5 Coffee Shop Cipinang dengan Suasana yang Nyaman
Share to:
Daftar Isi
Nongkrong di Cipinang paling nyaman adalah di coffee shop Cipinang. Pasalnya, ada banyak rekomendasi coffee shop di Cipinang dengan desain ruangan yang cantik, suasana menarik dan bikin betah. Jadi, buat kamu yang mau nongkrong atau me time, sejumlah coffee shop ini menjadi tempat menarik untuk kamu kunjungi.
1. Alun-Alun Coffee
Coffee shop yang satu ini punya tempat yang cukup luas. Di sini memang selalu dipenuhi oleh anak-anak muda untuk mengobrol maupun menghabiskan waktu. Vibes coffee shop yang satu ini memang punya kesan yang hangat dan enak sekali untuk jadi tempat ngobrol.
Jadi, gak heran jika banyak orang memilih untuk menghabiskan waktu di cafe yang satu ini.
Selain memang vibesnya yang banyak disukai, tempat yang satu ini juga memiliki banyak menu lezat yang bikin betah. Jadi, buat kamu yang nongkrong berjam-jam, kamu gak perlu khawatir karena menu makanan dan minumannya memang enak.
Pilihan menunya sendiri ada Nasi Gila, Nasi Goreng Kampung, Nasi Jeruk Ayam Pop Corn, Nasi Jeruk Kulit Ayam, Choco Crunchy Toast, hingga Cireng Sambal Rujak yang cocok untuk jadi teman ngemil.
Bukan cuma makanan, minumannya juga terbilang lengkap, seperti Es Kopi Susu Tercyduk Aren, Es Kopi Susu Tercyduk Pisang, Long Black, Cappuccino, Cafe Latte, dan berbagai varian kopi lainnya.
Tapi tenang saja, buat kamu yang gak terlalu suka, kopi, di sini, juga menyediakan berbagai pilihan minuman non kopi, kok.
Langsung saja kunjungi Alun-Alun Coffee untuk mencicipi berbagai hidangan dan minuman di suasana coffee shop Cipinang yang nyaman ini.
Alamat: Jl. Bekasi Timur Raya No.52 d, RT.9/RW.8, Cipinang
Jam Buka: Senin – Minggu, 15.00 – 23.00
Telepon: 085852565520
Harga: Rp15.000 – Rp50.000/ orang
Menu Favorit: Nasi Gila, Long Black
2. Kopi Peron
Cari coffee shop Cipinang yang bukan hanya punya suasana yang nyaman dan cocok untuk jadi tempat nongkron tapi juga punya berbagai menu yang enak, maka kamu harus coba mengunjungi Kopi Peron.
Cafe yang satu ini punya banyak pilihan menu yang menarik, seperti Carbonara Rice. Menu yang satu ini memang unik. Jika biasanya carbonara bertemu dengan pasta, kali ini carbonara bertemu dengan nasi. Enaknya, nasinya sendiri sudah berbumbu, lalu kuah carbonaranya juga enak, kekentalannya juga pas. Jadi, gurihnya bukan hanya di bagian permukaannya saja.
Selain itu, ada juga berbagai menu lain di coffee shop Cipinang ini seperti Peron Fried Rice, Spaghetti Creamy dan berbagai menu lainnya.
Sedangkan, minumannya juga cukup banyak, termasuk untuk variasinya. Kamu bisa coba Peron Coffee yang merupakan signature dari coffee shop Cipinang yang satu ini.
Alamat: Jl. Cipinang Baru Raya No.4A, RT.9/RW.1, Cipinang
Jam Buka: Senin – Sabtu, 09.00 – 22.00, Minggu, Tutup
Telepon: 081213536813
Harga: Rp25.000 – Rp75.000/ orang
Menu Favorit: Nasi Carbonara, Peron Coffee
3. Edelweiss Coffee
Coffee shop Cipinang yang satu ini terbagi menjadi dua ruangan yakni indoor dan outdoor. Untuk bagian indoornya sendiri memang tidak tidak terlalu luas, tapi nyaman dengan konsep dominan warna putih yang cocok untuk nongkrong.
Lalu, untuk outdoornya sendiri punya desain yang simpel tapi tetap cantik dengan beberapa tanaman yang ditempatkan.
Tempat ngopi di Cipinang yang satu ini juga punya menu kopi yang beragam. Kamu bisa kunjungi EdelWeiss Coffee di alamat berikut ini.
Alamat: Jl. Cipinang Kebembem No.48 8, RT.8/RW.10, Pisangan Tim., Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur
Jam Buka: Selasa, Sabtu, 01.00 – 22.00, Minggu, 13.00 – 22.00, Senin, Tutup
Telepon: 08128563928
Harga: Rp15.000 – Rp50.000/ orang
Menu Favorit: Affogato
4. Dados Cafe
Rekomendasi coffee shop Cipinang selanjutnya adalah Dados Cafe. Tempat yang satu ini punya nuansa yang asik, tempatnya juga nyaman dan adem. Apalagi pelayanannya juga ramah.
Bukan hanya punya banyak menu kopi yang menggoda, mereka juga menyediakan fasilitas yang cukup lengkap, termasuk terdapat mushola. Jadi kamu yang nongkrong lama gak perlu khawatir lagi karena bisa langsung sholat dengan mudah.
Bukan cuma cocok untuk nongkrong bareng teman, tempat yang satu ini juga cocok jadi tempat ngumpul dan ngobrol bareng keluarga.
Harga makanan dan minumannya sendiri juga standar, jadi gak perlu takut terlalu mahal.
Alamat: No.14 (Samping LP Cipinang), Jl. Taman Cipinang, RT.2/RW.6, Cipinang Muara, Jatinegara
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 22.00
Telepon: 085691118287
Harga: Rp25.000 – Rp75.000/ orang
Menu Favorit: Gayo Coffee, Nasi Bebek Madura
5. Janji Jiwa
Coffee shop Cipinang yang satu ini sih sudah sangat terkenal. Cabangnya ada di berbagai daerah di Indonesia, salah satunya di Cipinang. Tempatnya nyaman dan pilihan kopinya juga banyak. Bahkan, variasi kopinya sendiri gak bikin bosan, deh. Di sini, kamu juga bisa dine-in, kok. Jadi, gak harus pesan untuk dibawa, ya.
Pilihan menu kopinya sendiri ada cukup banyak dan beragam, sehingga kamu bisa pilih apa yang kamu mau sesuai mood.
Berikut alamat Janji Jiwa yang berada di Cipinang, kamu bisa langsung pesan menu kesukaan kamu.
Alamat: Mall Cipinang Indah, Lantai Lower Ground, Jl. Cipinang Indah Raya, Pondok Bambu
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 21.00
Harga: Rp25.000 – Rp50.000/ orang
Menu Favorit: Caramel Latte
Itulah sejumlah rekomendasi coffee shop Cipinang dengan nuansa yang nyaman dan varian kopi enak yang cocok untuk kamu kunjungi.
Kamu juga bisa temukan coffee shop terdekat lainnya atau coffee shop Jakarta Timur lainnya yang menarik, kayak coffee shop Rawamangun.
Cari coffee shop Jakarta dan berbagai daerah lainnya lebih mudah dengan menggunakan Horego.