5 Fakta Menarik Espresso, Kopi yang Bisa Meningkatkan Fokus!

February 9, 2024

Share to:

espresso

Daftar Isi

Pecinta kopi pasti tau jenis kopi yang satu ini. Punya kandungan kafein yang tinggi, espresso sering jadi pilihan banyak orang untuk memulai hari. Yuk simak ulasan menarik soal jenis kopi yang populer di dunia ini!

Apa Itu Espresso?

Espresso adalah minuman kopi yang dihasilkan dari proses pengekstrakan air panas dengan tekanan tinggi melalui bubuk kopi yang digiling halus secara cepat dan singkat. Kopi ini punya konsistensi yang kental dengan rasa kuat dan aroma yang khas.

Kopi ini biasanya disajikan dalam cangkir kecil yang disebut demitasse. Meskipun ukurannya kecil, tapi jenis kopi satu ini mengandung konsentrasi kafein yang tinggi, sehingga memberikan dorongan energi yang cepat dan kuat.

Espresso vs. Kopi Biasa

Banyak orang mengira kalau espresso sama dengan kopi kemasan sachet yang sering dijual di warung-warung. Tapi keduanya ternyata berbeda lho! Berikut ulasannya:

1. Kekuatan Rasa

Espresso punya rasa yang kuat dan intens banget. Teksturnya lebih pekat dan kental dibandingkan dengan kopi biasa. Sedangkan kopi biasa punya rasa yang lebih ringan dan terasa lebih “lumer” di lidah.

2. Metode Pembuatan

Jenis kopi ini dibuat dengan cara mengekstrak air panas dengan tekanan tinggi melalui bubuk kopi yang halus, sehingga menghasilkan minuman kecil dengan konsentrasi kafein yang tinggi.

Sedangkan kopi biasa, prosesnya lebih santai, bisa lewat french press, pour over, atau bahkan yang paling sederhana, diseduh dengan air panas.

3. Waktu Menyeduh

Kalau mau minum jenis kopi yang satu ini, kamu gak perlu nunggu lama karena waktu menyeduhnya cepat banget, cuma beberapa detik aja. Sedangkan kopi biasa perlu waktu yang lebih lama, tergantung metodenya dan umumnya bisa sampai beberapa menit.

Jenis-Jenis Espresso

Minuman kopi ini dikenal sebagai jenis kopi yang bisa bikin hari-hari jadi lebih semangat! Tapi kamu tau gak kalau ada berbagai jenis espresso yang bisa kamu coba? Yuk, kita intip!

1. Espresso Shot

Ini dia yang paling klasik, espresso shot. Cukup satu shot aja tapi rasanya udah bikin kamu terbang ke langit ketujuh!

2. Espresso Double Shot

Kalau single shot terasa kurang, tambahin aja jadi double shot! Rasa dari jenis satu ini lebih kuat dibanding yang single shot. Dua kali espresso, dua kali kebahagiaan!

3. Lungo

Nah, kalau lungo adalah jenis espresso yang dibuat dengan proses penyeduhan lebih lama dari biasanya. Jadi, volume airnya lebih banyak. Rasa dari lungo lebih ringan dan lembut.

4. Ristretto

Ristretto itu kayak versi “superstrong” dari espresso. Rasanya lebih kental dan intense, tapi dalam porsi yang lebih kecil.

Fun Fact Espresso

Siapa yang suka minum jenis kopi satu ini di pagi hari? Nah, selain bikin mata melek, espresso juga punya beberapa kelebihan yang bikin kesehatan kita jadi lebih oke lho! Simak penjelasannya berikut ini!

1. Sumber Antioksidan

Si kecil ini punya kandungan antioksidan yang cukup tinggi. Antioksidan ini berguna buat melawan radikal bebas di dalam tubuh., jadi bisa membantu menjaga kesehatan tubuh kita.

2. Meningkatkan Fokus dan Konsentrasi

Kafein dalam espresso bisa membantu meningkatkan fokus dan konsentrasi. Jadi, kalau lagi butuh booster untuk ngerjain tugas atau rapat penting, secangkir espresso bisa jadi minuman yang tepat.

3. Meningkatkan Metabolisme

Kafein juga bisa membantu meningkatkan metabolisme tubuh lho! Dengan minum espresso, proses pembakaran lemak dalam tubuh jadi lebih cepat.

4. Menjaga Kesehatan Otak

Selain itu, kafein dalam jenis kopi ini juga dikaitkan dengan peningkatan fungsi otak dan bisa membantu melawan penyakit neurodegeneratif kayak Alzheimer dan Parkinson.

Cara Minum Espresso

Kamu tau gak sih kalau cara minum jenis kopi satu ini bisa jadi penentu kenikmatan kopi yang kita rasakan. Yuk, kita intip cara yang pas untuk menikmati kopi ini!

1. Minum Segelas Air

Sebelum minum espresso, disarankan banget buat minum air untuk membersihkan langit-langit mulut. Ini dilakukan agar mulut dalam keadaan bersih dari sisa rasa makanan, jadi rasa kopi gak bakal tekontaminasi.

2. Hirup Aromanya

Sebelum mulai minum, cium dulu aromanya yang bisa memanjakan hidung. Aroma yang khas ini bisa bikin kita makin excited buat menikmati setiap tetesnya.

3. Aduk

Jenis kopi satu ini punya krema di permukaan yang rasanya lebih pahit. Jadi, disarankan buat mengaduknya sebelum diminum.

4. Minum dalam Satu Helaian

Nikmati espresso dalam satu helaian, bukan tegukan! Biarkan rasanya meresap perlahan-lahan ke lidah dan nikmati setiap nuansanya.

5. Jangan Buru-Buru

Espresso itu bukan minuman yang harus diminum dengan cepat-cepat. Nikmati setiap tegukan dengan pelan, biarkan kita merasakan kekuatan dan kompleksitas dari rasa kopi itu sendiri.

Rekomendasi Tempat Minum Espresso Enak

Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat ngopi yang bisa kamu kunjungi bareng teman-teman:

1. Caffeine Suite – Jakarta

Caffeine Suite

Tephii Stephanie/Google Review

Untuk pecinta kopi yang suka WFC-an di cafe, Caffeine Suite bisa jadi pilihan yang pas buat kamu. Meski tempatnya gak terlalu luas, tapi suasananya nyaman. Ada private room-nya juga, jadi bisa sekalian meeting disini.

Rasa kopinya enak dan pastinya cocok buat pecinta kopi. Caffeine Suite juga kadang nyediain biji kopi eksotis yang disajikan dengan cara manual brew lho!

Pelayanannya juga oke dan staff-nya punya pengetahuan yang cukup soal kopi yang disajikan. Pokoknya kalo lagi cari cafe di Jakarta Barat, Caffeine Suite recommended banget deh!

Alamat: Tomang Barat, Jl. Duri Mas Dalam I Raya No.38, Duri Kepa
Jam Buka: Senin – Minggu, pukul 09.00 – 18.00
Harga: Rp50.000 – Rp75.000/orang
Menu Favorit: Latte, Manual Brew
Telepon: 0811-8888-051

Welcome Reward Horego

2. Contrast Coffee & Roastery – Bandung

Contrast Coffee & Roastery

Engkie Achmad Djauharie/Google Review

Contrast Coffee & Roastery punya suasana yang hangat dan nyaman banget. Cafe ini terdiri dari dua bagian ruangan, ada indoor dan outdoor.

Cafe ini dikenal dengan rasa kopinya yang enak karena terbuat dari biji kopi fresh dan premium. Salah satu nilai plus-nya juga barista disini baik dan ramah, bikin pengunjung jadi betah.

Lokasi coffee shop Bandung ini cuma 1,3 km dari Stasiun Cikudapateuh. Kalau kamu mau cobain kenikmatan kopinya, langsung aja datang ke lokasi di bawah ini!

Alamat: Jl. Anggrek No.6, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung
Jam Buka: Senin – Minggu, pukul 07.00 -21.00
Harga: Rp25.000 – Rp75.000
Menu Favorit: Caffe Latte, Cappuccino
Telepon: 0822-4014-3026

3. Moment Coffee & Space – Semarang

Moment Coffee & Space

dewi maya permatasari/Google Review

Kalau lagi cari coffee shop Semarang yang punya konsep industrial dan instagrammable, kamu bisa mampir ke Moment Coffee & Space.

Tempat ini terdiri dari dua bagian ruangan, ada indoor dan outdoor-nya yang menyatu dengan alam. Nyaman banget buat nongkrong atau ngobrol sambil ngopi bareng teman.

Menu di Moment Coffee & Space variatif dengan harga yang affordable. Pelayanannya juga oke, jadi kalau mau ngopi asyik di Semarang langsung aja datang ke alamat di bawah ini.

Alamat: Jl. Rajabasa No.82-83, Karangrejo, Kec. Gajahmungkur, Kota Semarang
Jam Buka: Senin – Minggu, pukul 09.00 – 23.00
Harga: Rp25.000 – Rp50.000/orang
Menu Favorit: Es Kopi Susu, Caffe Latte
Telepon: 0882-2129-1229

Nah, itu dia beberapa ulasan menarik soal espresso yang mungkin belum kamu tau. Cek juga rekomendasi tempat ngopi di atas yang sesuai dengan seleramu!

Mau cari tempat makan enak dan ngopi di sekitarmu? Cek dulu di Horego, ya! Download aplikasinya di Google Playstore dan Apple Appstore.