Cocok buat Anak Kost, Ini 8 Rekomendasi Kuliner Malam Semarang Terbaik
Share to:
Daftar Isi
Banyak kuliner malam Semarang terbaik yang bisa dikunjungi. Pilihan yang banyak dan beragam tersebut bermanfaat bagi wisatawan yang kebingungan mau kuliner malam di mana saat berada di Semarang. Berikut ini rekomendasi kuliner malam Semarang terbaik.
1. Nasi Gandul Pak Subur
Rekomendasi kuliner malam Semarang terbaik yang pertama adalah Nasi Gandul Pak Subur. Ini adalah sajian kuliner malam yang digemari warga lokal maupun wisatawan di Semarang.
Kuliner satu ini sebenarnya berasal dari Kabupaten Pati yang tak terlalu jauh dari Semarang. Sajian berupa nasi dengan guyuran gule daging tanpa santan tersebut memang layak dicoba. Khususnya Nasi Gandul dari Pak Subur.
Ketika sedang berada di Kota Semarang, langsung saja datangi tempat kuliner satu ini. Nasi Gandul Pak Subur ini benar – benar menjadi destinasi kuliner yang wajib dikunjungi di Semarang.
Alamat: Jalan KH Ahmad Dahlan, Karangkidul, Kota Semarang
Jam Buka: Setiap Hari, 17.00 – 23.00
Harga: Rp 20.000 – Rp 50.000
Menu Favorit: Nasi Gandul Campur
2. Soto Pak No
Contoh berikutnya dari kuliner malam Semarang terbaik adalah Soto Pak No. Ini adalah salah satu kuliner malam favorit warga Kota Semarang. Soto khas Jawa Tengahan ini memang layak dikunjungi karena juga amat legendaris.
Soto Pak No ini adalah jenis soto bening yang bisa mudah ditemui di berbagai daerah di Jawa Tengah. Menu favorit di tempat ini tentu saja adalah soto ayam bening yang bisa dikombinasikan dengan aneka side dish yang mengguggah selera.
Beberapa side dish yang bisa dilahap bersama dengan soto ayam bening antara lain adalah sate usus, sate kerrang, sate telur puyuh, serta anekan gorengan.
Alamat: Jalan Kaligarang Raya, Barusari, Kota Semarang
Jam Buka: Setiap Hari, 24 Jam
Harga: Rp 15.000 – Rp 30.000
Menu Favorit: Soto Ayam Kampung Campur
3. Nasi Ayam Bu Sami
Kuliner berikutnya yang layak dicoba ketika di Semarang adalah Nasi Ayam Bu Sami. Ini adalah kuliner malam terbaik yang bisa dicoba langsung saat berada di Semarang. Sajian ini benar – benar khas dari Kota Semarang.
Nasi ayam khas Semarang ini terdiri dari kuliner yang berisikan nasi liwet, telur rebus dan opor ayam. Kuliner ini kurang lebih sama seperti nasi liwet khas Solo.
Pada Nasi Ayam di Semarang ini adalah beberapa menu tambahan yang bisa dicoba juga. Misalnya saja sate puyuh, sate usus, uritan, hingga ceker ayam.
Alamat: Pojok Matahari, Simpang Lima, Semarang Tengah, Kota Semarang
Jam Buka: Selasa – Minggu, 23.00 – 02.00
Harga: Rp 25.000 – Rp 35.000
Menu Favorit: Nasi Ayam Bu Sami & Sate Usus
4. Nasi Goreng Babat Pak Karmin
Tak lengkap rasanya kalau kulineran di Semarang tanpa coba nasi goreng babat. Salah satu pilihan terbaiknya adalah Nasi Goreng Babak Pak Karmin di Jalan Pemuda. Ini adalah salah satu kuliner legendaris di Kota Semarang.
Nasi goreng dengan irisan babat yang manis ini memang jadi sajian khas Semarangan. Banyak wisatawan yang memang sengaja datang ke empat ini untuk mencoba sajian nasi goreng babat yang amat legendaris tersebut.
Namun perlu sabar untuk bisa cicipi Nasi Goreng Babak Pak Karmin ini. Sebab, tempatnya selalu ramai dengan pengunjung tiap harinya.
Alamat: Jalan Pemuda No.2 Dadapsari, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang.
Jam Buka: 10.00 WIB – 23.00 WIB
Harga: Rp 25.000 – Rp 35.000
Menu Favorit: Nasi Goreng Babat
5. Nasi Liwet Bu Widodo
Kuliner malam terbaik di Kota Semarang yang wajib dicoba juga adalah Nasi Liwet Bu Widodo. Ini adalah sajian yang menggugah selera yang dapat dinikmati untuk makan malam.
Menu utamanya memang nasi liwet. Namun, pengunjung bisa memilih lauk tambahan yang beraneka ragam. Mulai dari ayam goreng kampung, sate usus, sate puyuh, telur pindang, sampai dengan uritan.
Dengan lokasi yang strategi, Nasi Liwet Bu Widodo ini memang sangat cocok untuk dijadikan destinasi wisata malam di Kota Semarang. Jadi, pastikan untuk mencoba nasi liwet Bu Widodo saat sedang berada di Semarang.
Alamat: Jalan Simpang Lima, Karangkidul, Semarang Tengah, Kota Semarang.
Jam Buka: Senin – Sabtu, 17.00 – 23.00
Harga: Rp 15.000 – Rp 50.000
Menu Favorit: Nasi Liwet Ayam Opor
6. Gudeg Kopyor Mbak Tum
Kuliner malam berikutnya di Kota Semarang yang layak dikunjungi adalah Gudeg Kopyor Mbak Tum. Makanan khas Jogja ini juga bisa ditemui di Semarang. Tentunya dengan sentuhan yang sedikit berbeda ala Semarangan
Gudeg Kopyor ini terdiri nasi, sayur gori atau Nangka muda, koyor atau kulit sapi, dan ditambahkan dengan aneka lauk pauk. Seperti ayam, telur, hingga jeroan.
Kalau mau mencicipi nikmatnya Gudeg Kopyor Mbak Tum, kita harus bersabar. Selain karena bukanya yang jelang larut malam, juga karena antriannya yang sangat panjang.
Alamat: Wonodiri, Semarang Selatan, Semarang
Jam Buka: Senin – Sabtu, 19.00 – 24.00
Harga: Rp 20.000 – Rp 55.000
Menu Favorit: Nasi Gudeg Campur Ayam
7. Nasi Goreng Babat Hengki
Berikutnya ada kuliner khas Semarang Nasi Goreng Babat Hengki. Ini adalah kuliner malam yang juga cukup populer. Dengan cita rasa yang khas ditambah dengan harga yang murah, nasgor babat satu ini sangat layak untuk dicicipi.
Nasgor babat satu ini tak pelit dalam memberikan babat goreng kepada konsumen. Hal inilah yang membuat Nasi Goreng Babat Hengki tak pernah sepi oleh para pelanggan dari dalam maupun luar Kota Semarang.
Nasi goreng satu ini memang jadi pilihan banyak wisatawan. Dengan harga yang terjangkau, Nasi Goreng Babat Hengki ini akan selalu menarik untuk dicicipi.
Alamat: Jalan Puji Anjasmoro Blok K, Tawangsari, Semarang Barat
Jam Buka: Setiap Hari, 17.00 – 23.00
Harga: Rp 20.000 – Rp 30.000
Menu Favorit: Nasi Goreng Babat
8. Tahu Gimbal Haji Edy
Terakhir ada Tahu Gimbag Haji Edy. Tak lengkap rasanya jika datang ke Semarang tanpa mencicipi kuliner satu ini. Tahu gimbal memang merupakan sajian khas Semarang yang amat otentik.
Hidangan ini terdiri dari lontong, tahu, sayuran, dan peyek udang yang diguyur dengan saos kacang yang khas. Jika mau cicipi tahu gimbal di malam hari, maka warung Tahu Gimbal Haji Edy adalah jawabannya.
Saat sedang berada di Kota Semarang, langsung saja datangi Tahu Gimbal Haji Edy. Dijamin, lidah akan bergoyang dengan cita rasa tahu gimbal yang enak dan mantap.
Alamat: Jalan Pandanaran No 2, Mugassari, Kota Semarang
Jam Buka: 10.00 WIB – 22.00 WIB
Harga: Rp 15.000 – Rp 30.000
Menu Favorit: Tahu Gimbal Komplit
Itulah tadi rekomendasi kuliner malam Semarang terbaik yang layak untuk dicoba. Kamu juga bisa cek rekomendasi toko bandeng presto di Semarang atau tahu petis di Semarang melalui Horego.
Jika ingin dapatkan informasi yang lebih lengkap terkait kuliner Indonesia, unduh saja aplikasi Horego di Google Playstore atau Apple Store.