10 Coffee Shop Jatiwaringin Paling Hits, Sajikan Kopi Autentik!

December 29, 2023

Share to:

Sami Eling Coffee Jatiwaringin, Coffee Shop Jatiwaringin

Daftar Isi

Bagi kamu pencinta kopi yang menginginkan tempat ngopi nyaman dengan cita rasa kopi terbaik, Jatiwaringin punya banyak pilihan kedai kopi terbaik dan populer. Mulai dari cita rasa yang memukau hingga suasana yang mengundang ada di coffee shop Jatiwaringin!

Setiap kedai kopi di sini menawarkan pengalaman ngopi yang memanjakan lidah dan menyejukkan hati. Yuk, temukan keindahan Coffee Shop Jatiwaringin melalui ulasan lengkap berikut!

1. Kopi Calf

Coffee Shop Jatiwaringin, Kopi Calf

danangyudap/Google Review

Coffee Shop Jatiwaringin yang pertama, yaitu Kopi Calf. Cafe ini memikat dengan desain minimalis yang menggabungkan sentuhan semi vintage dan modern.

Keunikan mereka terletak pada kopi dalam kemasan kaleng yang menarik. Mereka juga sudah punya banyak cabang yang tersebar. Setiap kedai cabangnya dirancang menjadi tempat yang nyaman dan cozy untuk berkumpul dan menikmati kopi.

Alamat: Jl. Sangata Asri No.57, RT.007/RW.014, Jatiwaringin
Jam buka: Setiap hari pukul 07.00 – 22.00
Harga: Rp15.000 – Rp23.000/orang
Menu favorit: Es Kopi Susu Gamprit

2. No Drama Coffee

No Drama Coffee Jatiwaringin, Coffee Shop Jatiwaringin

Febri Nur Ahmad/Google Review

No Drama Coffee adalah kedai kopi sederhana yang menawarkan area nongkrong luas. Tempat nongkrong di Jatiwaringin ini memiliki suasana yang nyaman. Café ini menarik banyak orang untuk menikmati secangkir kopi di sini setiap malam, menjadi tempat yang ideal untuk berkumpul.

Alamat: Jl. H. Mean Raya No.10, Jatiwaringin
Jam buka: Setiap hari pukul 15.30 – 23.30
Harga: Rp 10.000 – 25.000/orang
Menu favorit: Kopi Susu No Drama (Aren)

3. Sami Eling Coffee

Sami Eling Coffee, Coffee Shop Jatiwaringin

Fanny Novia Intan Sari/Google Review

Coffee Shop Jatiwaringin ini mengundang kamu untuk menikmati berbagai citarasa kopi, mulai dari Kekinian, Classic, Flavour, hingga Manual Brew. Menyajikan suasana rumahan yang hangat, tempat ini menyajikan kopi berkualitas tinggi.

Mereka juga menyediakan aneka pilihan snack, mie, dan olahan nasi yang lezat. Ruang makan yang luas, bahkan hingga dua lantai, menambah kenyamanan pengalaman ngopi.

Alamat: Jl. BDN No.27, Jatiwaringin
Jam buka: Setiap hari pukul 07.30 – 21.00
Harga: Rp18.000 – Rp30.000/orang
Menu favorit: Kelabba Madja

4. Coffee First

Coffee Shop Jatiwaringin, Coffee First

Nicko D/Google Review

Coffee Shop Jatiwaringin yang ini tidak hanya menawarkan suasana cozy untuk nongkrong. Tapi juga pelayanan yang ramah yang membuat kamu betah berlama-lama. Setiap menu disajikan dengan rasa yang seimbang, dibuat oleh barista terlatih yang berpengalaman di dunia kopi.

Alamat: Jl. Raya Jatiwaringin No.25, RT.002/RW.006, Pondok Gede.
Jam buka: Setiap hari pukul 10.30 – 22.00
Harga: Rp10.000 – Rp40.000/orang
Menu favorit: Aerocano

5. Upala Coffee & Eatery

Upala, Coffee Shop Jatiwaringin

Queen Tsabita/Google Review

Upala Coffee & Eatery memberikan pengalaman ngopi yang menyegarkan dengan suasana outdoor semi alam. Nikmati kesejukan dan kedamaian sambil menikmati beragam kopi kekinian.

Menyajikan area makan yang luas dan parkir yang nyaman, tempat ini juga menawarkan berbagai menu makanan lezat.

Alamat: Jl. Gamprit Raya No.29, Jatiwaringin, Pondok Gede.
Jam buka: Setiap hari pukul 10.00 – 24.00
Harga: Rp20.000 – Rp50.000/orang
Menu favorit: Juwita Iced Coffee

6. Kopi Shock

Coffee Shop Jatiwaringin, Kopi Shock

Kleviar/Google Review

Coffee Shop Jatiwaringin ini memiliki desain minimalis berwarna putih yang menawan. Tidak hanya menjadi tempat yang sempurna untuk ngopi, tetapi juga tempat untuk menikmati atmosfer yang menenangkan dan modern. Kedai kopi ini juga dikenal dengan minuman signature mereka yang tak tertandingi.

Alamat: Jl. Raya Jatiwaringin No.40, RT.001/RW.009, Jatiwaringin, Pondok Gede.
Jam buka: Setiap hari pukul 11.00 – 22.00
Harga: Rp10.000 – Rp50.000/orang
Menu favorit: Es Kopi Shock

7. Rayhan Cafe

Rayhan Cafe, Coffee Shop Jatiwaringin

Annisa Nurdiana/Google Review

Warga Jatiwaringin pasti sudah akrab dengan keberadaan Rayhan Cafe. Memiliki interior luas dan mengusung nuansa restoran keluarga. Rayhan Cafe tidak hanya menawarkan tempat untuk bersantai, tetapi juga menyuguhkan cita rasa kopi yang memikat hati.

Alamat: Jl. Raya Jatiwaringin No. 84, Jaticempaka, Pondok Gede.
Jam buka: Setiap hari pukul 10.00 – 23.00
Harga: Rp10.000 – Rp40.000/orang
Menu favorit: Kopsus Rayhan

8. Cotta Coffee

Cotta Cafe, Coffee Shop Jatiwaringin

Cassinia Nova Sepadyaningsih /Google Review

Cotta Coffee, menjadi coffee shop Jatiwaringin yang memberikan nuansa alam menyegarkan. Area indoor yang nyaman dan estetik menciptakan suasana yang cocok untuk ngopi dan nongkrong.

Harga kopinya mulai dari harga 15 hingga 35 ribu. Coffee shop Jatiwaringin ini juga menyediakan berbagai pilihan menu makanan yang mengenyangkan.

Welcome Reward Horego

Alamat: Jl. Kemang Raya No.19b, Jaticempaka
Jam buka: Setiap hari pukul 07.00 – 23.45
Harga: Rp10.000 – Rp50.000/orang
Menu favorit: Kopi susu Cotta

9. Kopi Alu

Kopi Alu, Coffee Shop Jatiwaringin

mila fauziah/Google Review

Tempat ngopi di Jatiwaringin ini mengusung desain estetik dan minimalis ala rumahan. Lokasinya memang berada di dalam komplek perumahan. Kamu mungkin akan merasakan kesan ‘main ke rumah teman’ saat ngopi di sini.

Menu kopi yang berkisar mulai dari 20 ribuan. Mereka juga memiliki beberapa menu makanan berat yang beragam, mulai dari nasi hingga mie bakso yang menggoda.

Alamat: Blok F2 no.12, Jl. Karmila Raya, Jatiwaringin
Jam buka: Setiap hari pukul 09.00 – 22.00
Harga: Rp10.000 – Rp40.000/orang
Menu favorit: Kopi susu Alu

10. Kopi Berawal

Kopi Berawal, Coffee Shop Jatiwaringin

fotokopicoi/Google Review

Coffee shop Jatiwaringin yang terakhir, yaitu Kopi Berawa. Menawarkan nuansa minimalis dan putih ala rumahan, mereka juga menyediakan area makan luas dan nyaman.

Cafe ini tidak hanya menyajikan menu kopi lengkap, tetapi juga beragam pilihan makanan. Cocok untuk menjadi pilihan tempat makan siang atau makan malam yang santai bersama teman.

Alamat: Blok D7, Jl. Lawi-Lawi No.12 no.11, Jatiwaringin
Jam buka: Setiap hari pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp20.000 – Rp40.000/orang
Menu favorit: Kopi susu warga

Berbagai coffee shop Jatiwaringin menawarkan pengalaman ngopi nikmat di tempat yang nyaman. Kamu bisa memilih tempat ngopi sesuai selera, mulai dari café minimalis yang tenang, hingga café semi alam yang menyejukan.

Temukan juga rekomendasi lainnya mulai dari Coffee Shop Kalibata, Coffee Shop Kalimalang, dan Coffee Shop Jakarta Timur.

Mari jelajahi kuliner terbaik di berbagai kota hanya bersama Horego Guide, unduh sekarang!