Depok
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 21.00
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/orang
Menu favorit: Thai Tea, Steak, Burger Set
Telepon: 0217533762

3. Stuja Coffee Cinere

Hasna/Google Review

Tempat ini terbilang mungil tapi nyaman. Coffee shop di Cinere ini bernamanya Stuja Coffee Cinere. Kalau kamu suka coffee shop yang tidak terlalu ramai atau dengan gaya minimalis, kamu boleh coba berkunjung ke sini.

Stuja Coffee Cinere menawarkan beragam menu yang bisa menemani waktumu di sana. Kalau kamu suka pizza, kamu juga bisa pesan double cheese pizza untuk mengisi perut. Pilihan minumnya juga cukup banyak, kamu tinggal pilih yang kamu suka.

Kamu yang berkunjung untuk menikmati kopi, jangan lupa untuk coba Cappucino mereka ya! Selamat mencoba.

Alamat: Jl. Cinere Raya No.15, Cinere, Kota Depok
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 19.00 – 22.00
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Double Cheeze Pizza, Cappucino
Telepon: 081398494900

4. Cafe Kali Cinere

Yandrie/Google Review

Kalau kamu suka ngopi dengan nuansa alam, ini dia pilihan untuk kamu. Cafe Kali Cinere mungkin sudah tidak asing dengan beberapa orang. Coffee shop di Cinere ini dikenal dengan tempatnya yang asri dan sangat hijau. Kesannya adem dan damai.

Cafe Kali nggak cuma menyajikan kopi saja, lho. Kalau kamu lapar dan ingin makanan yang mengenyangkan, kamu juga bisa pesan karena menunya bervariasi.

Cafe Kali Cinere ini menawarkan tempat yang hijau dan asri di tengah kota. Kalau kamu sedang cari lokasi yang tidak terlalu jauh dari Ibukota untuk sekedar bersantai dan refreshing, silahkan mampir ke sini.

Alamat: Jl. Jepara No.RT.2 Blok M No.806, Cinere, Depok City
Jam buka: Selasa– Minggu, pukul 10.00 – 19.00
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/orang
Menu favorit: Nasi Goreng Ikan Asin, Singkong Keju,
Telepon:

5. Sedjuk Bakmi & Kopi

Rizka/Google Review

Mau ngopi dengan ambience yang adem dan sepi? Sedjuk Bakmi & Kopi cabang Cinere bisa banget kamu kunjungi. Tempatnya terkesan homey dengan konsep toko yang mirip Joglo, cocok banget kalau kamu nyari tempat untuk nyantai dari kepenatan sehari-hari.

Nah, menu di sana ada banyak, apalagi untuk makanan berat. Kalau kamu niat untuk makan siang atau malam, bisa banget kamu mampir ke sini dan coba bakminya.

Di Sedjuk Bakmi & Kopi, kamu bisa nikmati tempat dengan ambience yang cozy, adem, ditemani dengan makanan yang enak. Pengunjung di sini suka Bakmi OG yang dijual.

Apakah kamu penasaran untuk coba?

Alamat: Jl. Madrasah 1 No.52, Gandul, Depok City
Jam buka: Selasa– Minggu, pukul 08.00 – 21.00
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Bakmi OG, Bakmi Ayam Oven Matah
Telepon: 081119182528

6. Foresthree Cinere

Made Adhi/Google Review

Kamu suka coffee shop yang minimalis dan sederhana? Coffee shop di Cinere yang satu ini bisa kamu masukin list! Namanya Foresthree Cinere. Tempatnya tidak terlalu besar atau kecil, tapi nyaman dan ambiencenya cocok untuk untuk nongkrong atau kerja.

Makanan dan minuman di Foresthree juga masih terbilang sangat affordable untuk kantong, jadi untuk pelajar juga tidak perlu khawatir kalau ingin nongkrong di sini.

Jika kamu ingin ke Foresthree, kamu bisa banget cobain menu kopi yang sering direkomendasi adalah Es Kopi Susu Creme.

Semoga kamu tertarik untuk mencoba ya!

Welcome Reward Horego

Alamat: Komplek AL, Jl. Cinere Raya Pangkalan Jati, Kec. Cinere, Jawa Barat, Pangkalan Jati
Jam buka: Selasa– Minggu, pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Es Kopi Susu Creme, Foresthree Double Shot Iceshaken
Telepon: 081282596949

7. Capri Coffee & Kitchen

Rian Pramudya/Google Review

Tempat ini cukup tersembunyi, tapi worth untuk kamu coba. Coffee shop di Cinere yang satu ini bernama Capri Coffee & Kitchen. Tokonya terkesan sangat cozy dengan desainnya yang didominasi warna hitam. Kamu yang suka kerja atau nugas di cafe, bisa datang ke sini untuk menikmati ambiencenya. Biasanya, lantai dua di coffee shop ini lebih tenang.

Nah, selama kamu nongkrong, nugas, atau kerja, kamu bisa pesan makanan dan minumannya. Mumpung di sana, kamu harus coba menu rekomendasi mereka: Kopi Susu Amboiii yang banyak diorder pelanggan.

Jangan khawatir, mereka juga menyiapkan berbagai cemilan dan makanan berat, kok. Kalau kamu masih penasaran, silakan kamu kunjungi coffee shop ini.

Alamat: Jl. Merawan No.23, Pangkalan Jati, Depok City
Jam buka: Senin – Sabtu, pukul 07.00 – 22.00
Harga: Rp20.000 – Rp50.000/orang
Menu favorit: Nasi Goreng Kampung, Kopi Susu Amboiii, Kopi Vietnam
Telepon: 089529108451

8. Kopitagram

Your Recommates/Google Review

Kalau yang ini, termasuk tempat nongkrong di Cinere yang cukup hits. Namanya Kopitagram, kalau kamu penduduk Cinere, mungkin kamu pernah dengar coffee shop ini.

Kopitagram punya beberapa cabang, dan tiap tokonya menawarkan menu yang menarik untuk pelanggan mereka. Mereka punya pilihan makanan berat dan makanan ringan, bahkan es krim. Kamu nggak akan bosan atau kehabisan pilihan kalau nongkrong disini untuk nyantai atau WFH.

Oh iya, coffee shop di Cinere ini juga termasuk aesthetic dan cocok untuk kamu yang suka foto untuk di upload ke media sosial. Gimana? Apakah kamu sudah terarik untuk berkunjung?

Alamat: Jl. Jawa No.182 Blok H, Cinere, Kota Depok
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 08.00 – 23.00
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Literally Kopi Susu, Nachos Fries
Telepon: 087780774318

Itu dia berbagai rekomendasi coffee shop di Cinere. Dari seluruh list di atas, mana nih yang bikin kamu penasaran? Kalau kamu masih tertarik dengan berbagai kuliner di Depok, kamu bisa juga cek tempat makan lain, seperti cafe di Cinere, dan toko gelato di Depok!

Tulis review di Horego banyak untungnya, lho! Dapatkan voucher makanan sampai smartphone terbaru cuma dengan bikin review yang bagus. Yuk, download Horego dan buat review sebanyak-banyaknya!