11 Rekomendasi Steak di Semarang yang Enak dan Empuk
Share to:
Daftar Isi
Cari tempat makan steak di Semarang? Horego punya rekomendasinya. Mulai dari steak warung sampai resto mewah bisa kamu temuin. Biar gak kelamaan, intip rekomendasi steak enak di Semarang berikut ini yuk!
1. Steak Hotel by Holycow!
Steak Hotel by Holycow! menyajikan aneka steak yang berkulitas. Kamu bisa pesen black angus, wagyu, dan australian steak dengan bagian daging tenderloin, rib eye, atau sirloin. Dagingnya juicy, gak alot, dan besar ukurannya.
Pilih juga varian sausnya, mau barbeque, mushroom, blackpepper, atau holycow’s sauce yang tasty. Cita rasanya gak perlu diraguin lagi, dijamin enak!
Nah, buat pelengkap dari menu utama steak di Semarang ini ada french fries atau mashed potato dan sayuran yang fresh. Harganya masih terbilang standar resto kok.
Kalau mau berkunjung ke restoran steak di Semarang ini, kamu cuma perlu naik mobil atau motor sekitar 5 menit dari Taman Diponegoro.
Alamat: Jl. Sultan Agung No.142, Kaliwiru, Candisari
Jam Buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 22.00
Harga: Rp150.000 – Rp250.000/orang
Menu favorit: Wagyu sirloin, australian sirloin
Telepon: 0895354991000
2. Bentuman Steak
Bentuman Steak bisa jadi pilihan buat makan steak di Semarang yang enak. Resto steak legend ini menawarkan berbagai steak ayam dan sapi yang lezat, kayak chicken crispy, beef crispy, aborigin chicken, aborigin beef, tenderloin, sirloin, ribeye, atau special bentuman.
Steaknya dihidangkan dengan french fries dan potongan mix sayur. Dagingnya cukup tipis, tapi gak alot dan enak. Apalagi disantap sama brown saucenya yang tasty dan berasa bumbunya.
Resto steak di Semarang ini harganya juga cukup affordable. Tempatnya nyaman buat makan bareng keluarga atau temen.
Nah dari stasiun Poncol, jaraknya cuma sekitar 400 meter. Kamu bisa naik kendaraan ataupun jalan kaki kalau mau coba makan steak di Semarang ini.
Alamat: Jl. Taman Beringin No.3, Sekayu, Semarang Tengah
Jam Buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 21.00
Harga: Rp75.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Aborigin beef steak, special bentuman
Telepon: (024) 3568500
3. Waroeng Steak & Shake
Tempat makan steak di Semarang ini wajib kamu kunjungin. Siapa lagi kalau bukan Waroeng Steak & Shake. Mulai dari 20 ribuan aja, kamu udah bisa cobain aneka steak yang lezat, kayak sirloin, tenderloin, chicken, dori steak, cumi, steak waroeng, cordon bleu, chicken double, sirloin double, hingga tenderloin double.
Ada juga berbagai steak lokal dan import yang harganya ramah di kantong. Steaknya dihidangkan di atas hotplate, jadi tetap hangat pas disantap.
Teksturnya juga empuk berpadu dengan potato wedges, sayuran, dan saus yang lezat. Porsinya tentu aja bikin kenyang, apalagi kalau kamu pesen yang double.
Waroeng Steak Semarang tempatnya cukup luas dan suasananya nyaman. Kamu bisa jalan kaki kira-kira 7 menit atau berkendara sekitar 450 meter dari Tugu Muda Semarang buat makan steak di sini.
Alamat: Jl. Imam Bonjol No.187b, Pendrikan Kidul, Semarang Tengah
Jam buka: Sabtu – Kamis, pukul 11.00 – 22.00 dan Jumat, pukul 13.00 – 22.00
Harga: Rp25.000 – Rp75.000/orang
Menu favorit: Steak waroeng, chicken double
Telepon: 081317200400
4. The Tavern
The Tavern pilihan steaknya gak terlalu beragam, tapi kualitasnya premium. Ada the tavern beef fillet steak, ribeye wagyu steak, ribeye steak, new york strip, black angus beef short ribs, grilled chicken chop, grilled chicken breast, grilled norwegian steak, hingga smoked brisket prime. Dagingnya empuk, super juicy, dan aromanya menggugah selera.
Kamu juga bisa pilih mau pake saus mushroom, blackpepper, barbecue, teriyaki, flery hot barbecue, atau white mushroom cream. Seasoning sausnya mantap dan bikin rasanya makin nikmat.
Buat side dishnya, ada mashed potato, baked potato, french fries, potato wedges, atau green salad yang lezat. Harga steak di Semarang ini lumayan pricey, tapi masih worth it kok.
Lokasi The Tavern tepat di belakang pom bensin Gajahmungkur. Letaknya ada di lantai 2 sebuah carwash gitu, jadi kamu mesti naik lift dulu.
Alamat: Jl. Rinjani No.1, Gajahmungkur
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 12.00 – 00.00
Harga: Rp100.000 – Rp200.000/orang
Menu favorit: Ribeye steak, black angus beef short ribs
Telepon: (024) 8503099
5. O-Mama-Mia Steak & Ice Cream
Meskipun resto steak di Semarang makin menjamur, tapi O-Mama-Mia Steak & Ice Cream tetep jadi salah satu favorit. Di sini kamu bisa cicipin aneka chicken steak atau beef steak dengan saus yang enak.
Suka dua-duanya? Tenang, pesen aja menu mix grill yang isinya lengkap. Ada beef, chicken, sama sosis steak. Gak cuma enak, menu yang recommended ini bakalan bikin kenyang.
O-Mama-Mia juga punya menu crispy steak, lho! Jadi, daging steaknya dibalut sama tepung yang renyah dan kriuk. Harganya pun affordable banget.
Lokasi resto ini sekitar 500 meter dari Java Supermall Semarang. Oh iya, kalau ke sini, kamu juga wajib cobain es krimnya yang manis dan nyegerin.
Alamat: Jl. Tentara Pelajar No.43, Jomblang, Candisari
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 21.00
Harga: Rp25.000 – Rp50.000/orang
Menu favorit: Mix grill, chicken crispy
Telepon: (024) 8314244
6. Star Steak
Cari steak murah di Semarang? Star Steak bisa jadi jawabannya. Ada berbagai original steak (tanpa tepung) dan crispy steak (dengan tepung) yang bisa kamu coba.
Dagingnya gak terlalu tebel dan gampang dikunyah. Saus, kentang, sama sayuran pelengkapnya juga enak. Worthed banget dengan harganya yang murah meriah!
Kalau mau lebih hemat, kamu juga bisa pesen menu paket. Chicken atau beef crispy steaknya disajiin sama nasi, sayuran, dan es teh. Lengkap banget, kan?
Letak Star Steak Semarang deket banget sama pasar Mrican. Warung steak di Semarang ini juga areanya cukup luas dan banyak pilihan tempat duduk yang nyaman.
Alamat: Jl. Lamper Tengah No.433a, Lamper Tengah, Semarang Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp25.000 – Rp50.000/orang
Menu favorit: Double chicken, paket hemat beef crispy
Telepon: 081393939569
7. Nyetik Nyetik
Nyetik Nyetik menawarkan crispy steak (dengan tepung) sama grill steak (tanpa tepung) yang harganya ramah di kantong. Steaknya tebel, empuk, dan seasoningnya berasa.
Terus, kamu bisa pilih mau pake brown sauce, bbq sauce, cheese sauce, mushroom sauce, atau spicy korean sauce buat steaknya. Sausnya cukup kentel dan rich, jadi bikin rasa steaknya makin lezat.
Steak di Semarang ini juga dihidangkan di atas hotplate dengan potato wedges dan mix sayuran. Takut gak kenyang? Pesen aja porsi steak yang double.
Tertarik mampir ke Nyetik Nyetik? Kamu bisa berkendara kira-kira 5 menit dari RSUD K.R.M.T. Wongsonegoro. Tempatnya gak terlalu besar, tapi ada playground yang bisa bikin anak-anak betah.
Alamat: Jl. Elang Sari Raya No.16, Sambiroto, Tembalang
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 21.30
Harga: Rp25.000 – Rp50.000/orang
Menu favorit: Chicken double, beef original
Telepon: 087831564257
8. Arrty Steak
Rekomendasi tempat makan steak di Semarang berikutnya adalah Arrty Steak. Warung steak ini harganya bener-bener bersahabat, mulai dari 13ribuan aja.
Kamu bisa pesen steak chicken single, chicken double, sirloin single, sirloin double, atau mix chicken dan sirloin. Steaknya dibalut sama tepung yang crispy, tapi tetep berasa dagingnya. Brown saucenya juga kentel dan gurih.
Menariknya, porsi steak di Semarang ini besar terus dikasih free nasi putih, lho! Jadi, siapin perut kosong dulu sebelum makan di sini karena dijamin bikin kenyang.
Lokasi Arrty Steak deket sama Masjid Agung Jawa Tengah. Tempatnya gak luas, tapi worth to try kalau kamu mau makan steak enak yang murah meriah.
Alamat: Jl. Tambak Boyo, Siwalan, Gayamsari
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 09.30 – 21.00
Harga: di bawah Rp25.000/orang
Menu favorit: Chicken double, sirloin double
Telepon: 08813904347
9. Bowery Restaurant
Kalau mau cobain steak premium yang lezat, datang aja ke Bowery Restaurant. Di sini ada 120 days grain fed striploin, 200 days grain fed rib eye, 200 days grain fed stockyard tenderloin, sama aus wagyu striploin mb 3.
Dagingnya empuk, juicy, dan enak banget. Ukurannya juga lumayan gede dengan berat sekitar 200-250 gram. Sebanding sama harganya yang pricey.
Sausnya juga beda dari resto steak di Semarang umumnya. Kamu bisa pilih bearnaise, red wine jus, barbeque sauce, wild mushroom sauce, pepper sauce, atau garlic cream sauce yang tasty abis.
Resto steak terdekat Simpang Lima Plaza ini juga vibenya mewah dan interiornya kece. Cocok banget buat makan bareng keluarga atau ngedate sama pasangan.
Apa kata Horegeng: “Bowery Semarang: Culinary Excellence At Bowery, Semarang, every dish is a masterpiece. I tried the beef tartare, beef lasagna, and pizza, each surpassing expectations. The cozy ambiance adds to the dining experience, making Bowery a must-visit for food enthusiasts.” – Natalia.
Alamat: Jl. Ahmad Yani No.140, Karangkidul, Semarang Tengah
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 00.00
Harga: 250.000 – Rp400.000/orang
Menu favorit: Wagyu striploin mb 3, 200 days grain fed rib eye
Telepon: (024) 8310855
10. Stoneaged Resto & Bar
Stoneaged Resto & Bar menyajikan berbagai premium steak, mulai dari striploin, eye fillet, scotch fillet, wagyu rump, t-bone, hingga porterhouse. Nah, kalau mau makan rame-rame, kamu bisa pesen tomahawk steak yang porsinya buat sharing.
Gak cuma enak, tekstur steak di sini empuk, juicy, dan marbling. Tingkat kematangan dan pilihan sausnya juga sesuai request, mau bbq, mushroom, creamy mushroom, blackpepper, pesto, beer glaze, fennel chimchurri, atau garlic butter.
Side dishnya pun beragam, kayak mashed potato, french fries, potato wedges, steam corn, creamy spinach, sauteed mushroom, atau yang lainnya.
Resto steak di Semarang dengan konsep zaman batu ini cozy dan estetik. Harganya emang lumayan merogoh kocek, tapi recommended buat dicoba. Kalau mau ke sini, kamu cuma perlu berkendara sekitar 5 menit dari Java Supermall Semarang.
Alamat: Jl. Lamper Sari No.12C, Peterongan, Semarang Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 22.00
Harga: 250.000 – Rp400.000/orang
Menu favorit: Striploin steak
Telepon: 08112609369
11. JJ Steak
JJ steak Semarang bisa jadi pilihan buat makan steak enak di Semarang. Di sini kamu bisa cobain aneka steak meltique, US beef, australian wagyu, australian black angus, dan australian beef dengan berbagai ukuran.
Dagingnya empuk, gurih, dan juicy. Tingkat kematangannya juga bisa kamu tentuin, mulai dari rare, medium rare, medium, medium-well, sampai well done.
Kentang, saus, dan salad pelengkapnya pun gak kalah lezat. Oh iya, mushroom sauce jadi yang paling favorit karen creamy dan sedap.
Kalau mau lebih ekonomis, kamu bisa pesen paket hemat buat 2 atau 3 orang. Lokasi tempat makan steak di Semarang ini berada di foodcourt Tree Food Hall.
Alamat: Jl. Supriyadi No.20a, Kalicari, Pedurungan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 08.00 – 00.00
Harga: 75.000 – Rp100.000/orang
Menu favorit: Tenderloin meltique steak, ribeye meltique steak
Telepon: –
Gimana, udah nentuin mau makan steak di Semarang yang mana?
Selain steak di Semarang, cek juga rekomendasi bakso enak di Semarang, Chinese food di Semarang, sate kambing di Semarang, all you can eat Semarang, seafood di Semarang, restoran keluarga di Semarang, atau sushi di Semarang hanya di Horego!
Tulis review di Horego banyak untungnya, lho! Dapatkan voucher makanan sampai smartphone terbaru cuma dengan bikin review yang bagus. Yuk, download Horego dan buat review sebanyak-banyaknya!