11 Restoran Keluarga di Jakarta Selatan, Cocok Buat Temu Kangen!

April 17, 2024

Share to:

restoran keluarga di jakarta selatan

Daftar Isi

Makan bareng sama keluarga besar merupakan momen yang ditunggu-tunggu. Kamu bisa temu kangen dengan sepupu yang udah lama gak ketemu atau bermain sama keponakan yang lucu-lucu. Nah, kalau kamu lagi nyari restoran keluarga di Jakarta Selatan ternyaman dan menunya enak-enak, simak rekomendasinya dari Horego, ya!

1. Pagi Sore

pagi sore, restoran keluarga di jakarta selatan

Regina Fransiska/Google Review

Kalau kamu pengen ngajak keluarga besar buat makan nasi Padang, kamu bisa mampir ke Pagi Sore. Terletak di Cipete, restoran keluarga di Jakarta Selatan ini punya tempat yang luas dan lahan parkir besar, lho!

Ada banyak makanan khas Padang yang enak-enak dan langsung disajikan di atas meja ketika kamu duduk. Beberapa yang menggugah selera dan recommended buat dicobain adalah dendeng sambel merah dan ijo, rendang, ayam pop, dan gulai ayam. 

Setelah selesai makan yang bersantan dan berminyak, kamu bisa pesen aneka jus buah yang nyegerin, kayak jus stroberi, jus belimbing, jus mangga, jus pepaya, atau jus semangka. 

Restoran di Jakarta Selatan ini juga menyajikan hidangan penutup, di antaranya buah campur, mangga potong, sankis potong, dan srikaya. Lengkap banget pokoknya!

Lokasi restoran nasi Padang di Jakarta Selatan ini juga strategis karena deket sama stasiun MRT Cipete Raya. Kalau naik kendaraan pribadi, kamu cuma perlu menempuh jarak 1 kilometer atau sekitar 2-3 menitan aja dari sana.

Alamat: Jl. Cipete II No. 1, Fatmawati, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp50.000/orang
Menu favorit: Ayam gulai, rendang, dendeng sambel merah dan ijo
Telepon: 021-7667000

2. Omah Pincuk

Omah Pincuk, restoran keluarga di Jakarta Selatan

Sulistyo Wati/Google Review

Omah Pincuk adalah restoran keluarga di Jakarta yang menghidangkan menu makanan khas Jepang, Indonesia, hingga seafood. Tempat ini cocok didatengin kalau kamu pengen pesen beragam makanan karena menunya selengkap itu!

Gak cuma menunya yang enak, tempatnya cukup luas dan teduh. Di sini juga ada saung lesehan yang vibesnya kayak di pedesaan, lho!

Untuk seafood, tempat makan keluarga di Jakarta Selatan ini nawarin cumi goreng tepung, cumi bakar, ikan kakap saus jamur asam manis, gurame goreng, hingga udang saos tiram. 

Restoran keluarga di Jakarta Selatan ini juga punya sajian khas Jepang, mulai dari beef teriyaki, beef yakiniku, ebi furai, sampai chicken katsu. 

Pengen makanan khas Indoneisa? Tenang aja, Omah Pincuk punya gado-gado, karedok, sayur asem, iga sapi penyet, hingga nasi goreng Jawa!

Menu ayamnya juga terbilang komplit, ada bistik ayam, ayam rica-rica, ayam goreng tepung, ayam goreng taliwang, sampai ayam bakar plecing. 

Alamat: Jl. Raya Pasar Minggu No. 55, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 09.00 – 21.00
Harga: Rp50.000/orang
Menu favorit: Gurame asam manis, plecing kangkung
Telepon: 0811-9101-859

3. Kedai Halaman

Kedai Halaman, restoran keluarga di jakarta selatan

Kedai Halaman/Google Review

Kedai Halaman merupakan restoran keluarga di Jakarta Selatan yang lokasinya deket sama Twin House di Cipete. 

Menu-menu yang disajikan restoran di Cipete ini didominasi masakan khas Nusantara yang enak dan cocok buat sharing bareng keluarga, kayak udang balado, daging cabe ijo, ayam rica-rica, ikan goreng, sampai ayam bakar. 

Untuk cemilannya, Kedai Halaman punya siomay yang ukurannya jumbo dan bumbu kacangnya medok banget. 

Kalau kamu lagi nyari lauk yang pas buat disantap bareng nasi, pesen aja lidah cabe ijonya. Ukuran lidahnya gede-gede dan sambel ijonya gurih!

Oh iya, makanan di sini disajikan secara prasmanan. Jadi kamu gak perlu nunggu waktu lama buat nungguin makanannya dateng ke meja!

Alamat: Jl. Cipete Raya No. 4B, Fatmawati, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 21.00
Harga: Rp50.000/orang
Menu favorit: Siomay, lidah cabe ijo
Telepon: 021-7658215

4. Smarapura

Smarapura, restoran keluarga di jakarta selatan

Gloria Ernita/Google Review

Banyak pengunjung yang dateng ke Smarapura pas malam hari karena suasananya cozy. Kamu dan keluarga bisa duduk di saung lesehan yang letaknya ada di samping kolam. Syahdu banget vibesnya!

Restoran keluarga di Tebet Timur ini menghidangkan banyak menu khas Bali yang lezatnya gak perlu diragukan lagi. Salah satu yang enak adalah nasi campurnya. 

Ada juga nasi krengsengan yang dilengkapi daging sapi oseng dengan bumbu yang nikmat. 

Mau pesen menu yang bisa buat sharing? Restoran keluarga di Jakarta Selatan ini menyediakan ayam betutu. Teksturnya empuk, rempah-rempahnya kerasa banget, dan seporsinya dilengkapi sama kacang tanah, kacang panjang, sambel matah, dan kuah nangka. 

Alamat: Jl. Tebet Timur Dalam II No. 43, Tebet, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 09.00 – 23.00
Harga: Rp50.000/orang
Menu favorit: Ayam betutu, nasi campur Bali
Telepon: 021-83702402

5. Warung MJS

Warung MJS, restoran keluarga di jakarta selatan

Warung MJS/Google Review

Mau makan dan kumpul keluarga besar di restoran khas Jawa? Dateng aja ke Warung MJS di Setiabudi!

Restoran keluarga di Jakarta Selatan ini punya desain yang mengingatkan kita dengan rumah-rumah khas Jawa. Terus, menunya disajikan secara prasmanan, tapi kamu juga bisa pesen dari meja kalau pengen liat-liat buku menunya dulu. 

Salah satu menu khas Jawa yang populer di Warung MJS adalah bakmi godog. Rasanya lezat dan kuahnya cukup light. Menu yang satu ini juga disajikan dengan sate ati ampela. 

Biar makin lengkap, jangan lupa cobain sayur asem merah. Perpaduan antara rasa asem, pedas, dan gurihnya dijamin bikin kamu ketagihan. Kuahnya juga nyegerin banget buat diseruput sama nasi. 

Alamat: Jl. Setiabudi Tengah No. 11, Setiabudi, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 21.00
Harga: Rp50.000/orang
Menu favorit: Mie godog, sayur asem merah
Telepon: 021-5252605

6. Blue Jasmine

Blue Jasmine, restoran keluarga di jakarta selatan

Blue Jasmine/Google Review

Kalau tadi ada restoran Indonesia yang desain tempatnya klasik, kini ada juga restoran yang menyajikan menu-menu khas Nusantara dengan konsep tempat yang mewah. Nama tempatnya Blue Jasmine!

Menu-menu dari restoran keluarga di Jakarta Selatan ini juga unik dan kaya rempah-rempah, contohnya gurame goreng sambel bunga kencong. Menu gurame ini disajikan sama sambel jahe yang gurih. Apalagi ada aroma kecombrang yang wangi dan bikin tambah ngiler!

Udang telor asinnya juga mantap karena ukurannya gede-gede dan saos telor asinnya nikmat maksimal. 

Ngomongin cemilannya, menu-menu yang best seller di sini adalah escargot cabe ijo, tahu oma, popiha, perkedel jagung nyonya, dan pizza sate ayam. 

Kalau seafoodnya, menu yang worth to try adalah udang saos padang, udang lada hitam pedas, dan salmon saos laksa. 

Alamat: Jl. Kyai Maja No. 39, Gandaria, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 22.00
Harga: Rp100.000/orang
Menu favorit: Udang saos padang, escargot cabe ijo, gurame goreng sambel kencong
Telepon: 021-29053990

7. Jakarta & the Courtyard

Jakarta & the Courtyard, restoran keluarga di jakarta selatan

Jakarta & the Courtyard/Google Review

Mau makan di restoran yang areanya mewah dan nyaman? Kamu bisa dateng langsung ke Jakarta & the Courtyard di Darmawangsa. 

Areanya terbagi menjadi indoor dan outdoor. Untuk outdoornya, kamu bakal disuguhkan dengan meja dan kursi kayu yang dikelilingi sama tumbuhan hijau. 

Sebagai hidangan pembuka, restoran keluarga di Jakarta Selatan ini punya menu cemilan yang recommended, kayak tahu goreng dan bakwan jagung. 

Beralih ke makanan beratnya, Jakarta & the Courtyard menghidangkan beberapa menu signature yang patut kamu jajal, yaitu nasi goreng kambing dan iga panggang madu.

Nah, setelah makan berat, ada juga dessert yang bisa kamu makan sebagai hidangan penutup, seperti es cendol, es campur, atau es lilin. 

Oh iya, lokasi restoran keluarga di Jakarta Selatan ini ada di area The Dharmawangsa, ya! 

Alamat: The Dharmawangsa, Jl. Brawijaya No. 26, Darmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 08.00 – 20.00
Harga: Rp100.000/orang
Menu favorit: Nasi goreng kambing, iga panggang madu, bakwan jagung
Telepon: 0811-1025-999

8. Ikan Bakar Cianjur

 

ikan bakar cianjur, restoran keluarga di jakarta selatan

Rosetya Nugroho/Google Review

Pecinta makanan Sunda dan seafood wajib buat mampir ke Ikan Bakar Cianjur yang terletak di Cipete. Selain tempatnya luas, menunya juga lengkap banget!

Gak lengkap rasanya kalau makan di restoran seafood Sunda tanpa makan gurame. Nah, di sini, kamu bisa pesen gurame goreng yang dagingnya tebel, teksturnya garing, dan dilengkapi dengan sambel dadak yang pedas!

Restoran keluarga di Jakarta Selatan ini juga menghidangkan gurame pesmol yang jadi salah satu best seller. Menu gurame yang satu ini disajikan dengan bumbu kuning khas Sunda, rempah-rempah, tomat, dan cabe. Kebayang nikmatnya, kan?

Kalau pengen yang seger-seger untuk hidangan penutupnya, cobain es campur yang manisnya pas. Terus ada buah sirsak yang bikin cita rasanya sedikit asem. 

Gak perlu khawatir kalau kamu ke sini bawa kendaraan pribadi. Soalnya, tempat parkirnya cukup luas, kok. 

Welcome Reward Horego

Alamat: Jl. Cipete Raya No. 35, Fatmawati, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp50.000/orang
Menu favorit: Gurame goreng, gurame pesmol
Telepon: 021-75900222

9. Agneya

Agneya, restoran keluarga di jakarta selatan

Agneya/Google Review

Agneya adalah restoran keluarga di Jakarta Selatan yang desain interiornya eye pleasing banget. Adanya chandellier di bagian atapnya bikin tempatnya semakin estetik dan klasik khas bangunan Indonesia jadul.

Beberapa menu recommended yang memikat hati banyak orang adalah jagung goreng keriting yang enak dan penyajiannya unik. Cocok buat kamu yang suka cemilan crispy. 

Ngomongin makanan beratnya, kamu bisa pesen bebek goreng sambel matah yang menggugah selera. Tekstur bebeknya garing dan dilengkapi dengan lawar sayur. 

Salah satu menu yang penyajiannya paling unik di Agneya adalah sapi bakar di genteng. Sapi yang rasanya manis kayak semur ini disajikan di atas potongan genteng. Tekstur dagingnya empuk, lho!

Dapurnya juga terbuka, jadi kamu bisa liat langsung para chefnya yang lagi masak. 

Alamat: Jl. Wijaya IX No. 23, Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.30 – 23.00
Harga: Rp100.000/orang
Menu favorit: Bebek goreng sambel matah, sapi bakar di genteng
Telepon: 021-7392430

10. Daun Muda Soulfood

Daun Muda Soulfood

Daun Muda Soulfood/Google Review

Ngomongin restoran keluarga di Jakarta Selatan yang mewah, jangan lewatin Daun Muda Soulfood! Tempat makan milik chef Andrea Peresthu ini punya desain tempat yang vintage dan industrial.

Menu makanan di sini didominasi sama makanan khas Nusantara, kayak Palembang, Padang, hingga Manado. Lauknya bermacam-macam, mulai dari seafood, ayam kampung, hingga kambing. 

Pecinta ayam kampung wajib cobain ayam ijo royonya. Menu ayam satu ekor ini dibumbui ala Padang dengan cabe ijo. Bumbu rempah-rempahnya berasa banget pas kamu gigit dagingnya. 

Gak ketinggalan sate ayam Manadonya. Sebelum dimasak, dagingnya udah dimarinasi dulu, jadi bumbunya meresap dan berasa banget. Dagingnya juga juicy dan wangi rempahnya dijamin bikin nafsu makan meningkat!

Mau seafood? Jangan lupa pesen cumi bakar ricanya! Teksturnya gak terlalu kenyal, tapi sambel rica-ricanya bikin cuminya makin lezat. Ditambah lagi ada daun kemangi yang bikin harum. 

Tempatnya gak jauh dari Stasiun MRT ASEAN. Dari sana, kamu bisa sambung dengan kendaraan umum atau transportasi online lewat Jalan Trunojoyo sejauh 1 kilometer untuk menuju ke Daun Muda Soulfood. 

Alamat: Jl. Wolter Monginsidi No. 2A, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 11.00 – 21.00
Harga: Rp100.000/orang
Menu favorit: Sate ayam Manado, ayam ijo royo, cumi bakar rica
Telepon: 0822-9777-7136

11. Cerita Rasa

Bang Ramdhani/Google Review

Mau makan dengan keluarga di Jakarta tapi punya suasana asri dan alam yang refreshing? Kamu bisa ke Cerita Rasa Restaurant.

Restoran keluarga di Jakarta Selatan ini punya area outdoor yang luas. Semuanya serba hijau karena banyak pepohonan dan tumbuhan, rasanya kayak gak lagi di Jakarta. Cocok untuk kamu yang mau healing sejenak.

Berbagai menu yang disajikan restoran di Cilandak adalah menu khas Indonesia. Kamu bisa cobain nasi goreng mereka yang laris. Ada juga sate maranggi untuk kamu yang suka makan daging.

Mau makanan dengan kuah? Gak usah khawatir. Restoran di Jakarta Selatan ini juga punya makanan seperti soop buntut, tongseng kambing, asam-asam iga, pindang udang, dan tekwan yang menghangatkan badan. 

Alamat: Jl. Ampera Raya No.9, Cilandak, Pasar  Minggu, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin – Minggu, pukul 10.00 – 22.00
Harga: Rp50.000/orang
Menu favorit: Nasi goreng, sop buntut
Telepon: (021) 78831600

Buat kamu yang rumahnya jauh dari Jakarta Selatan tapi pengen makan di restoran keluarga yang nyaman, jangan khawatir. Di Horego, kamu bisa intip rekomendasi lain seperti steak Jakarta Selatan, cafe di Jakarta Selatan, seafood Jakarta Selatan, dan coffee shop Jakarta Selatan. Ada pula rekomendasi kuliner di mall seperti restoran di Gandaria City, lho.

Tulis review di Horego banyak untungnya, lho! Dapatkan voucher makanan sampai smartphone terbaru cuma dengan bikin review yang bagus. Yuk, download Horego dan buat review sebanyak-banyaknya!