7 Tempat Makan Steak Jakarta Timur yang Paling Badabest
Share to:
Daftar Isi
Siapa bilang cari restoran steak Jakarta Timur yang enak susah? Mulai dari yang harganya kali lima sampai premium, semuanya ada di wilayah ini. Kalau kamu lagi pengen makan steak di Jakarta Timur, baca beberapa rekomendasi dari Horego ini sampai habis, ya!
1. Waroeng Steak & Shake
Sesuai namanya, Waroeng Steak & Shake adalah tempat makan steak Jakarta Timur yang menyajikan steak enak dengan harga warung alias merakyat!
Terletak di daerah Rawamangun, tempat ini menyajikan berbagai macam steak ayam dan beef yang variatif, mulai dari sirloin, tenderloin, hingga fish crispy.
Restoran steak terdekat dari Arion Mall ini juga menawarkan pilihan daging import dengan harga yang gak terlalu mahal, misalnya sirloin New Zealand, rib eye New Zealand, dan beef melted signature.
Dari Arion Mall, kamu tinggal naik kendaraan sekitar 3 menit buat sampai di restoran steak Rawamangun ini.
Alamat: Jl. Waru No. 22, Rawamangun, Jakarta Timur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 12.00 – 22.00
Harga: Rp40.000/orang
Menu favorit: Chicken, sirloin New Zealand, cordon bleu
Telepon: 0851-0000-9867
2. Steaky Steak
Sama seperti Waroeng Steak & Shake, Steaky Steak nawarin menu-menu steak yang harganya relatif terjangkau. Biarpun begitu, pilihan sausnya banyak banget, lho!
Untuk melengkapi steak, kamu bisa pilih saus keju, BBQ, buttermilk, mushroom, hingga brown. Steak ayam dan sapi di tempat makan steak Jakarta Timur ini bisa dimasak dengan tepung ataupun original.
Kalau dilihat dari daftar menunya, gak ada steak yang harganya lebih dari Rp50.000, lho. Terjangkau banget, kan?
Alamat: Jl. Raya Pondok Gede No. 12, Cipayung, Jakarta Timur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 22.00
Harga: Rp40.000/orang
Menu favorit: Double crispy tenderloin beef steak mushroom sauce
Telepon: 0896-5222-7816
3. Obonk Steak & Ribs
Obonk Steak & Ribs adalah salah satu tempat makan steak Jakarta Timur yang terkenal murah dan udah ada sejak dulu.
Kalau kamu lagi ngidam wagyu, pesan aja ribeye wagyu dan sirloin wagyu. Gak suka daging yang berlemak? Ada pilihan tenderloin import yang cocok buat kamu.
Menu steak ayamnya juga bikin ngiler. Kamu bisa pilih chicken leg ataupun chicken breast dengan berbagai pilihan saus.
Kalau mau ikan, Obonk Steak & Ribs menyajikan steak salmon yang dilengkapi dengan potato wedges dan herb cream ataupun dabu dabu.
Alamat: Jl. Jatiwaringin Raya No. 32, Makasar, Jakarta Timur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 12.00 – 22.00
Harga: Rp100.000/orang
Menu favorit: Ribeye wagyu, tenderloin import
Telepon: 0812-5298-1000
4. Steakment Grill & Coffee
Bagi kamu yang tinggal di sekitaran Pulomas, di sana ada restoran steak Jakarta Timur yang menunya enak-enak dan asyik buat nongkrong. Namanya Steakment Grill & Coffee.
Salah satu menu andalan di steak Jakarta ini adalah combo steak platter, yang isinya steak tenderloin, steak ayam, striploin, potato wedges, jagung, sampai sosis. Cocok banget buat sharing!
Gak cuma steak sapi dan ayam, Steakment Grill & Coffee punya steak salmon dan bebek yang gurihnya pol.
Hidangan penutupnya juga beraneka macam, misalnya french toast, cinnamon banana, pannacota, hingga es kacang merah.
Alamat: Jl. Kayu Putih Raya No. 18, Pulo Gadung, Jakarta Timur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp180.000/orang
Menu favorit: Combo steak platter
Telepon: 0813-9997-7938
5. Holycow! STEAKHOUSE by Chef Afit
Gak perlu bingung kalau kamu lagi ngidam makan wagyu premium di Jakarta Timur. Kamu bisa langsung ke Holycow! yang terletak di Ruko Green Terrace Kalimalang.
Di sini, kamu bisa nyobain wagyu sirloin, wagyu ribe eye, atau wagyu tenderloin dengan tingkat marbling 4, 5, dan 9+. Pilihan daging hokubeenya juga banyak, ada sirloin, rib eye, dan tenderloin.
Salah satu menu recommended di restoran steak Jakarta Timur ini adalah Chef Afit Signature Sirloin yang dilengkapi dengan jagung, buncis, kentang, dan saus.
Pilihan sausnya juga unik-unik, misalnya saus telor asin dan sambal matah. Cocok banget buat dicocol sama daging steaknya.
Alamat: Ruko Green Terrace Kalimalang, No. 8A, Jl. Kalimalang Raya, Kalimalang, Jakarta Timur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 21.00
Harga: Rp200.000/orang
Menu favorit: Chef Afit Signature Sirloin
Telepon: 021-22869087
6. Steak 21
Steak 21 adalah restoran steak Jakarta yang banyak cabangnya. Di Jakarta Timur, kamu bisa datang ke AEON Mall Jakarta Garden City di lantai 1.
Menu andalan di Steak 21 adalah prime rib eye import. Menu ini disajikan dalam dua ukuran, yaitu 150 dan 200 gram.
Untuk menu yang recommended, kamu bisa pesan prime tenderloin, yaitu bagian terempuk dari sapi has dalam yang gak ada lemaknya.
Sebagai hidangan pencuci mulut, ada pilihan banana split atau milkshake yang manis dan tentunya nyegerin!
Alamat: AEON Mall Jakarta Garden City, Lantai 1, Gourmet Terrace, Jl. Jakarta Garden City, Cakung, Jakarta Timur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 21.00
Harga: Rp150.000/orang
Menu favorit: Prime rib eye, prime tenderloin
Telepon: 021-22463165
7. Abuba Steak Jakarta Timur
Restoran Abuba Steak di Buaran punya tempat yang luas, bertingkat, dan ada area outdoornya. Buat kamu yang pengen ngajak temen atau keluarga buat makan steak, tempat ini cocok banget!
Suka sirloin? Kamu wajib cobain sirloin New Zealand di restoran steak Jakarta Timur ini. Tekstur dagingnya empuk dan juicy. Apalagi dimakan bareng saos BBQ-nya.
Kalau mau steak ikan, pesan battered dory fish aja. Ikannya terasa segar dan dagingnya manis. Udah gitu, potongannya juga tebal.
Lokasi tempat makan steak Jakarta Timur ini juga strategis banget, yaitu percis di sebelah Buaran Plaza.
Alamat: Jl. Radin Inten II No. 1, Duren Sawit, Jakarta Timur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 24.00
Harga: Rp100.000/orang
Menu favorit: Sirloin New Zealand, battered dory fish
Telepon: 021-86615292
Kalau kamu pengen eksplor restoran di Jakarta Timur lainnya yang menyediakan steak, kamu bisa cek rekomendasi steak Jakarta Barat, steak Jakarta Pusat, steak Jakarta Selatan, dan steak Jakarta Utara hanya di Horego!