8 Restoran di Artha Gading, Rasanya Tak Tergantikan!
Share to:
Daftar Isi
Restoran di Artha Gading itu sangat beragam. Ada banyak restoran nusantara, korean food, japanese food, dan western. Tapi, dengan banyaknya pilihan tersebut kadang justru bikin bingung gak sih?
Kira-kira mana ya restoran yang enak dengan rasa yang memuaskan. Daripada bingung dan menghabiskan banyak waktu untuk memikirkan mana tempat makan yang harus kamu kunjungi, lebih baik simak ulasan rekomendasi berikut untuk dijadikan sebagai referensi.
1. Raa Cha Mall Artha Gading
Restoran di Kelapa Gading ini selalu menjadi pilihan ketika ingin makan tanpa takut kecewa. Buat kamu yang suka dengan suki atau makanan berkuah, Raa Cha bisa jadi pilihan yang pas. Kuahnya terasa segar ditambah dengan berbagai sayuran yang kamu campurkan di dalamnya. Kamu juga bisa menambahkan daging untuk menambah rasa gurih dan nikmat pada tiap suapan kamu.
Salah satu menu Raa Cha favorit yang banyak orang sukai adalah Sukiyaki dengan kuah Tomyam. Rasanya segar, asam manisnya juga pas.
Selain Suki, di sini juga menyediakan BBQ dengan daging yang enak. Dagingnya dimarinasi dengan baik sehingga meresap ke dalam, apalagi, dagingnya juga cukup tipis sehingga semakin terasa dan gurih. Dipadu dengan nasi hangat membuat hidangan terasa semakin lengkap dan mengenyangkan.
Berikut alamat restoran di Mall Artha Gading berikut.
Alamat: Mall Artha Gading, Lantai 2, RT.18/RW.8, Kelapa. Gading Bar., Kec. Klp. Gading
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 21.00
Harga: Rp50.000 – Rp200.000/ orang
Menu Favorit: Suki kuah Tomyam
2. Nanami Ramen
Buat kamu yang suka hidangan Jepang, ramen tentu menjadi salah satu makanan yang kamu sukai, bukan? Restoran Jepang di Kelapa Gading ini mienya kenyal dengan berbagai citarasa kuah yang menghangatkan perut. Ramen selalu cocok dimakan kapanpun dan bagaimanapun cuacanya.
Rasa ramen dari Nanami sendiri konsisten selalu enak dan cocok di lidah orang Indonesia. Di restoran di Artha Gading ini, kamu bisa pilih mienya apakah mau yang lurus atau keriting. Untuk tingkat kematangannya juga bisa kamu pilih nih, jadi bisa menyesuaikan dengan selera kamu.
Kamu juga bisa pilih Spicy Miso Ramen yang kuahnya kental dengan rasa yang cukup kuat. Atau kamu juga bisa pilih menu Cobain Curry Ramen dengan rasa curry yang enak.
Lalu, ada juga Spicy Shoyu ramen yang gurih namun dengan kuah yang tidak terlalu kental. Kalau penasaran dengan rasa makanan restoran di Artha Gading yang satu ini, kamu bisa meluncur ke alamat berikut.
Alamat: Mall Artha Gading, Lantai 2, Jl. Boulevard Artha Gading, Kelapa Gading
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 22.00
Telepon: 021 45864206
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/ orang
Menu Favorit: Spicy Miso Ramen
3. Sate Khas Senayan
Restoran di Artha Gading yang satu ini sih selalu berhasil bikin kangen. Sate Khas Senayan sih berhasil menghadirkan Sate yang selalu lezat dan bikin nagih. Dagingnya empuk, bumbu kacangnya juga lembut dan cocok banget dipadukan dengan sate mereka. Kamu bisa menambahkan lontong atau nasi supaya lebih kenyang tentunya.
Tekstur nasinya juga enak, apalagi, tekstur lontongnya juga anti gagal, gak benyek dan gak terlalu keras, rasanya tetap lembut dan mudah untuk dinikmati. Selain sate, kamu juga bisa berbagai pilihan menu lain seperti Combro, hingga Kroketnya yang enak. Buat kamu yang suka rasa pedas, kamu bisa coba combro mereka.
Buat kamu yang kangen sama rasa Batagor, restoran di Artha Gading ini juga menyediakannya kok. Bahkan Pecel Madiun juga tersedia. Cocok banget buat kamu yang mau makan hidangan khas indonesia.
Tempat makan di mall artha gading ini bisa kamu jumpai di alamat berikut.
Alamat: Mall Artha Gading, Lantai 1, Jl. Boulevard Artha Gading, Kelapa Gading
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 22.00
Telepon: 021 45864090
Harga: Rp50.000 – Rp150.000/ orang
Menu Favorit: Sate Ayam Campur
4. May Star
Buat kamu yang cari restoran non halal yang enak, May Star bisa jadi pilihan ketika mencari restoran di Artha Gading. Di sini, kamu bisa menemukan Babi Panggang yang enak banget. Rasanya crispy, dagingnya juga terasa juicy.
Buat kamu yang suka dimsum, di restoran di Artha Gading ini sih banyak banget pilihannya rasanya juga enak, dan dagingnya terasa dengan tekstur yang pas.
Lalu, buat kamu yang suka ikan, kamu juga bisa pilih Tim Ikan Kerapu Mutiara mereka. Mereka punya sauce yang enak banget, apalagi, ikannya juga lembut dan memanjakan lidah.
Kamu juga bisa mencoba berbagai menu lain di restoran di Artha Gading ini, seperti Gado-gado, Tumis Kangkung, Roasted Duck dan masih banyak lainnya.
Berikut alamat Restoran Jepang di Kelapa Gading yang satu ini.
Alamat: Mall Artha Gading, Lantai 3, Jl. Boulevard Artha Gading, Kelapa Gading
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 22.00
Telepon: 021 45864330
Harga: Rp100.000 – Rp350.000/ orang
Menu Favorit: Babi Panggang, Tim Ikan Kerapu
5. Ikkudo Ichi
Rekomendasi restoran di Artha Gading lainnya yang bisa kamu kunjungi. Ikkudo Ichi jadi salah satu ramen yang sudah buka banyak outlet di berbagai mall, termasuk Artha Gading.
Rasanya yang enak dengan berbagai varian kuah mereka yang bikin pengunjung kembali untuk memesan menu favorit. Rasanya juga pas, teksturnya juga gak mengecewakan ditambah dengan telurnya yang super enak dan lembut.
Kamu bisa kunjungi Ikkudo Ichi di alamat berikut.
Alamat: Mall Artha Gading Lt 2F A1, Jl. Artha Gading Sel. No.223 unit 220, RT.18/RW.8, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 22.00
Telepon: (021) 22455136
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/ orang
Menu Favorit: Ikkudo Signature Ramen, Tori Japanese Curry Ramen.
6. Lamian Palace
Lamian Palace juga merupakan rekomendasi restoran di Artha Gading yang bisa kamu coba. Tempat makan ini cocok untuk kamu yang hunting Chinese food di Jakarta Utara dengan harga yang cukup bersahabat.
Rasa makanan di Lamian Palace juga enak, lho. Gak heran kalau banyak pelanggan yang kembali bersama teman-teman dan keluarga untuk menikmati berbagai menu di sini. Ada dimsum, nasi goreng, hainan chicken, mie goreng, dan lain-lain.
Kamu bisa kunjungi Lamian Palace Artha Gading di lantai 1.
Alamat: Mall Artha Gading, Jl. Artha Gading Sel. No.223 unit 220, RT.18/RW.8, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 22.00
Telepon: 0811-9226-436
Harga: Rp50.000 – Rp100.000/ orang
Menu Favorit: Dimsum, nasi goreng
7. Hoka Hoka Bento
Kamu bisa kunjungi Hoka Hoka Bento kalau lagi cari restoran di Artha Gading. Tempat ini sudah banyak cabangnya dan dikenal dengan makanannya yang enak juga ekonomis.
Pilihan menu di Hoka Hoka Bento Artha Gading cukup bervariasi, lho. Ada a la carte dan juga set menu. Ada beef atau chicken teriyaki, egg chicken roll, chicken katsu, ebi tempura, dan masih banyak lagi. Kamu juga dapat salad dengan tiap pemesanan menu.
Kamu bisa kunjungi Hoka Hoka Bento di lantai 2 Mall Artha Gading.
Alamat: Mall Artha Gading, Jl. Artha Gading Sel. No.223 unit 220, RT.18/RW.8, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 22.00
Telepon: 1 500 505
Harga: Rp30.000 – Rp100.000/ orang
Menu Favorit: Beef teriyaki, chicken yakiniku
8. Ta Wan
Ada pilihan lain untuk kamu yang mencari restoran di Artha Gading. yaitu Ta Wan. Mereka menyediakan berbagai Chinese food yang sudah dikenal enak rasanya.
Pilihan makanan di Ta Wan cukup beragam. Ada ayam hainan, berbagai olahan bebek seperti bebek panggang, bubur, mie goreng, tahu, dan berbagai seafood. Restoran ini juga sering memberikan berbagai promo untuk para pelanggannya.
Kalau mau berkunjung, lokasi Ta Wan Artha Gading bisa kamu temukan di lantai basement.
Alamat: Mall Artha Gading, Jl. Artha Gading Sel. No.223 unit 220, RT.18/RW.8, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading
Jam Buka: Senin – Minggu, 10.00 – 21.45
Telepon: (021) 45863780
Harga: Rp30.000 – Rp100.000/ orang
Menu Favorit: Bubur, kungpao chicken
Itulah sejumlah rekomendasi restoran di Artha Gading untuk kamu kunjungi. Ada lebih banyak rekomendasi restoran terdekat di berbagai daerah seperti restoran di Sunter, restoran di Emporium Pluit, restoran di Pluit Village, restoran di MOI, restoran di Ancol, restoran di PIK Avenue, dan restoran di PIK 2 lainnya yang tak kalah enak untuk kamu cicipi.
Kamu juga bisa cek kuliner lain seperti cafe di Kelapa Gading, coffee shop di Kelapa Gading.
Gunakan Horego untuk menemukan tempat makan yang berkesan dengan rasa yang tak terlupakan.