8 Cafe di Cibubur yang Nyaman dan Banyak Variasi Makanan

February 9, 2024

Share to:

Cafe di Cibubur

Daftar Isi

Cari cafe buat nongkrong atau WFC di Cibubur yang kopi atau makanannya gak cuma itu-itu aja? Nah, kamu bisa cek beberapa rekomendasi cafe di Cibubur dari Horego! Semua cafe yang masuk dalam daftar ini dijamin nyaman dan punya banyak variasi menu. Yuk, simak sampai selesai!

1. Teras Rumah Nenek

Cafe di Cibubur

Instagram @terasrumahnenek

Teras Rumah Nenek punya konsep outdoor dengan sentuhan vintage yang bakal bikin kamu betah buat berlama-lama. Cafe di Cibubur ini gak cuma asik buat nongkrong, tapi bisa jadi venue event, live music, sampai wedding karena tempatnya luas dan cukup asri.

Kalau kamu ke sini untuk kerja, jangan lupa nikmatin paket WFC yang cukup menarik. Start dari Rp50 ribu aja!

Pilihan main course dan snacknya juga banyak, mulai dari nasi goreng, rice bowl, seafood, mix platter, sampai yang manis-manis kayak donat. Buat pecinta kopi, kamu bisa coba aneka kopi hitam hingga kopi creamy.

Fasilitas cafe di Cibubur ini juga lengkap dan parkirannya cukup luas. Buat kamu yang mau ke sini, lokasinya ada di perumahan. Dari Taman Abdulrahman, jaraknya sekitar 240 m.

Alamat: Jl. Abdulrahman No.46, Cibubur, Ciracas
Jam buka: Setiap hari, 10.00 – 23.00
Harga: Rp18.000 – Rp70.000
Menu favorit: Kopiah, salted caramel latte, coffee beer TRN, kopinang, cano macchiato, serealia honey stars, kopi tubruk, nasi goreng daun jeruk, rice bowl ayam cincang sambal matah

2. Kampung Ndoro

Cafe di Cibubur

Instagram @kampungndoro

Kampung Ndoro bisa dibilang sebagai salah satu tempat nongkrong di Cibubur yang sering dipakai untuk pernikahan, kegiatan seni budaya, ataupun acara lainnya.

Cafe di Cibubur ini punya vibes Jawa yang kental karena ada bangunan Joglo. Areanya luas dan spacious, cocok banget buat kamu yang lagi tempat nongkrong asyik.

Pilihan makanan di sini cukup variatif. Ada masakan Nusantara kayak nasi lidah sapi sambal hijau atau nasi goreng kecombrang, sampai menu Western seperti Fish & Chips atau Club Sandwich.

Menu kopinya juga beragam, seperti espresso, affogato, atau latte. Untuk signaturenya, kamu bisa cobain Es Kopi Ndoro Putri dan Kopi X.

Lokasi Kampung Ndoro ada di dekat Omah Ndoro, pas di seberang Apartemen Cibubur Village.

Alamat: Jl. Radar Auri No.01, Cibubur, Ciracas
Jam buka: Setiap hari, 08.30 – 22.00
Harga: Rp22.000 – Rp89.000
Menu favorit: Es kopi ndoro putri, kopi X, cappuccino mint, sate ayam, iga bakar, chicken parmigiana

3. Hilling Cafe

Cafe di Cibubur

Instagram @caesarenodswr

Hilling Cafe adalah salah satu cafe di Cibubur yang Instagramable dengan nuansa asri. Cocok buat kamu nongkrong bareng teman-teman atau buat healing tipis sesuai namanya.

Area outdoornya luas dan punya beberapa spot unik yang bisa dipakai buat foto-foto. Sementara itu, area indoornya punya nuansa minimalis yang cocok dipakai buat kerja.

Variasi makanan di Hilling Cafe cukup banyak dan gak bosenin. Tersedia masakan lokal yang familiar banget di lidah kita, kayak ayam goreng kremes, nasi ayam bakar, atau sop iga.

Kalo lagi gak pengen makanan Indonesia, ada juga chicken cordon bleu atau spicy miso ramen yang jadi favorit.

Buat penggemar kopi, kamu bisa cobain kopi gula aren, iced biscoffee, iced avocado latte, caramel latte, affogato, piccolo, caramel latte, dan masih banyak iagl.

Lokasi Hilling Coffee ada di pinggir Jalan Raya Leuwinanggung, sekitar 200 m dari Andara Hills.

Alamat: Jl. Raya Leuwinanggung No. 20, Leuwinanggung, Tapos
Jam buka: Senin – Jumat, 11.00 – 22.00; Sabtu – Minggu, 09.00 – 23.00
Harga: Rp20.000 – Rp82.500
Menu favorit: Kopi gula aren, iced biscoffee, iced avocado latte, grilled chicken sambal matah, sop iga

4. Honey Comb Cafe & Desserts

Cafe di Cibubur

Instagram @honeycomb.eatery

Honey Comb Cafe & Desserts adalah salah satu cafe di Cibubur dengan nuansa minimalis yang nyaman nyaman dan adem. Tersedia area indoor dan outdoor yang nyaman, cocok buat makan siang ataupun nongkrong bareng teman.

Sesuai konsepnya, ada banyak pilihan desserts yang menarik, kayak waffle dengan es krim, daebak mini donuts, sampai dessert ala Taiwan. Untuk menu makanan favoritnya, kamu wajib dicoba crispy chicken carbonara atau mentai beef bowl.

Terus, ada juga crispy chicken ala Taiwan yang worth it banget! Kalau mau ngopi, kamu bisa pesen Kopi Susu Madu Sehat dan Kopi Susu Gula Aren.

Lokasi cafe ini ada di dalam Kota Wisata Cibubur. Nah, Honey Comb Cafe & Dessert bisa jadi opsi menarik karena lokasinya ada di pinggir jalan Kota Wisata.

Alamat: Jl. Raya Kota Wisata No. 10 Blok L6 Kavling, Ciangsana, Gunung Putri
Jam buka: Setiap hari, 11.00 – 21.00
Harga: Rp17.000 – Rp56.000
Menu favorit: Kopi susu madu sehat, kopi susu gula aren, salted egg chicken rice, crispy chicken carbonara, cookies and cream waffle

5. COFFERIGHT Cibubur

Cafe di Cibubur

Instagram @coffee.right

Cari cafe di alternatif Cibubur yang estetik? Kalau gitu, coffee shop ini gak boleh di-skip. Namanya COFFEERIGHT.

Tempatnya nyaman, cozy, dan luas. Ada dua lantai dengan area indoor maupun outdoor. Nah, coffee shop Cibubur ini pas banget buat WFC atau hangout bareng teman.

Walaupun spesialisasinya kopi, pilihan makanan di sini cukup beragam. Main coursenya ada aneka nasi goreng, fettucine, atau gyudon. Kalau dateng pagi, kamu bisa nikmatin menu breakfast sambil ngopi.

Kopi favorit di sini adalah Kopi Jadoel alias kopi susu gula aren. COFFERIGHT juga menyediakan kopi dengan biji kopi lokal dan impor yang bisa dipilih sesuai selera.

Cafe di Cibubur ini udah punya beberapa cabang. Untuk yang di Cibubur, lokasinya ada di pinggir Jalan Alternatif Cibubur, pas di sebelah Snapy.

Alamat: Jl. Alternatif Cibubur No. 12 A, Harjamukti, Cimanggis
Jam buka: Setiap hari, 07.00 – 22.00
Harga: Rp20.000 – Rp42.000
Menu favorit: Macho, kopi jadoel, Guillermo, avocado coffee, coffee fressa, nasi goreng gila, fettucine carbonara, beef bulgogi

6. De Sophia Cafe & Resto

Cafe di Cibubur

Instagram @desophia.resto

Cafe di Cibubur ini cocok untuk semua kalangan dan berbagai tujuan. Entah itu makan bareng keluarga, teman, sambil bawa anak, atau mau buat acara tertentu.

Suasana De Sophia Café & Resto juga asri karena dikelilingi pepohonan. Ditambah ornamen dan furnitur kayu yang bikin nyaman. Variasi makanannya juga banyak dan gak ngebosenin.

Kalau kamu bosen dengan makanan cafe yang gitu-gitu aja, di sini kamu bisa coba beberapa menu favorit kayak roasted rosemary chicken atau pindang serani. Mau dessert? Kamu wajib cobain es serut alpukat nangka atau jenang sumsum ayu.

Beberapa menu kopi di sini juga cukup unik, kayak kopi bengkel dengan campuran kuning telur atau coffee berry mix yang campurin espresso dengan stroberi. Rasanya segar banget, layak dicoba kalau kamu bosan sama kopi susu.

Welcome Reward Horego

Lokasi De Sophia Café & Resto cukup strategis karena ada di pinggir Jalan Jambore, seberang Danau Rawa Dongkal.

Alamat: Jl. Jambore. 1 Cibubur Indah III, No. 2
Jam buka: Senin – Minggu, 10.00 – 22.00; Jumat – Sabtu, 10.00 – 23.00
Harga: Rp25.000 – Rp70.000
Menu favorit: Signature coffee, avocado coffee, kopi bengkel, coffee mix berry, coffee brown sugar, bebek goreng legian, iga bakar hitam manis de sophia, roasted rosemary chicken, pindang serani

7. CU@CAFE Kota Wisata

Cafe di Cibubur

Instagram @cu.atcafe

Cafe di Cibubur ini punya vibes yang berbeda-beda di setiap sudutnya. Area indoor dan outdoornya cukup luas. Yang bikin seru, di sini sering ada live music dan kegiatan kayak cooking class buat anak.

CU@CAFE Kota Wisata punya sejumlah menu favorit yang cukup unik, kayak american smoked chicken, portuguese peri-peri chicken, italian herb chicken, indonesian chicken, atau singapore hainan breast. Kalau mau yang lebih umum, ada sushi, pizza, salad, burger, soba, dan ramen, lengkap banget!

Menu kopinya bervariasi, yang jadi favorit adalah es kopi pasar lama. Ini adalah campuran susu kental manis, susu evaporasi, dan susu segar. Selain itu, kamu bisa nikmatin americano, café latte, hingga cappuccino.

Lokasi CU@CAFE Kota Wisata berjarak sekitar 400 m dari Ruko Travalgar Kota Wisata.

Alamat: Jl. Wisata Utama No. 30 Blok I1, Ciangsana, Gunung Putri
Jam buka: Setiap hari, 08.00 – 22.00
Harga: Rp25.000 – Rp124.000
Menu favorit: Es kopi pasar lama, next level coffee, american smoked chicken, dimsum mentai, fish & chips, cheesy pizza

8. Kopi Nako Cibubur

dian ratnasari/Google Review

Cafe di Cibubur ini punya suasana yang cozy dan cocok untuk kamu nugas atau kerja. Kamu bisa pilih mau duduk di area indoor atau outdoornya. Kamu juga bisa nikmatin suasana yang lebih sepi di lantai 3, yaitu rooftop.

Kopi Nako Cibubur menyediakan serangkaian menu yang menarik untuk kamu. Contohnya ada nasi merem melek, bakso urat, rice bowl ayam atau dori, atau cemilan seperti french fries, singkong goreng, tahu cabe garam, dan lainnya.

Minumannya ada es kopi nako, es kopi nako seterong, kah-lua kopi, es kopi nusantara, affogato, kopi babeh, kembang teh, sumaja, matcha latte, taro latte, love potion, dan masih banyak lagi.

Jarak Kopi Nako Cibubur sekitar 500m dari Pasar Apung.

Alamat: Ruko Cibubur Indah, Jl. Lap. Tembak No.14N, Kelapa Dua Wetan
Jam buka: Setiap hari, 09.00 – 22.00
Harga: Rp25.000 – Rp50.000
Menu favorit: Es kopi nako, es kopi nusantara, rice bowl ayam cabe garam, french fries, singkong goreng

So, kamu mau ke cafe di Cibubur yang mana hari ini? Kamu juga bisa cek rekomendasi kuliner Cibubur lainnya di Horego, seperti restoran di Cibubur, toko kue di Cibubur, coffee shop Kota Wisata dan restoran di Kota Wisata.

Mau cari tempat makan enak terdekat? Cek dulu di Horego, ya! Download aplikasinya di Google Playstore atau Apple Appstore.