10 Rekomendasi Tahu Bakso di Semarang yang Menggugah Selera

February 14, 2024

Share to:

Tahu Bakso Murni, tahu bakso di semarang

Daftar Isi

Tahu bakso adalah makanan khas Semarang berupa tahu yang di dalamnya ada isian bakso. Biasanya, sajian ini disantap sama sambel kecap dengan irisan cabe rawit dan saos pedas. Kalau kamu lagi nyari tempat beli tahu bakso di Semarang yang paling enak dan menggugah selera, baca rekomendasinya dari Horego ini, ya!

1. Tahu Bakso Bu Pudji

Tahu Bakso Bu Pudji, tahu bakso di semarang

Mailiana Sitepu/Google Review

Kalau lagi berwisata di Semarang, belum lengkap kalau gak mampir ke Tahu Bakso Bu Pudji. 

Gak cuma populer aja, Tahu Bakso Bu Pudji Semarang juga menjual tahu bakso yang isian daging sapinya enak banget! Rasa tahunya pun berkualitas dan gak kaleng-kaleng. 

Selain tahu bakso, kamu juga bisa beli oleh-oleh khas Semarang lainnya, seperti bandeng, telor asin, rolade tahu, nugget tahu, bakso sapi, sampai otak-otak. Lengkap banget, kan?

Lokasinya juga cukup strategis karena gak jauh dari Banjir Kanal Barat Semarang. Dari situ, kamu bisa jalan sejauh 650 meter atau sekitar 10 menitan lewat Jl. Simongan dan Jl. Pamularsih Raya buat sampai di Tahu Bakso Bu Pudji. 

Alamat: Jl. Pamularsih Raya No. 15, Semarang Barat, Semarang
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 07.00 – 21.00
Harga: Rp50.000/orang
Menu favorit: Tahu bakso
Telepon: 0822-4247-5758

2. Tahu Bakso Ikan Bu Ning

Tahu Bakso Ikan Bu Ning, tahu bakso di semarang

Annisaa Udiyah/Google Review

Kalau biasanya tahu bakso di Semarang dibuat dengan tahu dan daging sapi, beda ceritanya kalau di Tahu Bakso Ikan Bu Ning

Sesuai namanya, tahu bakso di Semarang yang satu ini dibuat dengan tahu yang bagian dalamnya diisi sama bakso ikan yang gurih. Variannya pun banyak, sebut aja tahu bakso ikan goreng sampai thau bakso ikan rasa pedas. 

Sebelum beli, tempat beli tahu bakso di Semarang ini bakal ngasih tester dulu buat pengunjung. Jadi, kamu bisa memastikan dulu apakah rasanya sesuai dengan seleramu atau gak. 

Per porsinya, Tahu Bakso Ikan Bu Ning dijual dengan harga yang cukup merakyat, yaitu Rp20.000-an untuk isi 10 biji tahu bakso. 

Dari The Park Mall Semarang, kamu bisa naik kendaraan pribadi atau ojol sejauh 1 kilometer, terus belok ke Jl. Indrabuana II dan lanjut ke Jl. Wiroto V buat sampai di Tahu Bakso Ikan Bu Ning. 

Alamat: Jl. Wiroto V No. 3, Semarang Barat, Semarang
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 08.00 – 21.00
Harga: Rp20.000/orang
Menu favorit: Tahu bakso ikan
Telepon: 0813-2765-4449

3. Tahu Bakso Murni

Tahu Bakso Murni, tahu bakso di semarang

Tahu Bakso Murni/Google Review

Tempat beli tahu bakso khas Semarang lainnya yang gak kalah enak adalah Tahu Bakso Murni. Lokasinya ada di Jl. Pandanaran No. 55, Kecamatan Semarang Selatan. 

Dibandingkan dengan tahu bakso di Semarang lainnya, Tahu Bakso Murni dikenal punya tahu bakso yang ukurannya besar. Terus, isian bakso daging sapinya juga padat. Soal rasa, gak perlu diraguin lagi, deh!

Selain tahu bakso, kamu juga bisa beli oleh-oleh khas Semarang lainnya di Tahu Bakso Murni, salah satunya lumpia. Ada juga sambal khusus tahu bakso yang bisa kamu beli di sini. 

Kalau kamu lagi main di Lawang Sewu dan pengen sekalian beli oleh-oleh buat keluarga tercinta di rumah, Tahu Bakso Murni adalah tempat yang tepat buat dikunjungin. Soalnya, lokasinya deket banget dari gedung bersejarah itu. 

Dari Lawang Sewu, kamu cuma perlu jalan kaki aja sejauh 550 meter atau sekitar 8 menitan buat sampai ke tahu bakso di Semarang ini.

Alamat: Jl. Pandanaran No. 55, Semarang Selatan, Semarang
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 08.00 – 22.00
Harga: Rp40.000/orang
Menu favorit: Tahu bakso
Telepon: 0838-6661-1555

4. Tahu Bakso Safira

Tahu Bakso Safira, tahu bakso di semarang

Dewi Lestari/Google Review

Kalau kamu pengen beli Tahu Bakso Bu Pudji tapi tempatnya lagi penuh dan antri panjang, jangan khawatir. Kamu bisa mampir ke Tahu Bakso Safira di Jl. Sukun Raya No. 17, Kecamatan Banyumanik. 

Toko tahu bakso di Semarang ini ternyata juga menjual Tahu Bakso Bu Pudji. Biarpun tempatnya kecil, oleh-oleh khas Semarang yang dijual cukup banyak, lho!

Selain tahu bakso, kamu juga bisa beli galantin, lumpia, dan bandeng presto yang cocok banget dijadiin oleh-oleh buat temen atau keluarga tercinta. 

Lokasi tempat beli tahu bakso enak di Semarang ini juga cukup strategis. Dari Transmart Setiabudi Semarang, kamu cuma perlu jalan kaki sejauh 500 meter atau sekitar 7 menitan aja buat sampai di Tahu Bakso Safira. 

Alamat: Jl. Sukun Raya No. 17, Banyumanik, Semarang
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 07.00 – 17.00
Harga: Rp40.000/orang
Menu favorit: Tahu bakso
Telepon: 0813-2829-6299

5. Tahu Bakso Bu Ning

tahu bakso bu ning ilustrasi

Fast Track Pro/Google Review

Namanya emang gak sebesar Tahu Bakso Bu Pudji, tapi soal rasa, Tahu Bakso Bu Ning gak kalah enak, kok!

Tahu bakso di Semarang ini rasanya lezat. Isian daging sapi pada baksonya juga banyak. Begitu kamu gigit tahu baksonya, dagingnya berasa banget!

Uniknya, tempat beli tahu bakso di Semarang ini menyediakan tempat makan yang menyediakan ayam geprek, mie nyemek, pempek tahu bakso, fried chicken, bubur ayam, sampai tahu bakso yang digeprek. 

Jadi, abis kamu beli tahu baksonya buat oleh-oleh, kamu bisa santai sejenak sambil makan enak di Tahu Bakso Bu Ning. 

Alamat: Jl. Noroyono No. 39, Semarang Utara, Semarang
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 07.00 – 22.00
Harga: Rp50.000/orang
Menu favorit: Tahu bakso
Telepon: 0858-6725-2264

6. Tahu Bakso Asli

Tahu Bakso Asli, tahu bakso di semarang

Fast Track Pro/Google Review

Tahu bakso terkenal di Semarang lainnya adalah Tahu Bakso Asli yang letaknya ada di Jl. Letjend Suprapto, Kecamatan Ungaran Timur. 

Tahu bakso di Semarang ini terkenal karena isian baksonya padat. Rasanya juga enak banget dan tahunya gak pake pengawet. Kamu bisa beli buat makan sendiri atau dijadiin oleh-oleh. 

Ngomongin harganya, Tahu Bakso Asli dijual dengan harga yang relatif terjangkau, yaitu mulai dari Rp40.000-an per box. 

Tahu bakso terdekat dari Monumen PKK yang terkenal di Ungaran ini tempatnya strategis. Dari monumen itu, kamu cuma perlu jalan kaki dan nyebrang 40 meteran aja buat sampai di Tahu Bakso Asli. 

Alamat: Jl. Letjend Suprapto, Ungaran Timur, Semarang
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 08.00 – 20.00
Harga: Rp40.000/orang
Menu favorit: Tahu bakso

7. Tahu Bakso Crispy “Bang Jhoon”

Tahu Bakso Crispy "Bang Jhoon", tahu bakso di semarang

Tahu Bakso Crispy “Bang Jhoon”/Google Review

Kalau selama ini tahu bakso di Semarang dikenal punya tekstur tahu yang lembut, ternyata ada juga tahu bakso yang disajikan renyah. Penasaran sama rasanya? Langsung aja dateng ke Tahu Bakso Crispy “Bang Jhoon”!

Tekstur tahunya cukup crispy, kayak fried chicken yang dijual di restoran cepat saji. Terus, isian baksonya juga cukup royal. 

Kamu bisa makan tahu bakso di Semarang ini dengan cabe hijau dan saos yang pedas. Dijamin rasanya makin mantap dan bikin ketagihan!

Tempatnya gak jauh dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Semarang di Jl. Kanguru Raya. Dari situ, jalan kaki aja sejauh 260 meteran atau sekitar 4 menitan buat sampai di Tahu Bakso Crispy “Bang Jhoon”. 

Alamat: Jl. Kanguru III No. 5B, Gayamsari, Semarang
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 18.00
Harga: Rp30.000/orang
Menu favorit: Tahu bakso crispy
Telepon: 0823-2519-0066

8. Tahu Bakso Murah Semarang 282

Tahu Bakso Murah Semarang 282, tahu bakso di semarang

Tahu Bakso Murah Semarang 282/Google Review

Welcome Reward Horego

Sama kayak Tahu Bakso Crispy “Bang Jhoon”, Tahu Bakso Murah Semarang 282 juga menjual tahu bakso yang teksturnya renyah dan tasty banget!

Gak cuma crispy aja, kamu juga bakal dikasih kremesan yang cukup banyak. Mantap banget kalau dimakan pas anget-anget!

Daya tarik lain dari tahu bakso ini adalah isian baksonya yang enak, tebal, dan melimpah. Dijamin memuaskanmu di setiap gigitan. 

Mau beli tahu bakso di Semarang ini sebagai oleh-oleh? Gak usah khawatir, Tahu Bakso Murah Semarang 282 juga menyediakan tahu bakso frozen yang bisa tahan beberapa hari dalam kulkas. 

Alamat: Jl. Lamongan Tengah II No. 9, Gajahmungkur, Semarang
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 06.00 – 23.00
Harga: Rp30.000/orang
Menu favorit: Tahu bakso crispy
Telepon: 0821-3867-7194

9. Tahu Bakso Bang Tirta

Tahu Bakso Bang Tirta, tahu bakso di semarang

Tahu Bakso Bang Tirta/Google Review

Varian tahu bakso yang dijual di Tahu Bakso Bang Tirta banyak banget. Gak cuma tahu bakso daging sapi aja!

Kalau kamu mampir ke tempat beli tahu bakso di Semarang ini, kamu bisa beli tahu bakso daging ayam, tahu bakso urat, dan tahu bakso mercon buat kamu pecinta pedas sejati. Bahkan, kamu juga bisa cobain tahu bakso dengan isian telor puyuh!

Udah gitu, isian baksonya banyak dan dagingnya berasa banget di setiap gigitannya. Yakin gak mau cobain?

Selain tahu bakso, tempat ini pun menjual tahu petis yang cocok banget dijadiin oleh-oleh. 

Alamat: Jl. Mugas Barat X No. 3, Semarang Selatan, Semarang
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 08.00 – 21.00
Harga: Rp30.000/orang
Menu favorit: Tahu bakso
Telepon: 0856-4114-5305

10. Tahu Bakso dan Lumpia Semarang New Citra

Tahu Bakso dan Lumpia Semarang New Citra, tahu bakso di semarang

Sari Noviani/Google Review

Jika kamu lagi nyari tempat beli oleh-oleh khas Semarang yang lengkap, kamu bisa mampir ke Tahu Bakso dan Lumpia Semarang New Citra. 

Tahu bakso di Semarang ini terkenal enak. Terus, kamu juga bisa cobain bandeng presto, otak-otak bandeng, sampai wingko babat. Mulai dari yang manis sampai yang gurih, semuanya ada!

Sesuai nama tempatnya, kamu pun bisa beli lumpia untuk makan di tempat atau kamu jadiin oleh-oleh buat keluarga tercinta di rumah. 

Pilihan olahan ikan bandengnya pun bermacam-macam, gak cuma bandeng presto dan otak-otak bandeng aja. Kamu juga bisa cobain bandeng pepes dan bandeng goreng. 

Alamat: Jl. Rogojembangan Barat I No. 31, Tembalang, Semarang
Jam buka: Senin – Minggu, buka 24 jam
Harga: Rp40.000/orang
Menu favorit: Tahu bakso, bandeng
Telepon: 0812-2509-6633

Lagi nyari oleh-oleh khas Semarang lainnya? Selain tahu bakso di Semarang, kamu juga bisa cek wingko babat di Semarang, lumpia Semarang, bakmi Jawa di Semarang, tahu gimbal di Semarang, tahu petis di Semarang, atau bandeng presto di Semarang di Horego!

Mau cari tempat makan enak di sekitarmu? Cek dulu di Horego, ya! Download aplikasinya di Google Playstore dan Apple Appstore.