5 Restoran di Cibubur Junction, Cocok untuk Dikunjungi Saat Weekend!
Share to:
Daftar Isi
Cibubur Junction memang sering jadi tujuan weekend banyak orang. Tempatnya cukup strategis dan mallnya cukup lengkap untuk jadi sarana hiburan. Kalau kamu lagi cari restoran di Cibubur Junction yang enak baik di mall dan sekitarnya, kamu bisa simak informasi ini sampai akhir ya!
1. Steak 21 Cibubur Junction
Kalau kamu berniat untuk makan steak di hari libur bersama keluarga, kamu bisa ke Steak 21 Cibubur Junction. Tempatnya cukup luas, bangkunya juga banyak, cocok untuk kamu yang datang bersama keluarga untuk quality time.
Service di restoran di Cibubur Junction ini juga bagus, mereka akan menjelaskan menu dengan baik. Pengunjung yang datang ke Steak 21 biasanya memesan tenderloin steak dengan mashed potato.
Kalau kamu yang kurang suka daging sapi, bisa juga order salmon steak atau chicken steak yang gak kalah enak. Di sini juga ada dessert yang manis dan bisa minta untuk dikeluarkan setelah kamu selesai makan.
Kamu bisa kunjungi Steak 21 Cibubur Junction di Ground Floor mallnya, ya! Selamat berkunjung!
Alamat: Mall Cibubur Juction, Jl. Jambore No. 1, Cibubur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp50.000 – Rp75.000/orang
Menu favorit: Sirloin steak, mashed potatoes, tenderloin steak
Telepon: (021) 87756410
2. Ta Wan Cibubur Junction
Restoran di Cibubur Junction yang satu ini cocok buat kamu yang ngidam Chinese food. Namanya Ta Wan Cibubur Junction. Seperti branch di mall lainnya, restoran ini cukup nyaman untuk jadi tempat makan bersama teman atau keluarga.
Kalau kamu ke Ta Wan Cibubur Junction, kamu harus coba buburnya. Bubur di Ta Wan khas dengan rasanya yang gurih dan porsi yang lumayan banyak. Bukan cuma bubur aja, menu lain seperti nasi goreng, mie goreng, dan tahu juga jadi favorit banyak pelanggan, lho.
Seperti restoran Chinese food lainnya, berbagai menu di Ta Wan Cibubur Junction ini cukup banyak. Kamu bisa pesan beberapa lauk untuk sharing dan dimakan bersama-sama.
Restoran di Cibubur Junction ini ada di Ground Floor mallnya. Kalau kamu bingung mau makan apa bareng keluarga atau teman, kamu harus coba mampir ke sini!
Alamat: Mall Cibubur Juction, Jl. Jambore No. 1, Cibubur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 21.15
Harga: Rp50.000 – Rp75.000/orang
Menu favorit: Bubur, udang telur asin, sapi lada hitam
Telepon: (021) 87756474
3. Bakmi GM Cibubur Junction
Restoran di Cibubur Junction ini sudah gak asing. Bakmi GM memang sudah banyak cabangnya di berbagai mall lain. Tempatnya selalu dibuat cukup luas dan enak untuk makan bersama.
Pelanggan di sini kebanyakan pesan bakmi atau nasi gorengnya. Porsi makanan di Bakmi GM Cibubur Junction juga cukup banyak, lho. Di bakmi spesial, kamu akan dapat side dish seperti pangsit dan bakso juga. Rasanya tentu khas dan kualitasnya tetap terjamin seperti berbagai cabang Bakmi GM lainnya.
Restoran di Cibubur Junction ini ada di Ground floor. Jangan lupa untuk mampir ke sini ya!
Alamat: Mall Cibubur Junction, Jl. Jambore No. 6 , Cibubur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp25.000 – Rp75.000/orang
Menu favorit: Bakmi ayam spesial GM, pangsit goreng
Telepon: (021) 87756667
4. Ichiban Sushi
Kamu pengen makan kuliner khas Jepang? Restoran di Cibubur Junction ini punya hidangan sushi untuk kamu. Namanya Ichiban Sushi.
Kalau kamu hobi hunting makanan Jepang, pasti kamu sudah gak asing sama nama restoran yang satu ini. Cabang dari Ichiban Sushi memang sudah cukup banyak dan selalu ramai pengunjung.
Sushi di restoran di Cibubur Junction ini sudah disesuaikan dengan lidah orang Indonesia, tapi kalau kamu mau coba menu yang lebih tradisional seperti maki pun ada.
Biasanya pelanggan pesan chicken katsu roll yang gurih dan sedikit pedas. Kalau kamu mau rice bowl yang lebih ngenyangin juga ada di sini.
Ichiban Sushi Cibubur Junction ada di Ground Floor. Tempatnya tidak seluas cabang lain, jadi kalau kamu gak mau antri bisa datang sebelum jam sibuk.
Alamat: Mall Cibubur Junction, Unit 10 Jalan Jambore No. 1 Cibubur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp50.000 – Rp75.000/orang
Menu favorit: Chicken katsu roll, beef curry donburi
Telepon: (021) 87756484
5. RamenYA! Cibubur Junction
Masih dengan rekomendasi restoran di Cibubur Junction. Kali ini, ada RamenYA! yang sudah jadi favorit banyak orang.
Kamu pasti sudah pernah nemuin restoran Jepang yang satu ini di berbagai mall lain. Tempatnya bernuansa merah dah kalau lagi gak terlalu ramai, enak untuk jadi tempat ngobrol sambil mengisi perut.
RamenYA! Cibubur Junction dikenal dengan ramennya yang enak dan murah. Porsinya juga pas, gak terlalu banyak atau sedikit.
Selain itu, pilihan side dish mereka juga banyak banget. Dari gyoza, sampai crispy gyoza skin yang gurih dan renyah saat di makan. Kamu kalau ke sini pasti bakal kepo sama banyak menunya.
Nah, kalau kamu cari ramen dengan harga yang affordable dan tempat yang nyaman untuk makan bersama, kamu bisa ke sini. RamenYA! ada di lantai GF Cibubur Junction. Selamat mencoba!
Alamat: Mall Cibubur Junction, Jl. Jambore No. 1
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp50.000 – Rp75.000/orang
Menu favorit: Sei daging sapi, sei ayam
Telepon: 0812-1113-4976
Nah, itu dia beberapa rekomendasi restoran di Cibubur Junction yang wajib kamu kunjungi!
Kalau kamu mau cari tahu rekomendasi lainnya ada juga All You Can Eat Cibubur, restoran di Cibubur, coffee shop di Cibubur, dan restoran di Rawamangun yang bisa kamu cek di Horego!
Tulis review di Horego banyak untungnya, lho! Dapatkan voucher makanan sampai smartphone terbaru cuma dengan bikin review yang bagus. Yuk, download Horego dan buat review sebanyak-banyaknya!