10 Ramen Jakarta Barat Paling Autentik, Rasa Jepang Asli!

March 20, 2024

Share to:

Tsurukamedou Ramen Jakarta Barat

Daftar Isi

Ramen menjadi hidangan Jepang yang menjadi favorit banyak orang, termasuk orang Indonesia. Mienya yang kenyal, kuah dengan rempah sempurna, dan topping lezat yang menjadi perpaudan sempurna dalam semangkuk ramen.

Jakarta Barat menjadi salah satu titik dengan banyak restoran ramen lezat, kamu wajib mencobanya! Berikut adalah 9 rekomendasi ramen Jakarta Barat paling top!

1. Ichisan Ramen Jakarta barat

Ichisan, Ramen Jakarta Barat

Evenie Kemala/Olviana Google Review

Ichisan Ramen Tanjung Duren menjadi restoran ramen paling hits kekinian. Setelah sukses dengan gerai pertamanya di Tanjung Duren, Ichisan Ramen membuka cabang di daerah Taman Ratu, Jakbar.

Mengusung konsep open kitchen, pengunjung dapat melihat langsung proses pembuatan ramen dari para koki hingga disajikan di mangkuk di restoran ramen Tanjung Duren ini. Seluruh bahan yang digunakan di Ichisan Ramen bebas dari daging babi, lemak babi, dan alkohol.

Alamat: Jl. Tanjung Duren Raya No. 135A, Tanjung Duren, Jakarta Barat.
Jam Buka: Setiap hari 10.00 – 00.30
Harga: Rp40.000 – Rp80.000/orang
Menu favorit: Ichisan Signature Ramen

2. SeiRock-Ya

SeiRock-Ya, Ramen Jakarta Barat

Adrian Daniel/Google Review

Ramen halal di Jakarta Barat selanjutnya yaitu SeiRock-Ya, mendapat sertifikat halal MUI sejak tahun 2017. Kamu bisa menemukannya di area Puri Indah Mall. Aroma kuah kaldu yang kental dari ayam dan sayuran yang direbus lama dijamin membuat siapa pun langsung ingin mencicipi.

Menu andalannya adalah Tori Paitan dengan kuah kaldu ayam yang kental dan creamy. Restoran ramen ini juga tidak kalah hits dan selalu ramai pengunjung loh!

Alamat: Puri Indah Mall, Lantai 2, Jl. Puri Indah Raya, Puri, Jakarta Barat.
Jam Buka: Setiap hari 10.00 – 21.30
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Tori Paitan Ramen

3. Tsurukamedou

Tsurukamedou, Ramen Jakarta Barat

Tsurukamedou Official

Tsurukamedou memberikan pengalaman kuliner ramen tonkotsu otentik dari Nagoya. Ramen Jakarta Barat ini terkenal dengan sajian tonkotsu babi yang diolah dengan resep rahasia. Tonkotsu babi dipanggang terlebih dahulu, memberikan tekstur yang sedikit crunchy namun tetap juicy.

Alamat: Jl. Ratu Kemuning Blok A2 No. 8A, Green Ville, Jakarta Barat.
Jam Buka: Setiap hari 11.00 – 22.00
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Ramen Tonkotsu Babi

4. Ramen Ten 10

Ramen Ten 10, Ramen Jakarta Barat

Dheshi Hiwa/Google Review

Ramen Jakarta Barat ini dikenal juga sebagai Ramen Ten Ten, menjadi pilihan ramen enak dan halal di Jakarta Barat. Selain terkenal dengan kehalalannya, harganya juga terjangkau dibandingkan restoran ramen terkenal lainnya.

Kamu bisa menemukan cabangnya di Green Sedayu Mall Cengkareng. Beberapa menu yang bisa dicoba antara lain Tori Tantan Men, Tori Miso Men, Tori Katsu, dan Tori Curry Men.

Alamat: Green Sedayu Mall, Lantai 1, Jl. Taman Palem Lestari No. 1, Cengkareng, Jakarta Barat.
Jam Buka: Setiap hari 10.00 – 21.00
Harga: Rp40.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Tori Tantan Men

5. Ippudo Lippo Mall Puri

Ippudo, Ramen Jakarta Barat

Mira W/Google Review

Rekomendasi lain untuk menikmati ramen enak di Jakarta Barat adalah Ippudo Lippo Mall Puri. Terkenal dengan chashu yang juicy dan lezat, menjadi favorit di kalangan pencinta ramen. Restoran ini juga terkenal dengan menu Ippudo Pork Bun, roti bao dengan isi irisan chashu lembut.

Alamat: St Moritz Mall (Lippo Mall Puri), Jl. Puri Indah Boulevard Blok U1, Puri, Jakarta Barat.
Jam Buka: Setiap hari 10.00 – 21.30
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/orang
Menu favorit: Chashu Ramen

6. Bari-Uma Ramen

Bari-Uma Ramen, Ramen Jakarta Barat

Benardus Jeffret Darmawan/Google Review

Bari-Uma Ramen Jakarta Barat menyajikan ramen dengan cita rasa kota Hiroshima, Jepang. Restoran ini juga terkenal dengan olahan chashu alias daging babi yang juicy dan enak. Beberapa menu andalannya yaitu Tsukemen, Tantanmen, Zuzutto, Akamaru, Shiromaru, dan Karaka Men.

Alamat: Lippo Mall Puri Level 1 Unit 98 CBD, Jl. Puri Indah Raya, Kembangan Selatan.
Jam Buka: Setiap hari 10.00 – 22.00
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/orang
Menu favorit: Tsukemen

7. Charo Ramen

Charo Ramen, Ramen Jakarta Barat

Bima Adhi Wibowo/Google Review

Kedai ramen Jakarta Barat ini berlokasi dekat kampus Binus, menjadi tempat makan ramen yang populer di kalangan mahasiswa. Mengusung tema interior bergaya rumah makan otentik Jepang yang minimalis, tempat ini menyajikan menu yang menarik dan suasana yang asyik.

Beberapa menu andalan Charo Ramen yaitu Miso Chicken Ramen, Jigoku Miso, dan Korean Stew Ramen. Kamu juga bisa memesan cemilan pelengkap seperti Chicken Karaage, Deep Fried Gyoza, dan French Fries.

Alamat: Jl. KH. Syahdan No. 13C, Palmerah, Jakarta Barat.
Jam Buka: Setiap hari 10.00 – 22.00
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/orang
Menu favorit: Tsukemen

8. Ikkudo Ichi

Ikkudo Ichi, Ramen Jakarta Barat

Antonius Haryanto/Google Review

Welcome Reward Horego

Ikkudo Ichi menjadi salah satu restoran ramen Jepang paling hits dan terkenal di Jakarta. Mereka menyediakan menu ramen halal dan non halal. Beberapa menu andalannya yaitu Tori Curry Ramen, Tori Miso, Tori Karaage-Men, dan Tan-Tan Men.

Alamat: Puri Indah Mall, Lantai 2, Jl. Puri Indah Raya, Puri, Jakarta Barat.
Jam Buka: Setiap hari 10.00 – 22.00
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/orang
Menu favorit: Tsukemen Tori Curry Ramen

9. RamenYa!

RamenYA!, Ramen Jakarta Barat

Yovita Marsha/Google Review

Terakhir, restoran ramen Jakarta yang selalu ada di hampir di setiap mall yaitu RamenYa! Mereka menawarkan berbagai pilihan topping daging ayam dan daging sapi. Menyajikan mie dengan kuah kaldu yang gurih.

Menu-menu yang ditawarkan ramen Central Park ini unik dan beragam, mulai dari gaya Jepang hingga cita rasa lokal, termasuk Spicy Chicken Ramen, Beef Curry Ramen, Spicy Karaage, Chicken Miso, Ebi Tempura Ramen, Salted Egg, dan Ramen Sambal Matah.

Alamat: Central Park, Lantai Lower Ground, Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat.
Jam Buka: Setiap hari 10.00 – 22.00
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Chicken Ramen

10. Ramen 1

Early Rifka/Google Review

Ramen 1 terletak di Mall Taman Anggrek lantai 4 dan menawarkan ramen dengan rasa autentik dan harga yang affordable. Restoran di Jakarta Barat ini dikenal dengan berbagai menunya yang murah dan enak. Kamu bisa menikmati ramen, tsukemen, hingga berbagai sushi yang gurih dan sedap.

Alamat: aman Anggrek, Mall, Jl. Letjen S. Parman, Jakarta Barat.
Jam Buka: Setiap hari 10.00 – 21.00
Harga: Rp50.000 – Rp75.000/orang
Menu favorit: Teriyaki Ramen

Sudah tentukan restoran ramen di Jakarta Barat yang akan kamu coba? Tidak perlu jauh-jauh ke Jepang, semua restoran di atas memiliki cita rasa autentik Jepang asli! Harganya pun terjangkau, ramen kenyal dengan kuah lembut menunggumu!

Perlu rekomendasi ramen lebih banyak, seperti ramen Jakarta Utara, ramen Jakarta Selatan, ramen Rawamangun, atau Restoran di Jakarta Barat? Semuanya ada di Horego. Yuk, eksplorasi kuliner bersama Horego!