5 Restoran di Canggu yang Indah, Makanan Cantik Menggoda!

January 4, 2024

Share to:

restoran di canggu

Daftar Isi

Punya rencana mengunjungi Canggu tapi masih mencari tempat makan yang enak dan cantik di mana? Tenang saja, restoran di Canggu selalu menjadi andalan jika sedang mencari makanan enak dengan nuansa yang indah. Ada banyak restoran yang bisa kamu kunjungi, bukan cuma karena nuansanya yang cantik tapi rasa makanannya juga bikin nagih. Kamu bisa kunjungi sejumlah restoran berikut, cocok banget buat kamu yang lagi liburan!

1. Shady Shack

Shady Shack restoran di canggu

Vitor Chantre/ Google Review

Ingin makan cantik dengan suasana santai? Kamu bisa kunjungi Shady Shack. Restoran di Canggu yang satu ini bukan cuma menyediakan area indoor tapi juga area outdoor yang menawan. 

Area Indoornya langsung di tempat terbuka dengan dikelilingi pohon. Vibesnya memang Bali banget, deh. Buat kamu yang ingin menikmati nuansa sekitar tapi takut kenapasan, tenang saja, ada area semi indoor yang cantik. Hal yang bikin betah dari restoran yang satu ini adalah tanaman rimbunnya yang bikin suasana jadi adem.

Menu makannya juga banyak, dari mulai Vegan Nachos, Halloumi Burger, Tempe Burger, BBQ Burger, Red Rice Nasi Goreng dan masih banyak lainnya.

Penasaran dengan restoran di Canggu yang satu ini? Langsung saja coba kunjungi alamat berikut, ya.

Alamat: Jl. Tanah Barak No.53, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung
Jam Buka: Senin – Minggu, 07.30 – 22.30
Telepon: 081236116466
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/ orang
Menu Favorit: Halloumi Burger, Red Rice Nasi Goreng

2. The Avocado Factory

The Avocado Factory restoran di canggu

Pamela S./ Google Review

Memadukan nuansa modern dan pedesaan menjadikan The Avocado Factory jadi rekomendasi restoran di Canggu yang patut untuk kamu kunjungi. Interiornya cantik, nuansanya khas Bali sekali. Menggunakan dekorasi dengan unsur kayu menjadikan restoran ini punya nuansa yang tampak adem dengan nuansa modern. 

Hal menarik dari restoran ini adalah kamu bisa langsung melihat area persawahan, loh. Jadi, lebih cantik sekali. 

Bukan cuma restorannya yang cantik, tapi makanannya juga punya visual yang indah. Semuanya tampak instagramable, banget!

Seperti nama restorannya, makanan di sini memang kebanyakan menggunakan komponen avocado. Jadi, buat kamu yang suka banget alpukat sih pasti suka banget sama restoran ini. Tapi buat yang gak terlalu suka, tenang aja, rasanya tetap enak dan menyatu banget dengan komponen lain tanpa ada rasa yang terasa dipaksakan.

Berikut alamat tempat makan di Canggu yang satu ini. 

Alamat: Jl. Batu Mejan Canggu, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung
Jam Buka: Senin – Minggu, 07.00 – 22.30
Telepon: 081337382521
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/ orang
Menu Favorit: Poke Bowl, Salads

3. Secret Spot Canggu

Secret Spot Canggu restoran di canggu

Michelle Y/ Google Review

Cari restoran vegan yang enak di Canggu? Kamu bisa kunjungi Secret Spot Canggu. Tempatnya menarik, nuansanya santai. Areanya ada indoor dan outdoor yang sama-sama nyaman. di Bagian dalam ruangan juga dihiasi beberapa pohon yang bikin nuansanya terasa lebih adem.

Nuansanya dipenuhi warna putih dan coklat dengan berbagai ornamen rotan yang bikin restoran di Canggu yang satu ini bikin semakin memikat.

Hidangan makanan yang mereka sajikan juga makanan sehat. Jadi bisa jadi tempat ideal banget buat kamu kunjungi.

Beberapa menu yang tersedia seperti Quinoa Porridge GF, Superfood Oatmeal, Big Gevan, Go Green Plate GF, dan masih banyak menu vegan lain yang menggoda.

Buat kamu yang penasaran dengan restoran di Bali yang satu ini, kamu bisa kunjungi alamat berikut.

Alamat:  Jl. Tanah Barak No.7, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung
Jam Buka: Senin – Minggu, 07.00 – 24.00
Telepon: 08113993318
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/ orang
Menu Favorit: Quinoa Porridge GF

4. Milu by Nook

Milu by Nook restoran di canggu

Marco Nieto/ Google Review

Restoran di Canggu yang satu ini juga punya vibes Bali yang kental. Jadi, terasa banget deh suasana liburannya. Milu by Nook punya interior yang instagramable, tempatnya juga cukup sejuk. Apalagi, kamu juga bisa menikmati pemandangan sawah yang memikat.

Restoran ini memang jago banget memadukan desain modern dengan unsur tradisional yang cukup kental. Suasananya juga cozy dan bikin betah.

Tempatnya sendiri juga luas, ada area indoor dan outdoor yang sama-sama cantiknya. Tempatnya nyaman banget deh buat ngobrol.

Welcome Reward Horego

Pilihan menu makanannya juga beragam dari mulai makanan sehat sampai makanan tradisional yang menggoda.

Langsung saja kunjungi restoran yang satu ini di alamat berikut.

Alamat: Jl. Pantai Berawa No. 90 XO, Canggu, Kuta, Tibubeneng, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung
Jam Buka: Senin – Minggu, 08.00 – 23.00
Telepon: 082247114441
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/ orang
Menu Favorit: Club Sandwich

5. Ji Restaurant Bali

Ji Restaurant Bali - Restoran di Canggu

Ji Restaurant Bali/ Google Review

Satu lagi restoran di Canggu untuk kamu kunjungi. Restoran Jepang di Canggu yang satu ini sih sudah cukup terkenal, loh. Apalagi, vibesnya juga sik banget. Restoran ini menyajikan pemandangan yang indah karena lokasinya yang menghadap laut. Cocok banget buat kamu yang ingin melihat sunset.

Ji Restaurant Bali ini mengusung tema Bali yang cukup kental lewat interior ruangan hingga ornamen yang mereka gunakan. 

Bukan cuma unggul soal suasana, tapi makanannya juga enak. Pilihan menunya ada banyak dari mulai Sashimi, Sushi Platter, Tugu California, Vegan Tsukiji Salad, Sashimi Salad dan masih banyak menu Jepang lain dengan rasa otentik yang patut kamu coba.

Langsung saja kunjungi restoran di Canggu yang satu ini di alamat berikut.

Alamat: Jalan Pantai Batu Bolong, Canggu Beach, Canggu, Kuta Utara, Canggu, Kabupaten Badung
Jam Buka: Senin – Sabtu, 12.00 – 23.00
Minggu, 15.00 – 01.00
Telepon: 08113889599
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/ orang
Menu Favorit: Assorted Sashimi, Supreme Sushi Platter

Itulah sejumlah rekomendasi restoran di Canggu yang bisa kamu kunjungi. Temukan lebih banyak rekomendasi restoran terdekat lain yang ada di sekitarmu. Ada banyak tempat makan terbaik dan terenak yang bisa kamu cicipi kayak restoran di Ubud. Gunakan Horego sebagai panduan buat kamu yang ingin wisata kuliner anti gagal!