5 Restoran di Sanur dengan View Pantai, Cantik Banget!
Share to:
Daftar Isi
Siapa nih yang sering berlibur di Sanur tapi masih bingung memilih restoran di Sanur yang enak? Ada banyak pilihan restoran terbaik yang bisa kamu coba, loh. Dari mulai menu makanan khas Bali yang lezat, hingga berbagai hidangan western gurih yang memikat. Apalagi, ada banyak restoran dengan suasana menarik yang bikin betah. Yuk, coba kunjungi sejumlah rekomendasi restoran enak di Sanur berikut ini.
1. Lilla Pantai
Rekomendasi restoran di Sanur yang pertama adalah Lilla Pantai. Restoran yang satu ini punya nuansa yang asik dan seru banget. Apalagi, lokasinya juga berada di sebelah pantai, loh. Jadi, bisa sekalian melihat pemandangan alam yang memanjakan mata.
Buat foto-foto juga menarik karena tempatnya sendiri memang instagramable. Jadi, jangan sampai kamu kelupaan untuk mengabadikan momen di restoran yang satu ini, ya.
Restorannya sendiri memang cantik sekali, khas banget sama nuansa pantai. Menu makannya juga banyak, loh dari mulai Hawaiian Tuna Sashimi, Bruschetta, Chicken Teriyaki Wings, Thai Beef, Chicken Wrap, Burger, Beef Yakiniku dan masih banyak lainnya.
Penasaran dengan vibes dan rasa makanan yang disajikan dari Lilla Pantai? Kunjungi langsung saja lokasinya di alamat berikut.
Alamat: Jl. Duyung, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar
Jam Buka: Senin – Minggu, 07.00 – 22.30
Telepon: 087767775050
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/ orang
Menu Favorit: Nasi Campur, Chicken Cordon Bleu
2. Fisherman’s Club
Restoran yang satu ini sih sempurna banget buat nyantai. Tempatnya cantik dan luas apalagi, lokasinya juga menghadap laut. Duh, kamu bisa menikmati makanan dengan bahan segar sambil melihat pemandangan indah yang memanjakan mata.
Tempatnya juga unik, menggunakan dominasi ornamen kayu. Ruangannya terbagi menjadi area indoor dan outdoor yang sama-sama nyaman buat jadi tempat makan.
Kalau mau menikmati pemandangan yang lebih indah, kamu bisa kunjungi Fisherman’s Club di malam hari. Tempatnya juga terasa lebih sejuk, jadi lebih nyaman untuk duduk-duduk di area outdoor-nya.
Uniknya di sini juga ada meja berbentuk kapal yang estetik dan jadi daya tarik interiornya, loh.
Bukan cuma dimanjakan dengan suasana, kamu juga dimanjakan dengan hiangan yang mereka sediakan. Dari mulai burger, hingga berbagai hidangan seafood segar siap untuk disajikan.
Buat kamu yang ingin menyantap hidangan laut, restoran ini bisa jadi pilihan terbaik untuk kamu kunjungi. Berikut alamat restoran di Sanur yang satu ini.
Alamat: Jl. Danau Tamblingan No.89a, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar
Jam Buka: Senin – Minggu, 11.30 – 23.00
Telepon: (0361) 3201234
Harga: Rp100.000 – Rp300.000/ orang
Menu Favorit: Fishman Seafood Platter, Beef Cheese Burger, Smoked Salmon
3. Soul on The Beach
Restoran di Sanur yang satu ini memiliki konsep semi outdoor yang menarik banget. Apalagi, kanopinya juga menggunakan bambu yang bikin interiornya semakin cantik. Restoran yang satu ini juga menghadap ke arah pantai, loh. Jadi, kamu bisa makan sambil menikmati indahnya pemandangan.
Soul on The Beach memang menjadi restoran populer di Sanur. Tempat makan di Sanur yang satu ini juga memiliki banyak hidangan lezat yang bikin orang mau balik lagi.
Beberapa menunya sendiri seperti Sunrise Sweet Smoothie the Bowl, Nasi Kuning Ayam, Nasi Campur, Garlic Bread Pizza, Margarita dan berbagai pilihan menu lainnya.
Kunjungi salah satu restoran terbaik di Sanur ini di alamat berikut.
Alamat: Jl. Pantai Sindhu, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar
Jam Buka: Senin – Minggu, 07.00 – 23.00
Telepon: 081339751932
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/ orang
Menu Favorit: Nasi Campur, Egg Benedict, Sunrise Sweet Smoothie the Bowl
4. Pizzaria
Buat kamu penyuka pizza, kamu wajib banget kunjungi Pizzaria yang lokasinya berada di Sanur. Vibes Pizzaria sendiri cozy banget. Apalagi, sama seperti restoran di Sanur lainnya, restoran ini juga berlokasi di depan pantai. Makin, asik kan?
Bukan cuma itu, serunya makan di restoran di Sanur ini, kamu juga akan ditemani dengan live music yang siap menghibur kamu.
Beberapa menu yang mereka tawarkan sendiri ada Parmigiana Pizza, Salami Pizza, Seafood Pizza, Spaghetti Pesto, Penne Carbonara, Ravioli, Caprese Salad dan masih banyak lainnya.
Kamu bisa kunjungi restoran di Sanur ini pada alamat berikut.
Alamat: Hyatt Bali, Jl. Danau Tamblingan No.89, Sanur, Bali, Kota Denpasar
Jam Buka: Senin – Minggu, 11.00 – 23.00
Telepon: (0361) 281234
Harga: Rp100.000 – Rp300.000/ orang
Menu Favorit: Seafood Pizza, Silky Yogurt Gelato
5. Massimo Italian Restaurant
Restoran di Sanur yang satu ini sih cantik banget. Vibesnya seperti di hutan yang cantik di tengah lautan. Pasalnya, Massimo Italian Restaurant memiliki area outdoor yang dipenuhi dengan tanaman. Membuat suasananya terasa lebih adem.
Suasana restorannya semakin indah di malam hari karena dihiasi lampu-lampu kecil yang bikin nuansa makin cantik.
Beberapa menunya sendiri, seperti Spaghetti Alle Vongole, Spaghetti Allo Scoglio, Burrata Fresca Con Insalatina, Gluten Free Minestrone, Cotto E Funghi Pizza, Diavola Pizza dan masih banyak menu lainnya.
Penasaran dengan rasa makanan dari restoran di bali yang satu ini, kamu bisa kunjungi alamat berikut.
Alamat: Jl. Danau Tamblingan No.228, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar
Jam Buka: Senin – Minggu, 09.00 – 23.00
Telepon: 08113999727
Harga: Rp100.000 – Rp250.000/ orang
Menu Favorit: Volcano Agung Flambe Pizza
Itulah sejumlah rekomendasi restoran di Sanur untuk kamu kunjungi. Kamu juga bisa temukan lebih banyak rekomendasi restoran terdekat lainnya dari lokasi kamu.
Temukan berbagai restoran di Bali yang enak, sampai restoran halal di Sanur melalui Horego. Ada banyak rekomendasi tempat makan menarik untuk kamu kunjungi contohnya restoran di Ubud. Cari berbagai tempat makan enak di sekitarmu jadi jauh lebih mudah!