5 Coffee Shop Cawang, Cocok Buat Jadi Tempat Ngumpul

January 3, 2024

Share to:

coffee shop cawang

Daftar Isi

Siapa nih yang suka banget minum kopi di pagi hari? Ada banyak coffee shop di Jakarta yang bisa kamu sambangi sebelum memulai hari biar lebih semangat. Kamu juga bisa mampir ke coffee shop untuk bekerja atau sekadar hangout sama teman-teman di akhir pekan.

Pilihan tempatnya beragam, mulai dari coffee shop yang memiliki konsep kekinian sampai kedai kopi dengan nuansa vintage dan terasa seperti rumah sendiri. Kali ini, kamu akan diajak untuk menjelajahi salah satu coffee shop Cawang yang akan menambah referensimu soal perkopian di Jakarta. Yuk, mampir!

1. Kopi Benang Merah

coffee shop cawang

Instagram/food.serenade

Nggak perlu buru-buru pulang kalau datang ke Kopi Benang Merah untuk nongkrong atau pun kerja. Soalnya coffee shop Cawang ini buka 24 jam. Kamu bisa datang pagi, sore, bahkan larut malam tergantung keperluan.

Kopi Benang Merah merupakan tempat yang cocok untuk ngumpul sama teman saat weekend atau pas pulang kerja. Suasananya homey meskipun nggak terlalu luas. Jenis lantai ubin dengan corak yang jadul semakin menambah kesan vintage pada coffee shop Cawang ini.

Soal menu, udah pasti kamu harus mencicipi beberapa signature coffee di tempat ini. Racikan kopinya pas, aromanya mantap, dan efeknya bikin melek. Lagi lapar dan memesan makanan di Kopi Benang Merah? Mereka juga menyediakan aneka cemilan seperti croffle, donat kampung, dan cookies. Cukup deh buat mengganjal perut sejenak.

Alamat: Jl. Cawang Baru No.31, Cipinang Cempedak, Jatinegara
Jam buka: 24 jam
Telepon: 0815-8466-2558
Harga: Rp36.000 – Rp50.000/orang
Menu favorit: Benang Merah Caffe, Java Candy Coffee, Mocha Hazelnut Latte, Kopi Susu Jawara

2. Kolektiv Coffee House

coffee shop cawang

Instagram/dellaayu.c

Lokasi coffee shop Cawang ini agak tersembunyi. Tempatnya juga unik karena berada di rooftop lantai tiga sebuah gedung. Meski di area atap, atmosfernya tetap menyenangkan karena dikelilingi pepohonan, rumput, dan aneka tanaman hias.

Karena berada di tempat yang lebih tinggi, kamu bisa menikmati suasana senja yang indah dari area Kolektiv Coffee House. Suara bising kendaraan nggak sampai mengganggu sehingga kamu bisa bersantai dengan nyaman.

Selain bisa menikmati vibes yang menyenangkan seperti di rumah sendiri, kamu juga akan dimanjakan dengan menu kopi mereka yang enak. Signature menunya ada Sweet White, Black Peach, dan White Sparrow. Tersedia juga menu kopi klasik seperti espresso dan americano.

Kamu pun bisa memesan main course saat datang ke coffee shop Cawang ini, di antaranya ada Chicken Hawaiian Sauce dan Mie Goreng Tek Tek.

Alamat: Jl. Salak No.9B, Cawang
Jam buka: Setiap hari, 10.00 – 23.00
Telepon: 0812-1972-1665
Harga: Rp25.000 – Rp70.000/orang
Menu favorit: Sweet White, Black Peach, White Sparrow

3. Kedai Kopi Perlajangen

coffee shop cawang

Bre Karona/Google Review

Jika dilihat sekilas, Kedai Kopi Perlajangen bukanlah coffee shop yang fancy khas tempat nongkrong anak gaul ibu kota. Tempat ngopi di Cawang ini hanya berupa kedai biasa yang nggak terlalu besar. 

Daripada area indoornya yang terbatas, pengunjung lebih suka ngumpul di area outdoor yang dilengkapi meja dan kursi. Karena lokasinya tepat di pinggir jalan, suasana jalanan ramai menjadi bagian yang nggak terpisahkan dari coffee shop Cawang ini.

Meski sederhana, Kedai Kopi Perlajangen selalu ramai pelanggan, terutama pada malam hari. Pengunjungnya didominasi oleh anak muda dari Batak. Dilengkapi dengan live music, atmosfer di tempat ini semakin meriah terutama menjelang malam. Selain bisa ngopi, di sini kamu juga bisa mencicipi minuman khas dari Karo yaitu Teh Susu.

Alamat: Jl. Mayjen Sutoyo No.34, Cawang
Jam buka: 24 jam
Telepon: 0821-1300-3092
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Kopi Medan, Teh Susu

4. Sapo Bayang

coffee shop cawang

Sapo Bayang/Google Review

Lokasi coffee shop Cawang ini sangat strategis dan mudah dijangkau. Seperti Kedai Kopi Perlajengan, pengunjung Sapo Bayang juga kebanyakan rombongan dari Batak. 

Coffee shop Jakarta Timur yang telah ada sejak 2010 ini terbilang kecil. Hanya ada beberapa meja dan kursi untuk duduk dan menikmati makanan dan minuman yang disajikan. Meski begitu, suasananya nyaman buat ngumpul sama teman sambil nostalgia kampung halaman.

Welcome Reward Horego

Kamu nggak akan menyesal mampir di coffee shop Cawang tradisional ini karena mereka menyajikan kopi asli ala Batak Karo. Kamu wajib cobain Kopi Susu Medan dan Kopi Medan yang bikin melek. Selain itu, ada Teh Susu Medan yang populer. 

Alamat: Jl. Mayjen Sutoyo No.6B, Cawang
Jam buka: 10.00 – 22.00 (Senin – Jumat), 10.00 – 23.00 (Sabtu), 11.30 – 23.00 (Minggu)
Telepon: 0812-1207-4619
Harga: Rp30.000 – Rp50.000/orang
Menu favorit: Kopi Susu Medan, Kopi Medan

5. Café Bon Français

coffee shop cawang

Instagram/cafebonfrancais

Salah satu tempat ngopi di Cawang yang bisa jadi pilihanmu adalah Café Bon Français. Lokasi cafe di Cawang ini berada di kawasan RS Budhi Asih Lantai 1. Kalau kebetulan kamu menemani atau menjenguk keluarga di rumah sakit ini, jangan lupa mampir juga ke Café Bon Français.

Meski bukan tempat nongkrong di Cawang karena berada di rumah sakit, kamu tetap bisa mampir untuk mencicipi kopi yang diracik dengan mesin canggih. Mereka juga menyediakan aneka cemilan, pastry, macaroni panggang, dan lainnya untuk mengisi perut yang sedang lapar.

Alamat: Jl. Taman Harapan No.200, Cawang
Jam buka: 07.00 – 20.00 (Senin – Sabtu), Minggu tutup
Telepon: 0816-884-629
Harga: Rp30.000 – Rp50.000/orang
Menu favorit: Cappuccino

Dari sekian rekomendasi coffee shop Cawang yang baru dibahas ini, mana di antaranya yang pernah kamu cobain?

Jangan lupa untuk mengeksplor tempat lain seperti cafe di Tebet, coffee shop Rawamangun, atau coffee shop Tebet yang lokasinya nggak terlalu jauh. 

Kamu juga masih bisa mencari coffee shop terdekat dengan memanfaatkan aplikasi Horego.